1. Penyalin Cahaya (2022).
foto: imdb.com
BACA JUGA :
9 Film Netflix kisah petualangan kendaraan bermotor, dijamin seru
Penyalin Cahaya merupakan film Netflix kisah perempuan tangguh yang mengalami kekerasan seksual di kampusnya. Film ini menceritakan perjuangan Sur, seorang perempuan yang mengalami pelecehan seksual dan membuat hampir seluruh kehidupannya berubah. Mulai dari akses beasiswa yang dicabut, hingga keluarga yang tidak percaya terhadap dirinya.
Film yang dikemas bergaya thriller ini berjalan seperti drama detektif dengan para tokohnya berusaha untuk mencari kebenaran atas apa yang dialaminya. Selain itu, film ini menjadi refleksi berharga untuk mengetahui bagaimana dampak dari kejahatan tersebut.
2. Moxie (2021).
BACA JUGA :
11 Film Netflix tentang dunia kriminal, banyak kekerasan dalam hidup
foto: imdb.com
Moxie merupakan film Netflix kisah perempuan tangguh yang menceritakan seorang anak perempuan bernama Vivian Carter yang muak berhadapan dengan budaya seksis di sekolahnya.
Dalam cerita film ini, sang anak pun bercerita kepada ibunya yang ternyata sudah menentang konsep patriarki sejak umur 16 tahun. Film ini cocok ditonton untuk melihat bagaimana konsep patriarki ditentang dan kemudian menciptakan budaya baru yang lebih berkeadilan tanpa memandang gender seseorang.
3. Ride or Die (2021).
foto: imdb.com
Ride or Die merupakan film Netflix kisah perempuan tangguh tentang sepasang teman perempuan yang punya perasaan satu sama lain. Suatu saat, Rei yang sudah berusia akhir 20-an, mengetahui bahwa Nanae menjadi korban KDRT oleh suaminya.
Rei pun segera berusaha untuk menyelematkan Nanae untuk menunjukkan rasa pedulinya. Ia pun berencana untuk segera membunuh suami Nanae dan membawa Nanae ke tempat yang aman. Saat mereka berada dalam kondisi yang sama-sama aman, mereka berdua bergelut dengan emosi masing-masing dari dalam diri mereka.
4. The Starling (2021).
foto: imdb.com
The Starling merupakan film Netflix kisah perempuan tangguh yang mengisahkan sepasang suami istri yang mengalami Sudden Infant Death Syndrome (SIDS) atau sindrom kematian bayi mendadak. Sang suami, Jack (Chris O'Dowd), berada di rumah sakit jiwa perumahan, sementara istrinya Lilly (Melissa McCarthy) tetap di rumah, berurusan dengan perasaannya sendirian. Sampai suatu ketika, Lilly bertemu dengan Larry Fine ( Kevin Kline ), seorang psikiater yang berubah menjadi dokter hewan. Mereka membentuk ikatan yang unik dan tidak mungkin karena mereka saling membantu untuk mengakui dan menghadapi masalah mereka.
Larry membantu Lilly dengan memberi burung jalak sambil menanamkan cara untuk membantu meringankan kesedihannya. Lilly tertarik pada burung itu walaupun pernah hampir membunuhnya. Saat burung itu pulih, Lilly melepaskannya. Dia dan burung itu mulai bertoleransi satu sama lain alih-alih melecehkan satu sama lain. Jack kembali ke rumah dan dinyatakan sembuh. Film berakhir saat mereka berkebun disaksikan oleh burung jalak yang masih menghabiskan waktu di kebun mereka.
5. Enola Holmes (2020).
foto: imdb.com
Enola Holmes merupakan film Netflix kisah perempuan tangguh yang mengisahkan Enola Holmes, saudara perempuan Sherlock Holmes. Enola yang dikenal sebagai anak bungsu dari keluarga Holmes melakukan perjalanan ke London untuk menemukan ibunya yang hilang.
Namun, perjalanan tersebut kemudian berakhir pada petualangan yang mendebarkan. Ia kemudian berpasangan dengan tuan tak dikenal dan sedang melarikan diri ketika mereka berusaha memecahkan misteri yang mengancam seluruh negara.
6. Pieces of a Woman (2020).
foto: imdb.com
Pieces of a Woman merupakan film Netflix kisah perempuan tangguh dan suaminya yang merelakan kematian anaknya saat melahirkan. Itulah yang terjadi saat Martha dan Sean, pasangan muda dari Boston menantikan anak pertama mereka.
Cerita tersebut terjadi saat Martha dan Sean sedang mempersiapkan segala kemungkinan saat waktu melahirkan sudah dekat. Mereka ditemani oleh bidan Eva yang datang untuk menggantikan bidan Barbara yang tidak bisa datang. Saat kontraksi sudah dimulai, Eva melihat kondisi sang bayi yang awalnya tampak sehat. Namun, tubuh bayi tersebut tiba-tiba berubah membiru dan mengalami serangan jantung. Film ini menggambarkan bagaimana kesedihan yang dialami oleh sebuah keluarga baru.