1. Home
  2. »
  3. Film
21 Juli 2021 18:03

Sinopsis The Suicide Squad 2, aksi lanjutan pasukan berani mati

Film ini layak ditunggu karena menampilkan adegan yang lebih gila dari sekuel sebelumnya. Suhairi
foto: Instagram/@thesuicidesquad2021

Brilio.net - Walaupun sekuel pertama telah rilis pada 2016 dengan judul Suicide Squad, The Suicide Squad 2 kali ini dapat dinikmati sebagai film tersendiri. Hal tersebut diperkuat oleh pernyataan James Gunn, sutradara sekaligus penulis naskah film ini melalui akun Twitternya.

BACA JUGA :
Sinopsis film Kabhi Eid Kabhi Diwali, cerita satu keluarga tiga agama


foto: Twitter/@JamesGunn

Meski demikian, The Suicide Squad 2 tidak bertentangan dengan sekuel pertamanya, seperti yang dinyatakan James Gunn di Empire. Sutradara sekuel pertama ini, David Ayer sempat dikabarkan akan kembali menggarap The Suicide Squad 2 ini. Namun, Warner Bros menyatakan bahwa film ini akan disutradarai dan ditulis oleh James Gunn.

Selain itu, film ini menghadirkan beberapa pemain ternama seperti Margot Robbie (Harley Quinn), Idris Elba (Blood Sport), John Cena (Peacemaker), Sylvester Stallone (King Shark), Jai Courtney (Captain Boomerang), hingga Viola Davis (Amanda Waller).

BACA JUGA :
Sinopsis Sky Rojo: Season 2, petualangan 3 wanita penghibur

The Suicide Squad 2 berkisah tentang tim antihero DC Comics Suicide Squad. Dalam trailer yang sudah rilis, para pasukan antihero ini adalah penjahat super yang mampu melakukan apa pun untuk bisa lolos dari penjara. Bahkan, pasukan tim ini tidak takut mati.

foto: Instagram/@thesuicidesquad2021

Penjara yang menjadi hunian mereka adalah penjara Belle Reve yang digambarkan seperti neraka dan termasuk penjara dengan tingkat keamanan tertinggi di Amerika Serikat. Oleh karena itu, untuk dapat lolos dari penjara tersebut, para kawanan ini membentuk kelompok dan bersama-sama membuat kerusuhan sampai mereka keluar dari penjara.

Dalam trailer yang sama, tampak Amanda Waller (Viola Davis) membentuk tim Task Force X dengan wajah-wajah baru. Wajah-wajah-wajah tersebut tak lain adalah Bloodsport (Idris Elba), Peacemaker (John Cena), Polka-Dot Man (David Dastmalchian), dan King Shark (Sylvester Stallone).

Kelompok Task Force X tersebut akan dipimpin oleh Rick Flag (Joel Kinnaman) yang nantinya akan menyelamatkan Harley Quinn. Namun, walaupun misi tersebut demi Harley Quinn, tapi tampaknya ia tidak perlu bantuan. Sebab, di tangannya ia memegang tombak yang diperkirakan sebagai Spear of Destiny. Jika benar demikian, Harley Quinn sedang memegang sebuah senjata mengerikan di DC Comics.

foto: Instagram/@thesuicidesquad2021

Setelah penjahat super ini berkumpul, mereka pun pergi ke pulau terpencil Corto Maltese yang dipenuhi musuh. Di pulau ini, para penjahat super yang tergabung dalam The Force X bergerilya di hutan belantara dan melakukan misi pencarian. Selain itu tugas kelompok tersebut di pulau fantasi ini adalah menemukan kemudian menghancurkan laboratorium era Nazi dan menghadapi alien raksasa Starro.

The Suicide Squad 2 akan dirilis pada 30 Juli 2021 di Britania Raya dan 5 Agustus 2021 di Amerika Serikat sekaligus secara internasional. Film ini layak ditunggu karena menampilkan adegan yang lebih gila dari sekuel sebelumnya, seperti yang dinyatakan dalam Rotten Tomatoes.

Detail film

Judul: The Suicide Squad 2
Sutradara: James Gunn
Penulis skenario: James Gunn
Bintang: Margot Robbie, Idris Elba, John Cena
Tanggal rilis: 30 Juli 2021 (Britania Raya)
Bahasa: Inggris
Negara: Amerika Serikat


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags