1. Home
  2. ยป
  3. Gadget
12 Maret 2019 10:45

5 Alasan kamera Vivo V15 jadi andalan hasilkan foto keren

Kamera depan 32MP Pop-Up Camera pertama di dunia.
+
foto: Vivo

Brilio.net - Penggunaan kamera smartphone kini menjadi bagian penting kehidupan manusia. Bisa dikatakan jika kamera smartphone sudah menjadi kebutuhan untuk mendukung segala aktivitas sehari-hari.

Tak ayal jika fitur kamera menjadi salah satu aspek penting yang diperhitungkan seseorang saat akan membeli smartphone. Menjawab kebutuhan tersebut, Vivo kembali meluncurkan produk baru, Vivo V15 pada Selasa (5/3) lalu lewat perhelatan Vivo V15 Go Up Grand Launch di Taman Wisata Air Mancur Sri Baduga, Situ Buleud, Purwakarta, Jawa Barat.

BACA JUGA :
5 Fitur futuristik Vivo V15 ini bak film sci-fi, punya AI canggih

Dengan merilis V15 sebagai V-series terbaru, Vivo kembali membuka jalan baru untuk meningkatkan pengalaman mobile yang kompetitif dan dikemas dalam teknologi terkini, khususnya pada bagian kamera. Ya, Vivo V15 menjadi smartphone yang mengusung kamera canggih berupa 32MP Pop-Up Camera pertama di Indonesia, bahkan dunia. Pastinya hasil fotomu akan semakin apik.

Penasaran sama smartphone teranyar Vivo satu ini? Yuk, simak lima alasan Vivo V15 bisa jadi andalan untuk hasilkan foto apik di bawah ini yang sudah dirangkum Brilio.net.

1. Kamera depan 32MP Pop-Up Camera pertama di dunia.

BACA JUGA :
Resmi diluncurkan di Indonesia, ini 5 keunggulan menggiurkan Vivo V15

foto: Vivo

Seperti sudah disebutkan, smartphone V-series terbaru dari Vivo ini mengusung Pop-Up Camera pertama tertinggi di dunia yaitu 32MP. Sebuah terobosan resolusi kamera Pop-Up depan smartphone yang belum pernah ada sebelumnya.

Hanya dengan satu sentuhan, Pop-Up Camera yang inovatif siap mengabadikan momen selfie dengan mekanisme otomatis yang tersembunyi di dalam V15.

Kamera depan beresolusi tinggi ini dilengkapi fitur AI canggih yang dapat membuat hasil foto selfie-pun menjadi lebih jernih dan berkualitas.

2. Manjakan penggemar selfie dengan hasil foto sempurna.

foto: Instagram/@vivo_indonesia

Buat kamu penggemar selfie, Vivo V15 bisa jadi smartphone andalan. Bagaimana tidak? Selain didukung 32MP Pop-Up Camera, kamera depan ini juga dilengkapi fitur AI Face Beauty.

Fitur cerdas dalam Vivo V15 ini akan membantu menyempurnakan kualitas selfiemu dan memberikan hasil memukau. AI Face Beauty juga mempunyai beragam efek pencahayaan unik untuk sentuhan artistik.

3. Pengalaman mobile photography baru dengan kamera super canggih.

foto: Instagram/@vivo_indonesia

Tak hanya kamera depan mumpuni, Vivo V15 juga mempunyai tiga kamera belakang super canggih yang juga disebut AI Triple Camera. Kamera pertama pada Vivo V15 mempunyai resolusi 24 Million Photosensitive Units dengan teknologi dual pixel. Kamera utama smartphone ini akan menghasilkan foto yang sangat jernih dan cerah.

Kerennya lagi, masing-masing kamera belakang ini dibekali kamera berkualitas tinggi dan layanan AI yang lebih pintar. Dengan begitu, Vivo V15 bisa membawa pengalaman mobile photography ke dimensi baru.

4. Menangkap foto dengan jangkauan lebih luas.

foto: Instagram/@vivo_indonesia

Kamera kedua pada Vivo V15 tidak kalah canggih karena dapat menangkap foto dengan jangkauan lebih luas. Ya, memiliki resolusi 8MP, kamera ini juga dilengkapi AI Super Wide-Angle Camera. Dengan begitu Vivo V15 dapat menangkap lebih banyak objek dalam bidikan lanskap yang lebih penuh.

Vivo V15 bisa jadi andalanmu saat hendak foto bersama teman satu geng atau saat reunian nih. Nggak ada lagi deh kejadian muka atau badan yang terpotong saat foto ramai-ramai.

5. Hasilkan foto bokeh yang lebih sempurna.

foto: Vivo

Sedangkan untuk kamera ketiganya, Vivo V15 didukung kamera 5MP Depth Camera yang dapat menghasilkan efek bokeh pada jepretanmu. Tentu kecanggihan Vivo V15 ini akan memberi pengalaman mobile photography yang lebih mengasyikkan dan hasil foto yang jauh lebih apik.

Selain dibekali kamera berkualitas tinggi, adanya fitur AI Body Shaping juga bakal memanjakanmu. Fitur AI satu ini dapat membuat pengguna terlihat sempurna secara alami menyesuaikan setiap aspek tubuh, seperti pinggang dan kaki. Nggak perlu repot ngedit pakai aplikasi lagi deh.

Gimana? Sudah jatuh cinta dengan Vivo V15 belum? Semua fitur kameranya yang canggih akan membuat pencinta fotografi semakin dimanja.

Vivo V15 juga semakin canggih dengan dukungan baterai internal 4.000 mAh yang sangat awet dipakai seharian. Dengan fitur Dual Engine Fast Charging, Vivo V15 juga bakal memudahkanmu memanfaatkan smartphone ini sebagai alat komunikasi maupun aktivitas lainnya seperti mobile games atau untuk berfoto sepuasnya tanpa harus menunggu ngecharge lama.

Oh ya, Vivo V15 ini juga didukung tampilan elegan dan futuristik. Hadir dengan rasio layar-ke-bodi mencapai 90,95%, kamu bisa menikmati konten seluruh layar tanpa perlu melihat bezel yang tebal. Bodi smartphone ini juga semakin cantik berkat kombinasi gradasi 3D yang unik dalam dua warna cantik Royal Blue dan Glamour Red.


Itulah lima alasan kamera Vivo V15 yang dapat kamu andalkan untuk hasil foto yang sempurna. Vivo V15 bisa kamu dapatkan per tanggal 12 Maret 2019 pada First Selling Day dengan harga Rp 4.399.000 di seluruh Indonesia.

Vivo Indonesia juga menawarkan promo-promo menarik lainnya, yang salah satunya adalah Paket Penawaran KartuHalo Device Plan Lite atau Medium Khusus yang dimulai dari 5 Maret lalu hingga 31 Maret 2019 nanti.

Khusus untuk pembelian Vivo V15 di GraPARI, Erafone, Point200, Telesindo Shop, OkeShop, Global Teleshop, Megafon, Sellular Shop dan Apollo Store.

Selain itu, Vivo Indonesia juga memberikan garansi resmi untuk Vivo V15 yaitu 18 bulan di semua Vivo Store dan Online Store secara nasional.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags