1. Home
  2. »
  3. Film
8 Juni 2022 04:25

11 Film Netflix tema dunia olahraga, penuh kompetisi ketat

Film Netflix tema dunia olahraga hadir dengan berbagai latar cerita yang menghadirkan sudut pandang yang lebih beragam atas dunia olahraga. Suhairi
1. Jersey (2022)

foto: imdb.com

Jersey merupakan film Netflix tema dunia olahraga yang mengisahkan Arjun Talwar, pemain kriket luar biasa dari Chandigarh dengan rata-rata pukulan tertinggi di seluruh India sepanjang 100 tahun di India. Setelah final Piala Duleep 1985-86, Arjun menunggu berita tentang pemilihannya di tim nasional India hanya untuk mengetahui bahwa dimasukkannya dalam daftar itu adalah kesalahan cetak.

BACA JUGA :
9 Film Netflix kisah petualangan kendaraan bermotor, dijamin seru


Setelah itu, Arjun berhenti bermain kriket. Arjun kemudian melamar pekerjaan di sektor makanan dan tak lama setelah menikahi pacarnya Vidya, dan memiliki seorang putra bernama Ketan, yang dijuluki Kittu.

Namun, sekitar awal 1990-an, Arjun diskors dari pekerjaannya atas tuduhan korupsi, meskipun dia tidak bersalah. Pada 1996, Arjun tinggal bersama Vidya dan Kittu di sebuah rumah bobrok di Chandigarh, dengan Vidya berjuang untuk memenuhi kebutuhan sebagai resepsionis hotel. Hingga Kittu juga suka dengan permainan kriket dan membawa anak tersebut mengikuti jejak ayahnya sebagai seorang pemain kriket.

2. Home Team (2022).

foto: imdb.com

BACA JUGA :
11 Film Netflix tentang dunia kriminal, banyak kekerasan dalam hidup

Home Team merupakan film Netflix tema dunia olahraga yang terinspirasi dari kisah nyata tim sepak bola New Orleans Saints di bawah bimbingan pelatih Sean Payton. Film ini menceritakan saat pelatih kepala New Orleans Saints, Sean Payton (Kevin James), diskors dari NFL karena dugaan keterlibatannya dalam skandal hadiah New Orleans Saints. Saat diskors, Payton kembali ke rumah untuk merekatkan hubungan dengan keluarganya.

Salah satu cara yang ia lakukan adalah dengan melatih tim sepak bola putranya yang berusia 12 tahun. Sebagai pelatih tim, Payton membantu para anggota untuk memaksimalkan potensi masing-masing. Di sisi lain, film Home Team juga menyorot dinamika keluarga Payton, terutama hubungannya dengan sang putra yang mengalami pasang-surut.

3. 12 Mighty Orphans (2021).

foto: imdb.com

12 Mighty Orphans merupakan film Netflix tema dunia olahraga yang mengisahkan Rusty Russel (Luke Wilson) yang melatih sepak bola sekelompok siswa SMA dan hampir semuanya yatim piatu. Rusty melatih mereka ketika Amerika Serikat dilanda Great Depression. Dalam pelatihannya itu, Rusty mengajarkan berbagai macam hal.

Pasang surut akibat keadaan ekonomi membuat mereka semua berjuang sekuat tenaga. Selain menginspirasi para pemainnya, Rusty juga mengajarkan semangat kebangsaan untuk tetap teguh terhadap masalah ekonomi yang melanda Amerika Serikat saat itu. Hingga akhirnya tim yang berawal dengan gaya permainan buruk ini bisa meningkatkan kualitas permainannya.

4. Skater Girl (2021).

foto: imdb.com

Skater Girl merupakan film Netflix tema dunia olahraga yang mengisahkan seorang gadis India, Prerna yang putus sekolah dan sangat suka bermain skateboard. Kesukaan tersebut dia dapati saat ada seorang asing yang ke desanya dan sering bermain skateboard.

Lambat laun, kegemarannya tersebut, membuatnya semakin candu bermain skateboard. Namun masalah datang saat orang-orang di desanya menganggap permainan skateboard membahayakan. Apalagi setelah kejadian kecelakaan anak-anak dan orang dewasa karena skateboard. Film ini mengisahkan perjuangan Prerna untuk tetap bermain skateboard hingga bisa bermain dalam berbagai perlombaan mewakili desanya.

5. The Way Back (2020).

foto: imdb.com

The Way Back merupakan film Netflix tema dunia olahraga yang mengisahkan saat Jack Cunningham, seorang pekerja besi yang punya kebiasaan minum alkohol berlebih. Hal ini membuatnya berpisah dengan istri dan juga keluarganya. Keesokan harinya, Jack menerima telepon dari Pastor Devine di bekas sekolah menengah Katoliknya, Uskup Hayes.

Devine memintanya untuk masuk sebagai pelatih bola basket sekolah, karena pelatih sebelumnya menderita serangan jantung. Jack diperkenalkan kepada asisten pelatih dan guru aljabar bernama Dan, serta anggota tim. Dia mengetahui bahwa Uskup Hayes tidak pergi ke babak playoff sejak masih mahasiswa. Hal itu membuat Jack berminat dan bersemangat untuk melatih anak sekolah tersebut.

6. Bruised (2020).

foto: imdb.com

Bruised merupakan film Netflix tema dunia olahraga yang mengisahkan mantan petarung UFC Jackie "Pretty Bull" Justice. Dia tinggal bersama pacar dan manajernya, Desi, di pusat kota Newark. Di kota tersebut, dia bekerja sebagai pembersih rumah yang bisa menyusuri berbagai sisi kota.

Namun, Jackie punya kecanduan alkohol dan sering membuatnya sering mengalami kebosanan. Hal ini kemudian sering membuat Jackie sering berkelahi dengan pasangannya sendiri. Hingga suatu waktu, Desi membawa Jackie ke sebuah pertarungan ilegal bawah tanah yang membuat dirinya bisa bertarung bebas.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags