Brilio.net - Opera Mini adalah salah satu aplikasi browser yang sering digunakan. Opera Mini sudah dirilis sejak 10 April 1995 oleh Telanor, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi di Norwegia.
Seiring berjalannya waktu, Opera Mini semakin populer dan mengalami berbagai pembaruan untuk meningkatkan kualitasnya. Tentu saja pada sebuah aplikasi memiliki keunggulan dan kelemahan selama penggunaannya.
BACA JUGA :
Cara download video di Opera Mini dari YouTube dan Facebook
Terkait dengan keunggulan dan kelemahan aplikasi Opera Mini, berikut brilio.net lansir dari berbagai sumber pada Rabu (16/3), 9 keunggulan dan kelemahan browser Opera Mini.
1. Ukuran kecil
Opera Mini adalah salah satu aplikasi browser yang memiliki ukuran kecil. Berkat ukuran aplikasi yang kecil, maka memudahkan pengguna aplikasi ini dalam menjalankan kegiatan browsing yang dilakukan. Sehingga, kamu yang memiliki perangkat dengan spesifikasi yang tidak terlalu tinggi, dapat mencoba aplikasi ini untuk mencari data yang kamu inginkan.
2. Kecepatan download dan buka website
Sebelum adanya Android, Opera Mini sudah banyak digunakan smartphone. Kecepatan Opera Mini juga sudah terkenal kencang pada masa itu.
BACA JUGA :
Perbedaan Opera Mobile dan Opera Mini, dari performa hingga keamanan
Jika kamu menggunakan aplikasi ini pada era modern yang sudah mendukung jaringan 5G, kecepatan browsing akan semakin meningkat.
3. Fitur keamanan yang lengkap
Selain kencang ketika digunakan untuk browsing, Opera Mini juga memiliki fitur keamanan yang tinggi. Dengan fitur ini, kamu tidak perlu khawatir perangkat yang kamu gunakan akan terserang virus yang berbahaya.
Opera Mini juga dapat mendeteksi website yang berpotensi memiliki virus atau ancaman lain yang dapat membahayakan perangkat yang kamu gunakan.
4. Simpan halaman
Keunggulan lain Opera Mini adalah tersedianya fitur simpan halaman. Dengan fitur ini, kamu bisa menyimpan halaman yang kamu kunjungi ketika browsing, dan dapat membukanya lagi tanpa memerlukan internet.
5. Night mode
Fitur ini memberikan banyak manfaat bagi kamu yang ingin browsing pada malam hari. Berkati fitur Night mode, kamu dapat menggunakannya secara nyaman.
Selain mengurangi kecerahan layar, fitur Night mode juga dapat membantu menjaga kesehatan mata kamu ketika browsing pada waktu malam hari.
6. Fitur pemulihan website
Jika perangkat yang kamu gunakan terlalu panas, maka akan menimbulkan beberapa kendala ketika browsing, seperti crash atau lag yang mengakibatkan aplikasi tertutup secara otomatis. Dengan menggunakan Opera Mini, laman website yang telah kamu buka sebelumnya masih bisa tersimpan dan kamu buka tanpa ada gangguan.
Kekurangan Opera Mini
7. Tidak dapat merubah shortcut key
Opera Mini memiliki kekurangan tidak bisa mengubah shortcut key. Shortcut key sendiri berfungsi untuk mempercepat proses pembukaan suatu aplikasi agar menghemat waktu yang dikeluarkan.
8. Performa lambat untuk membuka banyak laman
Jika kamu membuka tab terlalu banyak pada Opera Mini, perangkat yang kamu gunakan akan terasa lebih lambat dalam melakukan loading. Kamu perlu membatasi jumlah tab yang dibuka pada aplikasi ini. Jika sudah tidak digunakan segera hapus tab tersebut.
9. Tidak bisa menghilangkan visual effect pada suatu website
Jika kamu menggunakan browser ini untuk membuka website yang memiliki banyak iklan video, kamu tidak dapat menghilangkan efek visual pada website tersebut.