1. Home
  2. »
  3. Gadget
21 Oktober 2021 09:42

Cara backup chat WhatsApp dengan enkripsi end to end, dijamin aman

Jika sebelumnya pencadangan data bisa dilakukan tanpa password, kini pengguna WhatsApp bisa mencadangkan data mereka menggunakan password. Arif Rahman

Brilio.net - Untuk selalu memberikan keamanan untuk pengguna setianya, WhatsApp terus menghadirkan fitur-fitur yang menjamin keamanan. Baru-baru ini WhatsApp meluncurkan sebuah fitur dimana pengguna bisa lebih aman dalam mencadangkan data mereka. Jika sebelumnya pencadangan data bisa dilakukan tanpa password, kini pengguna WhatsApp bisa mencadangkan data mereka menggunakan password sehingga keamanan semakin terjamin.

Seperti yang dilansir brilio.net pada laman resmi WhatsApp, Rabu (20/10), pihak WhatsApp mengungkapkan bahwa mereka menyediakan enkripsi ujung ke ujung bagi semua pesan pribadi pengguna kirim dan terima untuk memastikan bahwa hanya mereka dan orang yang diajak bicaralah yang dapat membaca atau mendengarkannya. Dengan cadangan terenkripsi ujung ke ujung ini, pengguna juga bisa menambahkan lapisan perlindungan yang sama ke cadangan iCloud dan Google Drive.

BACA JUGA :
WhatsApp akan hadirkan tombol Done dan Undo saat edit foto atau status


Jika fitur ini diuji coba pada Juli lalu, kini banyak pengguna di seluruh dunia sudah bisa menikmati fitur ini. Namun, sayangya belum merata hingga ke seluruh dunia. Jika kamu termasuk salah satu pengguna yang sudah bisa menikmati fitur ini dan ingin mengaktifkannya, coba perhatikan caranya di bawah ini.


foto: Freepik/@rawpixel

BACA JUGA :
5 Fitur terbaru WhatsApp segera rilis, ada Message Reactions

Cara mengaktifkan backup chat WhatsApp dengan enkripsi end to end

- Buka Pengaturan atau Settings.

- Klik Obrolan > Cadangan Obrolan > Cadangan Terenkripsi ujung ke ujung.

- Pilih Nyalakan atau Turn On, lalu ikuti petunjuk untuk membuat kata sandi atau password. Jangan sampai melupakan password ini, karena isi chat tidak bisa dipulihkan tanpa password.

- Ketuk Buat atau Create, lalu tunggu WhatsApp menyiapkan cadangan terenkripsi ujung ke ujung.

Karena prosesnya lama, pastikan koneksi internet tetap stabil selama proses. Dan pastikan baterai ponsel dalam keadaan cukup. Jika tidak cukup, sebaiknya lakukan backup data sambil dicas.

Cara menonaktifkan backup chat WhatsApp dengan enkripsi end to end

Jika kamu ingin kembali menonaktifkan fitur ini, bisa saja dilakukan. Hal ini bisa disebabkan oleh seseorang yang tidak ingin repot mengingat password. Untuk ini, WhatsApp memberikan kemudahan untuk bisa mengembalikan pengaturan seperti semula. Berikut caranya:

- Buka Pengaturan atau Settings.

- Klik Obrolan > Cadangan Obrolan > Cadangan Terenkripsi ujung ke ujung.

- Pilih Matikan atau Turn Off.

- Masukkan password yang telah dibuat sebelumnya.

- Terakhir, konfirmasi bahwa kamu ingin mematikan cadangan terenkripsi dengan mengklik Matikan atau Turn Off.

ib: Cara backup chat WhatsApp dengan enkripsi end to end, dijamin aman

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags