Brilio.net - Film besutan Marvel Studios dikenal penuh dengan aksi superhero. Tokoh seperti Ironman, Thor, dan superhero lainnya memberi warna tersendiri bagi dunia Marvel. Bulan Febuari ini, Marvel Studios akan menampilkan satu film superhero lagi bertajuk Black Panther. Film ini akan mengangkat kisah T'Challa seorang pangeran kerajaan yang menjadi seorang superhero.
Tokoh ini sebenarnya sudah pernah muncul dalam film Captain America: Civil War. Black Panther dengan kostum serba hitam ini mendapat pujian dalam aksinya melawan superhero lainnya dalam film tahun 2016 tersebut.
BACA JUGA :
Paling ditunggu, 6 film dari Marvel ini siap dirilis tahun 2018
Tak seperti cerita superhero kebanyakan, tokoh Black Panther ini memiliki keunikan tersendiri sehingga ditakuti musuhnya. Penasaran? Berikut brilio.net ulas lima alasan kenapa superhero Black Panther ditakuti musuhnya,Senin (19/2).
1. Seorang calon raja dari kerajaan Wakanda.
BACA JUGA :
9 Detail di trailer Avengers: Infinity War, bikin nggak sabar nonton
foto: Marvel
Tak seperti superhero lainnya, T'Challa adalah seorang pangeran yang akan naik takhta. Wakanda sendiri juga bukan sembarang kerajaan. Walaupun terisolasi dari dunia luar, kerajaan di Afrika ini memiliki teknologi dan peradaban yang lebih maju di dunia Marvel.
T'Challa menjadi raja setelah ayahnya berpulang. Tapi jalannya menuju tahta tak mulus. Tokoh yang diperankan Chadwick Boseman ini akan melawan berbagai tantangan sebelum menjadi raja.
2. Punya kerajaan yang teknologinya mengalahkan negara maju.
foto: Marvel
Dalam dunia Marvel, Wakanda bukan sembarang kerajaan. Dari luar, Wakanda tampak seperti negara kecil di benua Afrika. Tetapi di dalamnya, Wakanda memiliki teknologi yang bisa mengalahkan negara maju.
Tak hanya itu, Wakanda juga mempunyai sejarah dan budaya yang panjang. Wakanda juga memiliki kekayaan mineral terkuat Vibranium yang langka. Hal ini membuat kerajaan Afrika ini sangat maju tapi tetap berakar pada budaya Afrika.
3. Punya pasukan keamanan bernama Dora Milaje yang loyal.
foto: Marvel
Tak hanya sekadar pasukan keamanan, Dora Milaje punya sejarah panjang dan kekuatan yang hebat. Pasukan penjaga ini sangat loyal terhadap anggota kerajaan Wakanda. Anggota Dora Milaje ini memiliki fisik yang kuat, rambut botak, dan selalu bergerak demi menjaga kedamaian Wakanda. Adanya Dora Milaje membuat musuh harus berpikir dua kali jika ingin menyerang Black Panther.
4. Pasukan keamanan Dora Milaje semuanya wanita.
foto: Marvel
Ternyata menjadi anggota pasukan Dora Milaje tak mudah. Wanita Wakanda dipilih dan digembleng menjadi prajurit yang tangkas dan kuat. Dipimpin Okoye, pasukan wanita ini memiliki keunikan tersendiri. Bentuk tubuh yang kekar dan kuat serta mata yang tajam membuat pasukan Dora Milaje ditakuti musuh Black Panther. Kemanapun T'Challa berada, Dora Milaje selalu siap sedia bertempur.
5. Langkah T'Challa sebagai Black Panther selalu penuh dengan perhitungan dan strategi.
foto: Marvel
Menjadi seorang raja memang tak mudah. T'Challa harus mempunyai strategi dan perhitungan agar musuhnya tidak menghancurkan kerajaan Wakanda.
Presiden Marvel Studios dan produser dari film Black Panther, Kevin Feige mengatakan bahwa tokoh T'Challa ini memiliki kepintaran yang tak dimiliki superhero lainnya. Stan Lee dan Jack Kirby sebagai penulis legendaris di Marvel membuat tokoh Black Panther sebagai seorang yang pandai berstrategi saat melawan musuhnya.
Film Black Panther ini akan rilis di Amerika pada tanggal 16 Februari 2018. Tak hanya jalan ceritanya yang seru, Black Panther juga dibintangi seleb papan atas seperti Chadwick Boseman, Michael B Jordan, Lupita Nyong'o, dan lain-lainnya.
Khusus untuk Indonesia, film besutan Marvel ini akan tayang di bioskop pada 14 Februari 2018. Jangan sampai terlewat ya, Sobat Brilio!