Brilio.net - Imajinasi para desainer seperti tak ada batasannya. Mereka bisa menghasilkan karya-karya unik dari berbagai bahan. Biasanya desainer akan memadupadankan bahan kain dan ornamen lainnya untuk menghasilkan sebuah gaun yang sangat indah.
Namun, beberapa desainer menggunakan kreativitasnya untuk membuat gaun dari bahan yang tak biasa. Seperti misalnya ada yang dari lembaran uang, kondom, sampai sampah.
BACA JUGA :
13 Inspirasi gaya patchwork denim yang tak lekang oleh waktu
Penasaran dengan bahan unik lainnya yang pernah digunakan untuk membuat gaun dan seperti apa bentuknya? Berikut brilio.net himpun dari berbagai sumber, Selasa (15/11).
1. Gaun yang terbuat dari keramik.
BACA JUGA :
14 Padu padan sweater dan rok ini bikin kamu terlihat lebih manis
foto: pinterest.com
Beberapa negara mediterania, seperti Yunani memiliki tradisi untuk tidak membuang barang-barang materi periuk atau keramik menjelang tahun baru. Perancang China Li Xiaofeng terinspirasi oleh tradisi ini dan menemukan cara daur ulang kaca dan porselen untuk membuat pakaian baru yang artistik.
2. Gaun daging Lady Gaga.
foto: billboard.com
Dari sekian banyak penampilan Gaga yang membuat tercengang adalah gaun dari daging yang ia pakai di MTV Video Music Awards 2010. Outfit itu merupakan salah satu yang paling fenomenal.
3. Gaun yang terbuat dari kondom.
foto: thegloss.com
Tahun 2014 lalu dalam rangka memperingati hari HIV/AIDS sedunia, seniman dan aktivis sosial Adriana Bertini membuat gaun-gaun dengan bahan kondom.
4. Gaun dari bunga segar.
foto: greenweddingshoes.com
Jika biasanya bunga segar digunakan sebagai hiasan, beberapa desainer justru mengubah aneka bunga warna-warni itu menjadi gaun yang sangat indah.
5. Gaun dari sampah.
foto: dailymail.co.uk
Desainer bernama Kristen Alyce mengubah sampah seperti tiket konser, karton, botol minuman, plastik pembungkus, majalah atau koran bekas dan yang lainnya menjadi sebuah gaun yang cantik dan indah.
6. Tisu Toilet diubah menjadi gaun pengantin.
foto: today.com
Gaun dari tisu ini merupakan kreasi istimewa yang sengaja disiapkan untuk acara tahunan Toilet Paper Wedding Dress Contest di New York. Dalam kontes tersebut para peserta akan memamerkan keterampilan mereka dalam membuat gaun berbahan tisu toilet, lem, jarum, dan benang demi hadiah berupa uang tunai USD 10.000 atau senilai Rp 133,5 Juta.
7. Gaun dan tuxedo acara prom night dari bahan selotip.
foto: yahoo.com
Sekilas dress dan tuxedo untuk acara prom night ini terlihat biasa saja. Namun outfit kece ini dibuat dari selotip warna-warni. Pakaian ini diciptakan khusus dalam kompetisi untuk mendapatkan beasiswa.
8. Gaun pengantin dari Cream Puff
foto: nbcnews.com
Gaun pengantin yang satu ini terbuat dari cream puff. Gaun yang cukup berat itu menghabiskan banyak tepung, gula, dan caramel untuk membuatnya. Tidak hanya outfitnya saja yang sedap disantap, bahkan mahkota dan kalungnya terbuat dari gula karamel.
9. Gaun yang terbuat dari lembaran uang.
foto: yourbeautyfirst.wordpress.com
Gaun dari lembaran uang poundsterling ini sengaja dibuat dalam rangka promosi pengumpulan dana di Inggris. Gaun tersebut diperkirakan senilai USD 100.000 atau saat ini setara dengan Rp 1,3 Miliar.
10. Gaun dari bahan cokelat.
foto: telegraph.co.uk
Keseluruhan gaun ini terbuat dari cokelat asli. Gaun tersebut dipamerkan dalam rangka National Chocolate Week, London. Pembuatnya adalah Lauren Smith. Gaun coklat ini juga dihiasi dengan berlian.