1. Home
  2. ยป
  3. Duh!
21 September 2022 15:32

Rumah mewah dalamnya absurd, 11 potret keanehannya bikin gagal paham

Sudah memakai jasa kontraktor untuk bangun rumah, tapi kok desain rumahnya malah bikin bingung. Ferra Listianti

Brilio.net - Memiliki rumah bergaya modern yang ditunjang fasilitas lengkap tentu menjadi impian banyak orang. Namun, membutuhkan biaya besar dan perencanaan matang untuk bisa mewujudkan hunian tersebut.

Satu hal yang penting dari sebuah rumah bukan hanya soal fasilitas, namun juga nilai guna dan kenyamanan. Jangan sampai kamu membuat rumah malah desainnya tak sesuai dan berakhir harus bongkar ulang.

BACA JUGA :
Luar tampak sederhana, 11 potret dalam rumah ini Instagramable abis


Seperti yang terlihat dari unggahan akun TikTok @deaandhar. Wanita ini menyampaikan keluh kesahnya saat menunjukkan desain rumahnya. Memakai jasa kontraktor, penampakan huniannya bikin gagal paham.

Berikut brilio.net rangkum dari TikTok @deaandhar, pada Rabu (21/9), potret keanehan rumah mewah.

BACA JUGA :
Desain rumah ini bikin bingung lihatnya, ada jalan raya di lantai 2

1. Alih-alih estetik, wanita ini nggak paham dengan konsep tukang bangunannya. Sebab, memasang pintu yang rusak.

foto: TikTok/@deaandhar

2. Memiliki wastafel untuk tempat mencuci tangan, justru tak bisa digunakan karena airnya menggenang.

foto: TikTok/@deaandhar

3. Selain itu, ia tampak bingung saat memperlihatkan tangga rumahnya. Pasalnya, lebar tangga tersebut hanya 18 cm, kurang dari panjang sepatu orang dewasa.

foto: TikTok/@deaandhar

4. Nggak sampai disitu saja, wanita ini juga mengeluhkan tembok rumahnya. Usai membangun rumah, tukang bangunan tidak membersihkan hingga tersisa tumpahan semen seperti cucuran air hujan.

foto: TikTok/@deaandhar

5. Jika biasanya memasang pintu kamar mandi dengan permukaan kasar di bagian dalam agar tidak terlihat, berbeda dengan di rumahnya. Ya, tukang bangunan tampak salah memasang, sehingga bisa terlihat jelas dari luar.

foto: TikTok/@deaandhar

6. Ia juga semakin kesal ketika menunjukkan shower di kamar mandi. Terlalu pendek, sehingga susah untuk digunakan mandi.

foto: TikTok/@deaandhar

7. Selain salah membeli, shower tersebut rupanya juga menjadi sebab tembok rumahnya merembes.

foto: TikTok/@deaandhar

8. Tukang bangunan tidak cermat dalam memasang, saat shower tersebut dilepas, air langsung mengguyur seperti air terjun.

foto: TikTok/@deaandhar

9. Perihal pemasangan AC juga membuatnya kesal. Pasalnya, tidak ada jalur selang sehingga ia harus membongkar dan mengecat ulang.

foto: TikTok/@deaandhar

10. Sementara itu, jendela balkon yang tidak ada kuncinya membuat tak bisa ditutup sempurna.

foto: TikTok/@deaandhar

11. Wanita ini harus mengelus dada melihat kaca di kamarnya. Tukang bangunan menempel kaca menggunakan double tape di triplek. Sehingga, belum sebulan dipasang, kacanya sudah tak menempel dengan sempurna.

foto: TikTok/@deaandhar

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags