1. Home
  2. ยป
  3. Duh!
9 Januari 2024 12:44

Penginnya minimalis tapi bikin repot, posisi toilet duduk di hotel ini absurd pol

Kamar mandi kecil asal penataannya benar sih harusnya nggak masalah ya~ Sidratul Muntaha
foto: TikTok/@keluargabatakdijerman

Brilio.net - Beberapa orang memilih untuk memiliki kamar mandi yang kecil dan sederhana. Alasannya kemungkinan besar karena kekurangan ruang. Sementara kebanyakan kamar mandi, asal bisa dipakai bersih-bersih dan buang air, sudah cukup. Ruangnya nggak perlu besar-besar amat nggak apa-apa, yang penting fungsional.

Tentu tak masalah kalau mau buat kamar mandi yang kecil. Toh, sekarang lagi ngetren juga tuh desain minimalis. Persoalannya, kamar mandi kecil dan minimalis ini perlu didesain secara matang. Kalau asal kecil dan hemat ruang aja, takutnya toilet terkait malah nggak bisa dipakai.

BACA JUGA :
Desain toilet ini awalnya bikin bingung cuma gegara lubang, pas tau lokasinya malah bikin merinding


Misalnya gimana? Nah, kalau belum pernah lihat, kamu perlu menyimak video unggahan akun TikTok @keluargabatakdijerman, dilansir brilio.net pada Selasa (9/1) berikut ini. Dalam videonya itu, pengunggah memperlihatkan suami bulenya yang kesulitan menggunakan kamar mandi saat berlibur di Indonesia.

foto: TikTok/@keluargabatakdijerman

BACA JUGA :
7 Potret interior toilet kelewat mewah di SPBU ini bikin melongo, buang hajat berasa di hotel sultan

Kamu mungkin mengira karena bule, badannya sudah pasti besar. Dan karena itu dia kesulitan pakai kamar mandi Indonesia yang sudah disesuaikan dengan ukuran badan Asia. Di satu sisi itu benar, badan bule tersebut memang besar. Tingginya 193 cm.

Namun, sang istri yang tingginya cuma 159 cm pun kesulitan pakai kamar mandi itu. Terutama toilet atau jambannya. "Gue yg orang Indonesia dgn tinggi 159cm aja kesusahan duduk di toiletnya," katanya di caption.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags