1. Home
  2. »
  3. Duh!
20 April 2017 22:30

Tolak biayai perawatan, anak ini telantarkan ibunya di jalan

Kelakuan ini tak layak ditiru. Vindiasari Putri

Brilio.net - Pengorbanan ibu untuk anaknya tidak diragukan lagi. Sosok ini ikhlas membesarkan anak dengan kedua tangannya. Ibu selalu berusaha memberikan hal terbaik bagi anak-anaknya. Lantas, kita sebagai anak harus berbakti. Waktu terus berjalan, kita semakin beranjak dewasa. Sementara itu, ibu mengalami penuaan yang mewajibkan kita untuk merawatnya.

Hal berbeda dilakukan oleh seorang anak bungsu di China. Bertempat di Yangzhou, Provinsi Zhejiang, China, seorang anak tega menelantarkan ibunya yang renta di jalan. Anak laki-laki ini tega berbuat demikian lantaran memiliki konflik dengan saudaranya.

BACA JUGA :
15 Momen menyedihkan yang pernah tertangkap kamera, bikin terenyuh


Konflik bermula tentang biaya perawatan sang ibu. Anak bungsu ini merasa tak adil dengan pembagian biaya perawatan ibunya. Merasa tak cocok, ia pun menaruh ibunya di depan rumahnya. Ia membiarkan sang ibu tidur di jalan. Bukan hanya itu, laki-laki tersebut juga merampas uang bantuan dari pemerintah untuk lansia yang dimiliki sang ibu. Dikutip brilio.net dari laman Scmp, Kamis (20/4), disebutkan pemerintah China memberikan bantuan untuk lansia sekitar 400 Yuan per bulan.

Banyak tetangga yang merasa iba dengan sang ibu. Mereka pun menawarkan bantuan, kendati demikian sang ibu menolak.

"Biarkan saya meninggal di jalanan ini karena anak saya," jawabnya.

BACA JUGA :
13 Aksi angkut barang ini keterlaluan banget, pengen ngirit ya?

Peristiwa penelantaran ibu pun terdengar hingga anggota dewan setempat. Dengan bantuan dan mediasi dari anggota dewan, ibu yang ditelantarkan tersebut kembali ke rumah. Sebelumnya, ibu renta ini harus merasakan dinginnya angin malam selama tiga hari di jalan. Jangan dicontoh ya!

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags