1. Home
  2. ยป
  3. Film
12 Februari 2018 07:08

5 Fakta mencengangkan film Black Panther, jadi nggak sabar nonton nih!

Jangan ngaku pecinta superhero kalau sampai nggak nonton filmnya. Nisa Akmala

Brilio.net - Tahun ini tercatat ada enam film baru besutan Marvel Cinematic Universe yang siap mengudara di bioskop seluruh dunia. Salah satunya adalah film superhero Black Panther.

Black Panther akan menjadi film pertama Marvel yang sekaligus menjadi pembuka parade film superhero yang dirilis sepanjang tahun ini.

Mengisahkan kepulangan T'Challa ke sebuah negara terisolasi yang berteknologi tinggi di Afrika, Wakanda. Setelah kematian ayahnya, Raja Wakanda, T'Challa mengambil alih kepemimpinan dan membuktikan kemampuannya meneruskan tahta sebagai raja.

T'Challa harus mengenakan kostum Black Panther yang telah menjadi simbol warisan leluhur untuk menyelamatkan Wakanda dan seluruh dunia.

Menghadapi kehadiran musuh lama, pengkhianatan dan bahaya, T'Challa harus mengumpulkan sekutu dan melepaskan kekuatan penuh Black Panther untuk mengalahkan musuhnya serta keselamatan seluruh rakyatnya.

Disutradarai Ryan Coogler, Black Panther akan resmi tayang di bioskop Indonesia pada tanggal 16 Februari 2018 mendatang.

Biar kamu semakin nggak sabar pengen nonton, yuk simak lima fakta tentang film Black Panther, seperti dikutip brilio.net dari Marvel Studios, Senin (12/2). Persiapan buat kamu para penggemar Marvel Studios nih!


1. Pertama kali muncul dalam komik.

BACA JUGA :
Paling ditunggu, 6 film dari Marvel ini siap dirilis tahun 2018


Tokoh Black Panther tampil pertama kali 52 tahun silam di Marvel Comics dengan diterbitkannya 'Fantastic Four Vol.1' isu 52, tahun 1966. Film ini juga menjadi film solo pertama dari karakter Black Panther.


2. Pertama kali diperkenalkan lewat Captain America: Civil War.

Buat kamu yang sudah menyaksikan film ketiga Captain America: Civil War pasti tahu kalau karakter Black Panther juga terlibat dalam cerita tersebut.

Kemunculan karakter Black Panther dalam film tersebut juga menjadi ajang perkenalan sang superhero dari Afrika Selatan itu. Chadwick Boseman kembali dipercaya untuk memerankan T'Challa (Black Panther).


3. Wakanda adalah negara pemasok utama Vibranium.

BACA JUGA :
Begini transformasi kostum 9 superhero DC, siapa paling keren?

Dalam dunia Marvel Cinematic Universe, Vibranium merupakan metal paling kuat yang juga digunakan untuk membuat perisai milik Captain America. Sebagai negara pemasok utama Vibranium yang digunakan seluruh dunia, kerajaan Wakanda juga dikenal sebagai negara Afrika berteknologi maju yang terisolasi dari dunia luar dan berada dalam pengawasan S.H.I.E.L.D.


4. Black Panther menjadi salah satu film Marvel Cinematic Universe dengan karakter perempuan terbanyak.

Memperkenalkan adik perempuan T'Challa, Princess Shuri (Leititia Wright), Dora Milaje - pasukan kemanan elit Wakanda yang seluruh anggotanya adalah perempuan dan dipimpin oleh Okoye (Danai Gurira), Nakia (Lupita Nyong'o) sebagai mata-mata Wakanda dan ibu dari T'Challa, Romanda (Angela Bassett).

Banyaknya karakter perempuan yang hadir dalam film Black Panther, menjadikan film ini sebagai salah satu film MCU dengan karakter perempuan terbanyak.


5. Kembali menyambut tokoh antagonis dari Avengers: Age of Ultron.

Black Panther kembali menyambut tokoh antagonis dari Avengers: Age of Ultron. Diperankan kembali oleh Andy Serkis, ia akan berperan sebagai Ulysses Klaue, sang agen senjata Afrika Selatan yang kejam dan tak bermoral.

Klaue akan mengejar Vibranium dan mengambil peran besar dalam pertarungan Black Panther.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags