Brilio.net - Golden Globes ke-76 bakal digelar di Beverly Hills, Amerika Serikat, Minggu (6/1) malam waktu setempat atau Senin (7/1) pagi WIB. Menjelang perhelatan tersebut, muncul banyak prediksi pemenang yang bakal berjaya dalam penghargaan untuk insan perfilman dunia ini.
Dari sekian film yang diunggulkan, drama romantis 'A Star Is Born' menjadi film paling diunggulkan untuk memenangi sejumlah penghargaan pada ajang ini. Film ini sendiri dibintangi penyanyi yang kerap berpenampilan eksentrik, Lady Gaga.
BACA JUGA :
9 Film animasi tayang di tahun 2019, ada Doraemon hingga Frozen
"Pada akhirnya kami berharap 'A Star Is Born' mendapatkannya (Golden Globe), juga memperkuat statusnya sebagai unggulan dalam Oscar," demikian prediksi Variety dilansir AFP, Minggu (6/1).
Aktris Sandra Oh dan komedian Andy Samberg yang menjadi pembaca acara Golden Globe mengatakan perhelatan malam nanti akan luar biasa dan bisa membuat orang-orang tersenyum.
"Ini akan menjadi luar biasa. Saya pikir orang-orang sudah siap dan bisa tersenyum kecil," kata Samberg dalam wawancara bersama Hollywood Reporter dikutip dari laman Antaranews.
BACA JUGA :
7 Film superhero ini rilis di 2019, termasuk Avengers Endgame
Meskipun film biografi Dick Cheney 'Vice' memimpin daftar nominasi sebanyak enam kategori, namun "A Star Is Born" diklaim sebagai film dengan gebrakan besar yang menyuguhkan kekuatan musikal Lady Gaga dan Bradley Cooper.
Sejumlah kritikus film memperkirakan 'A Star Is Born' akan menjadi film drama terbaik dalam ajang itu. "'A Star is Born' memiliki segalanya, termasuk box office dan kesuksesan," kata analis media dari perusahaan data industri ComScore, Paul Dergarabedian, kepada AFP.
Namun dia mengingatkan bahwa Golden Globes bukanlah ajang yang mudah diprediksi. "Calon tahun ini dari seluruh kategori utama, semuanya sangat layak sehingga apa pun bisa terjadi," kata Dergarabedian.
Dalam kategori Sutradara Terbaik, Bradley Cooper yang memulai debut sutradara lewat 'A Star Is Born' diprediksi akan mengungguli Alfonso Cuaron ('Roma'), Peter Farrelly ('Green Book'), Spike Lee ('BlacKkKlansman' dan Adam McKay ('Vice').