1. Home
  2. ยป
  3. Gadget
30 Juni 2021 23:00

Harga HP Oppo Reno 6 5G, spesifikasi, kelebihan, dan kekurangannya

HP yang telah dirilis di Cina pada Mei 2021 ini dijual dengan kisaran harga setara Rp 6-7 jutaan Tita Meydhalifah
foto: Instagram/@gadget_squad

Brilio.net - Oppo merupakan salah satu merk HP yang menghasilkan produk berkualitas dengan harga cukup terjangkau. Pengguna HP merk Oppo pun dimanjakan dengan kualitas kamera yang canggih dan hasil fotonya baik.

Bahkan dalam setahun, Oppo pun kerap meluncurkan beragam varian HP terbarunya. Pada bulan Juli 2021, Oppo kembali akan meluncurkan series HP terbarunya, yakni Oppo Reno 6 5G. HP ini pun terdiri dari dua macam, yakni series Oppo Reno 6 5G biasa dan Oppo Reno 6 5G Pro.

BACA JUGA :
13 Cara mudah mengubah ukuran foto atau gambar tanpa ribet


Untuk harga, pihak Oppo Indonesia belum merilis secara rinci harga HP Oppo Reno 6 5G keluaran terbarunya. Namun, HP yang telah dirilis di Cina pada Mei 2021 silam ini dijual dengan kisaran harga setara Rp 6-7 jutaan.

Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (30/6), inilah spesifikasi detail dari HP Oppo Reno 6 5G:
foto: Youtube/DHIARCOM

- Jaringan 2G/3G/4G/5G
- Dimensi 156.8 x 72.1 x 7.6 mm
- Berat 182g
- Simtray (Dual Nano-SIM)
- Layar 6.43" AMOLED, Screen Refresh Rate 90Hz
- Resolusi layar 1080 x 2400 pixels
- Corning Gorilla Glass 5
- OS Android 11 + ColorOS 11.3
- Chipset Mediatek Dimensity 900 5G (6nm)
- CPU Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
- GPU Mali-G78 MC4
- RAM 12GB/256GB, 8GB/128GB
- Kamera belakang triple:
1. 64 MP f/1.7
2. 8 MP f/2.2 (ultrawide)
3. 2 MP f/2.4 (macro)
- Video 4K@30fps, 1080p@30/60fps
- Kamera depan 32MP f/2.4
- Tidak ada jack audio 3.5mm
- WiFi, Bluetooth 5.2, GPS, USB-C, USB-C-OTG
- Sensor fingerprint dilayar
- Baterai Li-Po 4300 mAh
- Fast charging 65W

BACA JUGA :
Vivo V21 resmi rilis di Indonesia, ini spesifikasi dan harganya

Kelebihan HP Oppo Reno 6 5G:

foto: Youtube/DHIARCOM

Dikutip dari YouTube channel Dhiarcom, HP Oppo Reno 6 5G ini memiliki desain yang unik karena ujung-ujungnya terlihat kotak. Model desain ini cukup berbeda dengan HP keluaran Oppo sebelumnya yang bentuknya lebih bulat di bagian ujung. HP dengan ujung-ujungnya yang berbentuk kotak ini akan memudahkan penggunanya untuk memegang HP dengan lebih mudah. Selain bentuk HP yang unik, warna dari Oppo Reno 6 5G ini pun terkesan mewah karena efek seperti glitter yang akan berkilauan ketika terkena cahaya.

Untuk performa visualnya, Oppo Reno 6 5G ini mampu menampilkan kualitas gambar yang baik dengan warna-warna yang terlihat tajam, sehingga cukup memanjakan mata. Bahkan, HP ini akan menampilkan gambar dengan kualita baik dan tajam untuk digunakan main game.

Tak hanya visualnya saja yang memanjakan mata, Oppo Reno 6 5G ini juga memiliki performa yang baik dan lincah ketika digunakan untuk main game yang cukup berat. Dengan demikian, HP ini juga cocok digunakan oleh para pengguna yang suka bermain game di HP.

Dari sisi kamera, Oppo Reno 6 5G dibekali dengan kamera utama beresolusi sebesar 64 MP. Dengan resolusi kamera yang besar dapat memberikan hasil foto yang maksimal, jernih, dan warnanya sesuai dengan objek asli. Untuk kamera depan, Oppo Reno 6 5G memiliki resolusi sebesar 32 MP yang cocok digunakan untuk selfie, meeting online, maupun video conference. Untuk mengambil gambar layaknya fotografer handal, user (pengguna) juga bisa memanfaatkan efek night mode, macro, dan ultra wide.

Dari segi keamanan, Oppo Reno 6 5G dilengkapi dengan fitur sidik jari (fingerprint) untuk kunci layar (lock screen) HP. Fitur fingerprint di HP ini pun tergolong responsif dan nyaman digunakan. Tak hanya fitur sidik jari, Oppo Reno 6 5G juga dilengkapi dengan face unlock yang proses perekamannya dilakukan dengan sangat cepat. Selain perekaman, sensor pengenalan wajah dari HP ini juga sangat cepat dan berkualitas tinggi.

Kekurangan HP Oppo Reno 6 5G:

foto: YouTube/DHIARCOM

Dalam youtube channel alistudio gadget, Oppo Reno 6 5G yang dilengkapi baterai sebesar 4.300 mAh ini terbilang kecil jika dibandingkan dengan ponsel-ponsel terkini yang dibekali baterai sebesar 5.000 mAh.

Dari YouTube channel Dhiarcom, HP Oppo Reno 6 5G ini disebutkan, meskipun telah dibekali dengan speaker yang kualitasnya tak lagi diragukan, performa speaker untuk bermain game masih dianggap kurang memuaskan karena hanya terdapat pada satu sisi saja. Sehingga kurang mendukung kepuasan ketika memainkan game dengan suara yang maksimal.

Selain itu, proses perekaman sidik jari untuk kunci layar pun berjalan dengan cukup lambat. Hal ini cukup berbeda dengan proses perekaman face unlock yang berlangsung dengan sangat cepat.

foto: YouTube/DHIARCOM

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags