1. Home
  2. ยป
  3. Film
23 Februari 2018 08:04

Baru promo trailer & poster, 4 film Tanah Air ini sudah tuai kritikan

Mulai dari pemain yang dianggap tidak sesuai hingga bahasa yang digunakan. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Beberapa tahun terakhir dunia perfilman Indonesia seperti mendapat banyak apresiasi dari masyarakat. Meningkatnya antusias penonton menyaksikan film di bioskop dari pada menonton bajakan menjadi kebahagiaan tersendiri untuk para penggiat film.

Tema-tema yang diangkat di perfilman Indonesia sendiri cukup sederhana, dimulai dari kehidupan anak sekolah, keluarga, hingga percintaan. Inilah menjadi nilai ketertarikan bagi penonton sebagai wadah refreshing diri. Pujian demi pujian yang diberikan sebagai wujud apresiasi.

BACA JUGA :
Demi totalitas peran, 9 seleb ini belajar bahasa daerah asli Indonesia


Namun sayangnya belum beredar di bioskop, 4 film ini malah mendapat kritikan saat baru melakukan promo trailer dan poster. Dimulai jalan cerita filmnya, hingga pemerannya yang dianggap tak sesuai selera para penonton, sungguh tega ya.

Berikut film-film Tanah Air yang pernah tuai kritikan saat belum tayang, yang brilio.net rangkum dari berbagai sumber, (22/2).

1. Yowis Ben, karena gunakan bahasa Jawa.

BACA JUGA :
4 Adegan nostalgia di film Eiffel I'm in Love 2 ini dianggap janggal

Susan @cutratumeyriska , leher kamu sakit ya? . YOWIS BEN - Di Bioskop Mulai 22 Februari 2018 Jangan khawatir, film drama komedi ini ada subtitle untuk dialog bahasa Jawa-nya . Trailer lengkap > bit.ly/yowisbentrailer @moektito @cutratumeyriska @brandonsalim @jojosuherman @tutusthomson @fajarnugrs @glenca.chysara @aliyah.faizah @ariefdidu_ @devinaureel @riaricis1795 @bagusbramanti @andhikatriyadi @wawaniwibowo @capluk @starvisionplus #FilmYowisBen #YowisBen #BayuSkak YOWIS BEN - OFFICIAL TRAILER #part1 Tayang 22 Ferbruari 2018 Cast: Bayu Skak, Cut Meyriska, Brandon Salim, Joshua Suherman, Arief Didu, Tri Yudiman, Tutus Thomson, Richard Oh, Glenca Chysara, Aliyah Faizah, Devina Aureel, Ence bagus, Indra Wijaya, Ria Ricis, Uus, Muhadkly Acho, Erix Soekamti, Sandy Pas Band, Tretan Muslim, Erick Estrada, Cak Kartolo, Cak Sapari, Billy Boedjanger, Marlon Taka, Sumaisy Djaitov Yanda, Thomi Baraqbah, Yoshua Maringka, Wayan Ixora, Ron Weasley, Yudist Ardhana, Henasatya, Dinda Meicistaria, Anof Zulfiana, Gus Hartono, Daniel Mahendra, Mas Medok, Julee Day, brigade 07,dll. #yowisben #filmyowisben #filmyowisben2018

A post shared by YOWIS BEN (@filmyowisben2018) on

Film yang diangkat dari novel milik Pidi Baiq ini cukup mencuri perhatian publik saat baru rilis trailernya. Banyak yang menyayangkan Iqbaal Ramadhan yang dipilih sebagai pemeran Dilan. Saat itu media sosial penuh dengan hujatan yang mengritik trailernya.

3. Ruqyah, posternya mirip dengan film The Last Exorcism.


foto: Istimewa

Film yang dibintangi Celine Evangelista ini sempat mendapat kritikan pedas dari warganet setelah merilis poster resminya. Pasalnya pose Celine dalam poster tersebut disebut mirip film Hollywood berjudul The Last Exorcism. Tak hanya itu, jalan cerita film ini dinilai sangat menyerupai film Malaysia berjudul Munafik.

4. Romeo & Rinjani, pakaian yang dianggap tak pantas.

foto: YouTube/StarvisionPlus

Film ini diperankan Deva Mahendra, Kimberly Ryder dan Alexa Key yang rilis pada tahun 2015 yang lalu. Beberapa bulan sebelum tayang, film ini merilis posternya di beberapa media sosial. Namun sayangnya tak mendapat antusias dari penonton lantaran pakaian yang digunakan Alexa. Menggunakan kaos yang cukup terbuka ini dinilai tak pantas, terlebih film ini menceritakan tentang pendakian ke gunung.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags