Brilio.net - Belanja merupakan salah satu kegiatan yang di dalamnyaberlaku transaksi antara penjual dan pembeli untuk memenuhi kebutuhan tertentu.Barang yang dibeli saat berbelanja umumnya digunakan untuk mencukupi kebutuhan hidup. Misalnya soal pangan, pakaian, dan beragam kebutuhan lain untuk memperlancar kegiatan sehari-hari.
Sekarang sudah tersedia banyak cara untuk berbelanja.Selain itumetode pembayarannya pun mengalami pembaharuan dalam beberapa tahun belakangan. Salah satu metode yang sedang ramai digunakan adalah PayLater.
BACA JUGA :
7 Cara mendapatkan OVO Paylater, lengkap dengan persyaratannya
PayLater merupakan metode pembayaran yang dilakukan dengan cara menunda atau mencicil jumlah tagihan dalam suatu transaksi. Biasanya PayLater ditawarkan oleh perusahaan digital dan start up sebagai salah satu metode alternatif pembayaran yang dapat digunakan.
Melalui PayLater, transaksi yang dilakukan punmakin mudah dan cepat. Pengguna aplikasi PayLater tidak perlu membawa sejumlah uang ataupun mentransfer sejumlah dana untuk melakukan transaksi. Cukup menggunakan aplikasi tertentu, transaksi yang dilakukanpengguna dapat berjalan dengan lancar.
Berkaitan dengan PayLater, brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber pada Selasa (8/3), berikut 9 kelebihan dan kekurangan aplikasi PayLater.
BACA JUGA :
7 Cara mendapatkan Lazada Paylater, mudah dan cepat
Kelebihan aplikasi PayLater.
1. Praktis dan mudah.
Melaluimetode pembayaran PayLater, semua transaksi yang kamu lakukan dapat berjalan dengan mudah. Kamu hanya perlu memilih barang yang diinginkan lalu membayarnya pada waktu jatuh tempo yang telah ditentukan.
Selain itu, dengan menggunakan aplikasi PayLaterpenggunatidak perlu bolak-balik mentransfer uang yang digunakan untuk melakukan transaksi. Selain menghemat waktu, kamujuga dapat menghemat biaya admin yang dikenakan setiap melakukan transaksi pada bank tertentu.
2. Proses yang cepat.
Proses pendaftaran aplikasi PayLater sangat mudah dan cepat. Caranya tidak seperti menggunakan kartu kredit pada bank yang memang mudah tapi kamu perlu datang ke bank terlebih dahulu. Tujuannya untuk mendaftarkan nomor rekening sebelum kamu dapat menggunakan kartu kredit tersebut.
Melaluiaplikasi PayLater, kamu tidak perlu pergi ke mana pun. Hanya bermodalkan gadget dan beberapa syarat yang diperlukan, kamu dapat mendaftarkan akun PayLater dari rumah.
3. Pengganti pembayaran sementara.
Jikamenginginkan suatu barang namun belum memiliki dana yang cukup untuk membelinya, kamu dapat menggunakan aplikasi PayLater untuk melakukan transaksi tersebut.Dengan demikian kamu dapat memiliki barang yang kamu perlukan meski uangmubelum cukup untuk membeli barang tersebut.
4. Tidak perlu membawa uang cash.
Kamu dapat menggunakan aplikasi PayLater sebagai pengganti uang. Dengan kelebihantersebut uang yang kamu miliki akan lebih aman dari risiko seperti kehilangan atau dicuri.
Jika ingin berbelanja dalam jumlah besar namun kamu takut membawa uang banyak, kamupun dapat menggunakan aplikasi PayLater sebagai salah satu opsi pembayaran.
5. Bisa digunakan berbagai kalangan.
Ketika ingin menggunakan kartu kredit pada suatu bank, terdapat beberapa syarat yang harus kamu penuhi untuk dapat menggunakan metode pembayaran menggunakan kartu kredit tersebut.Namun tidak demikian dengan aplikasi PayLater. Kamu dapat menggunakan metode pembayaran ini untuk melakukan transaksi tanpa syarat khusus seperti minimal gaji.
6. Banyak promo menarik.
Aplikasi PayLater seringmemberikan promo menarik yang menggiurkan penggunanya. Promo tersebut dapat kamu gunakan untuk berbelanja kebutuhanmu.Dengan adanya promo, selain memberikan harga yang lebih murah, biasanya limit saldo dari aplikasi PayLater kamu akan meningkat. Dengan demikian kamu dapat berbelanja lebih banyak kebutuhan.
Kekurangan aplikasi PayLater.
1. Kebiasan berutang.
Jika terlalu sering menggunakan aplikasi PayLater, kamu akan terbiasa membeli sesuatu sesuai keinginanmu dengan cara berutang.Tentu saja berbelanja dengan cara ini tidak terlalu dianjurkan mengingat terdapat bunga dalam setiap transaksi yang dilakukan. Oleh karena itu jika terlalu sering menggunakan aplikasi PayLater maka kamu akan ketagihan melakukan transaksi dengan cara berutang.
2. Kebiasaan hidup boros.
Kemudahanmetode pembayaran menggunakan aplikasi PayLater dapat menyebabkan penggunanya merasa bahwa memiliki suatu barang akan sangat mudah.Hal ini dapat mengakibatkan ketagihan yang lama kelamaan menimbulkan sifat boros pada diri seseorang. Oleh karena itu, ketika ingin menggunakan aplikasi PayLater, kamu harus pintar-pintar untuk menahan diri agar tak kebablasan.
3. Risiko keamanan data.
Beberapa syarat yang diperlukan untuk menggunakan aplikasi PayLater adalah KTP. Dengan memberikan data yang tertera dalam KTP, maka data pribadi kamu rawan untuk dicuri oleh orang lain.
Selain itu, biasanya terdapat kolom untuk mengisi nomor darurat yang dapat dihubungiguna mengingatkan tagihan yang kamu miliki.Sehingga tidak hanya data pribadi yang dipertaruhkan, namun data orang lain juga dapat diretas.