Brilio.net - Aplikasi Play Store tiba-tiba menghilang dari ponsel Android kamu? Atau kamu bahkan nggak sengaja mencopot aplikasi tersebut? Tenang, karena ada cara-cara download Play Store yang hilang dengan mudah dan cepat.
Bagi kamu para pengguna Android, tentu tak asing dengan Play Store. Pasalnya, aplikasi yang menjadi gudang untuk mengunduh segala jenis aplikasi hingga game ini merupakan portal untuk menikmati aplikasi dan game-game tersebut. Maka dari itu aplikasi ini sangat penting. Bila Play Store tiba-tiba hilang, kamu bakal kesusahan dalam menikmati game maupun aplikasi saat menggunakan ponsel Android.
BACA JUGA :
Cara mengatasi download tertunda di Play Store, dijamin nggak pending
Namun tahukah kamu bahwa bila Play Store yang hilang, kamu bisa memulihkannya. Caranya, kamu cukup mengunduh dan melakukan proses instalasi. Namun bagaimanakah cara download Play Store yang hilang melalui perangkat Android yang kamu pakai?
Singkatnya, Play Store yang hilang bisa diunduh kembali secara manual yakni dengan memasang APK Play Store. Untuk lebih lengkappnya berikut brilio.net himpun dari berbagai sumber pada Kamis (6/1), cara download Play Store yang hilang dengan mudah melalui Android dan PC:
1. Cara download Play Store yang hilang melalui perangkat Android.
BACA JUGA :
Play Store adakan tab baru "Offers" untuk rekomendasi game & aplikasi
foto: Unsplash
Di ponsel Android, kamu bisa instal ulang Play Store dengan mudah tanpa harus mengunduhnya via laptop. Selengkapnya, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
1. Pergi ke Settings > Security.
2. Aktifkan tulisan "Unknown Sources."
3. Download Play Store secara manual di browser Android kamu. Untuk mengunduhnya, kamu bisa download melalui APK Mirror.
4. Bila sudah selesai mengunduh, klik APK tersebut.
5. Klik OK pada tulisan "Abaikan Saja."
6. Lanjutkan dengan mengetuk "Install."
7. Tunggu sebentar dan proses usai. Play Store telah terpasang di Android kamu kembali. Cukup mudah, kan?
2. Cara download Play Store yang hilang melalui PC atau laptop
foto: Unsplash
Jika kamu ingin mendapatkan tampilan mudah, kamu bisa mengunduh kembali Play Store melalui laptop atau PC. Untuk ini, kamu harus mengunduh file APK Play Store terlebih dahulu dan mentransfer file tersebut ke Android kamu nantinya. Untuk lebih detailnya, kamu bisa menyimak cara berikut:
1. Buka browser pada laptop kamu.
2. Kunjungi situs APK Mirror.
3. Setelah itu, cari dan unduh Play Store.
4. Ketika file APK telah tersimpan, transfer file tersebut ke HP Android kamu.
5. Setelah file berada di perangkat Android, ulangi cara download Play Store yang hilang melalui perangkat Android.
6. Proses selesai, kini Play Store telah kembali terinstal di ponsel Android kamu.
Cara menambahkan dan menggunakan akun di Google Play Store.
Untuk mulai men-download dan membeli item di aplikasi Google Play Store, kamu perlu untuk menambahkan akun Google di perangkat Android. Untuk selengkapnya, kamu dapat menerapkan langkah-langkah di bawah untuk menambahkan beberapa akun ke perangkat Android:
1. Menambahkan satu atau beberapa akun Google
1. Pada ponsel Android, buka Setelan atau Settings.
2. Ketuk Akun lalu Tambahkan akun lalu Google.
3. Ikuti instruksi untuk menambahkan akun.
4. Jika perlu, ulangi langkah-langkah di atas untuk menambahkan beberapa akun ke Play Store.
2. Menggunakandan mengelola akun kamu
Jika memiliki beberapa akun, kamu dapat memilih akun mana yang akan digunakan. Petunjuk ini dapat digunakan untuk aplikasi Google Play.
Beralih akun di aplikasi Google Play
1. Buka Google Play.
2. Di bagian kanan atas, ketuk gambar profil kamu.
3. Ketuk panah bawah.
4. Pilih Akun.
Beralih akun di situs Google Play pada perangkat seluler
1. Buka browser web (seperti Chrome atau Safari), lalu buka play.google.com.
2. Klik tombol Menu.
3. Di samping gambar profil dan nama kamu, ketuk Edit.
4. Pilih akun lain. Jika tidak melihat salah satu akun kamu di daftar tersebut, ketuk Kelola akun.
Beralih akun di situs Google Play pada komputer
1. Buka play.google.com.
2. Di bagian kanan atas, ketuk gambar profil kamu.
3. Pilih akun lain. Jika tidak melihat salah satu akun Anda dalam daftar, klik Tambahkan akun.