1. Home
  2. ยป
  3. Personal Finance
8 November 2018 16:30

Calon pengusaha jangan lewatkan seminar bisnis ini, bisa 'panen' ilmu

Bakal banyak pembicara keren di sini. Shanny Djovani
Foto : Bisnis Indonesia

Brilio.net - Pada zaman modern seperti sekarang, banyak anak muda yang memutuskan berbisnis. Bisa dibuktikan dengan banyaknya Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) hingga skala besar seperti membangun perusahaan sendiri.

Sobat Brilio bisa memilih bisnis apa pun sesuai keinginan. Namun, ternyata berbisnis tak hanya membutukan tekat, modal materi, dan konsistensi, melainkan kamu juga harus mengantongi ilmu dan open minded terhadap segala informasi dan pengalaman baru. Bahkan kamu bisa banget mencari mentor berpengalaman untuk memberikan inspirasi atau memandumu membangun bisnis. Pelan-pelan kamu bisa memulai membangun bisnis sendiri nantinya.

BACA JUGA :
Memahami perkembangan bisnis Indonesia di Business Challenge 2019


Karena bisnis merupakan bidang yang dinamis, kamu juga harus pintar-pintar mencari peluang. Terkadang, bisnis yang sukses berasal dari peluang yang diambil dari suatu kejadian. Untuk mengetahui hal tersebut, mengikuti seminar bisnis adalah salah satu cara yang bisa kamu lakukan.

Nah, kali ini pas banget Bisnis Indonesia akan menyelenggarakan Seminar Business Challenges 2019. Dalam seminar ini, bakal ada banyak informasi dan ilmu seputar bisnis, misalnya informasi ekonomi Indonesia dan iklim bisnis pada tahun depan.

Serunya lagi, narasumber yang akan tampil juga sangat mumpuni di bidang ekonomi, bisnis, hingga politik. Acara ini rutin dilakukan setiap tahun untuk menyajikan informasi kondisi ekonomi dalam perspektif makro.

BACA JUGA :
Found. gaet SEA Founders dan FCP untuk mengembangkan ekosistem bisnis

Seminar ini akan berlangsung pada Senin, 26 November 2018 mendatang di Dian Ballroom Raffles Hotel, Jakarta, pukul 12.00 hingga 16.30. Buat Sobat Brilio yang tertarik dengan dunia ekonomi dan bisnis, pastikan gabung dalam seminar ini. Kamu bisa langsung menghubungi 08561751512 (Munik) atau email ke sekpem@bisnis.com. Jangan sampai kelewatan ya, Sobat Brilio!

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags