1. Home
  2. »
  3. Fashion
8 September 2016 02:07

Ini 7 cara alami merawat rambut ala Zendaya, the next Mary Jane

Bisa kamu praktikkan di rumah lho. Ahada Ramadhana

Brilio.net - Rambut yang indah itu tidak ujug-ujug datang. Perlu perawatan yang tepat jika menginginkan rambut yang cetar. Berikut adalah beberapa trik dari aktris muda the next Mary Jane Watson, Zendaya cara merawat rambut indah. Dirilis brilio.net dari seventeen pada Kamis (8/9).

1. Mengulung rambut sebelum tidur.

BACA JUGA :
Ini para seleb yang cocok jadi 12 karakter disney di dunia nyata




Aktris 20 tahun ini biasa menggulung rambutnya di bagian atas kepala dan menguncinya dengan scrunchie (karet rambut). Tujuannya untuk tidak merusak bentuk alami rambutmu. Disarankan pula untuk tidur dengan sarung bantal berbahan satin.

2. Menggunakan sampo dan conditioner.



Gadis asal California, Amerika Serikat ini terbiasa mengunakan sampo 3 hari sekali. Jika rambut kekurangan kelembaban maka akan cenderung mengeriting. Sampo berfungsi mendorong minyak alami rambut tersebar merata.

3. Menyegarkan rambut dengan hydrating spray.

BACA JUGA :
Jalinan asmara kembali kandas, Taylor Swift siap bikin single lagi?



Zendaya merasakan tidak mudah merawat rambut keriting sepanjang hari. Rambut dapat dengan mudah berbentuk semakin mengeriting. Dia menyarankan untuk selalu membawa botol spray berisi conditioner. Hanya dengan menyemprotkan sedikit rambut akan tampak cerah.

4. Menggunakan sisir dengan gigi-gigi yang jaraknya lebar.



Sisir bergigi besar dan jaraknya jarang-jarang dapat menghindari kekusutan. Jika sedang terburu-buru, Zendaya akan menggunakan styling gel sebelum mengikat rambutnya dan mengeringkannya dengan diffuser. Sesekali dia akan membiarkan rambutnya kering karena tertiup angin.

5. Beri dosis kelembaban yang besar pada rambut.



Gadis yang juga penari dan penyanyi ini terbiasa menggunakan minyak kelapa untuk menghindari rambut menjadi kering dan keriting. Kamu bisa menggunakan apapun sesuai dengan kebutuhanmu.

6. Memangkas rambut rutin tiap bulan.



Di kala syuting atau manggung, Zendaya tak sekali dua meminta hairstylish untuk sekalian memotong rambutnya. Itu akan membuatnya merasa lebih ringan dan memiliki rambut yang lurus.

7. Membuat sanggul kecil di bagian atas kepala dengan pomade.



Ini tidak membutuhkan panas dan cukup simpel. Buat bentuk sanggul dan oleskan pomade untuk rambut di bagian depan.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags