Brilio.net - Saat ini liburan sudah menjadi hobi setiap orang. Apalagi dengan adanya media sosial, orang semakin mudah mengakses destinasi wisata yang sedang ramai dibicarakan.
Sayangnya, orang Indonesia saat ini lebih cenderung memilih berlibur ke luar negeri karena dianggap lebih bergengsi daripada berlibur di dalam negeri. Bahkan Direktorat Jenderal Imigrasi menyebutkan, pada 2017, wisatawan domestik yang berlibur ke luar negeri meningkat menjadi 9,1 juta wisatawan dibanding tahun sebelumnya mencapai 8,4 juta wisatawan.
BACA JUGA :
25 Tempat wisata Karimunjawa paling keren dan hits saat ini
Melihat hal itu, Bakti Budaya Djarum Foundation meluncurkan Webseries Goresan Jejak pada tahun lalu. Satu tahun berjalan ternyata respons dari para penonton sangat luar biasa dan akhinya kini menghadirkan kembali Goresan Jejak 2 yang sudah tayang sejak 10 Oktober 2018.
Webseries ini mengisahkan pencarian Febrian, seorang travel blogger sekaligus host dari program Jurnal Indonesia Kaya akan sosok Adisty, seorang traveler yang dikenalnya melalui Instagram. Harapan Febrian untuk menjumpai sosok perempuan yang dikaguminya secara langsung ini terbagi dalam empat episode yang diunggah setiap Minggu.
"Melalui webseries ini, kita dapat melihat keindahan alam Indonesia juga keragaman seni budaya di setiap daerah dengan kemasan kekinian yang dinikmati generasi muda. Kami juga mengadakan kuis di akhir episode untuk mendorong penonton mencari tahu lebih dalam mengenai informasi lokasi-lokasi yang ditampilkan," ujar Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation, Renitasari Adrian dalam acara pengumuman pemenang webseries Goresan Jejak 2 di Jakarta, Senin (19/11).
BACA JUGA :
17 Pemandangan alam terindah di dunia, keren banget
Lanjut Renitasari, kompetisi video ini digelar sejak 10 Oktober 2018 dan berakhir pada 10 November lalu. Selain berlangganan akun YouTube dan akun Instagram @Indonesia_kaya, para peserta diharuskan membuat video khas Jurnal Indonesia Kaya serta berperan sebagai host di video tersebut. Video tersebut harus diunggah di akun Instagram peserta dengan mention akun Instagram @indonesia_kaya serta gunakan tagar #GoresanJejak2 dan #KuisGoresanJejak2.
"Peserta yang berhasil memenangkan kuis video ini berkesempatan mendapatkan pengalaman berlibur di atas kapal pesiar mewah dan melihat langsung keindahan alam Labuan Bajo. Semoga pengalaman ini dapat menumbuhkan keinginan untuk mengunjungi daerah-daerah lainnya di Indonesia karena ada banyak tempat lainnya yang indah untuk ditelusuri," tambah Renitasari.
Selama sekitar sebulan penyelenggaraan, kuis Goresan Jejak 2 ini telah diikuti oleh 850 peserta, sedangkan untuk kompetisi video telah diikuti oleh diikuti oleh 250 peserta. Setelah mendapat penilaian dari para juri yang terdiri dari tim www.indonesiakaya.com, terpilih para pemenang kuis Goresan Jejak 2.
Salah satu pemenang kompetisi ini adalah Yelesia Margiyuna. Ia mengaku tidak menyangka bisa memenangkan kompetisi ini. Video yang mahasiswa ini bikin adalah mengenai destinasi wisata di daerah Tangerang yang tidak banyak orang tahu.
"Aku mau kasih tahu ke semua orang kalau Tangerang itu enggak hanya pabrik aja tapi juga ada sejarahnya, aku pikir ini menarik jadi aku bikin," terangnya.
Selain Yelesia Margiyunna (Tangerang), ada juga pemenang lain yaitu, I Dw. Ag. Gd. Yogeswara Aditya N (Bali), Tabita Adinda Staffanie (Surabaya), Padre Terranova (Pangkal Pinang) dan Zainal Surianto (Kendari). Kompetisi video Goresan Jejak 2 ini juga terselenggara berkat dukungan dan kerjasama dari Tiket.com, Plataran Private Cruise, PT Asuransi Tokio Marine Indonesia.