1. Home
  2. »
  3. Gadget
28 Februari 2022 23:05

Ini harga dan spesifikasi HP Xiaomi Redmi 10 2022, pakai quad camera

Cocok nih untuk kamu yang hobi hunting foto. Simak detail spesifikasinya, yuk. Adnan Qurunul Bahri
foto: mi.co.id

Brilio.net - Demi mengisi waktu senggang, melakukan sebuah hobi yang dimiliki tentu amat menyenangkan. Salah satu hobi yang kini kian digemari adalah fotografi. Ya, memfoto sebuah objek tertentu, dan dijadikannya sebuah karya seni membuat banyak orang melirik kegiatan ini. Bahkan fotografi juga dapat menjadi pekerjaan sampingan bagi beberapa kalangan.

Profesional maupun penghobi fotografi kerap memakai lensa kamera resolusi tinggi. Bahkan harga dari lensa tersebut mencapai ratusan juta rupiah. Namun dengan hadirnya sebuah smartphone, hobi fotografi tetap dapat dilakukan tanpa merogoh kocek dalam-dalam.

BACA JUGA :
Daftar harga HP Poco terbaru awal 2022, lengkap spesifikasi & unggulan


Sistem lensa kamera yang ada pada smartphone mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Terbaru, sistem quad camera menjadi paling tinggi dibandingkan yang lain. Sistem tersebut memiliki empat buah lensa dengan fungsi masing-masing.

Xiaomi Redmi 10 2022 keluar dengan varian quad camera terbaru. Lantas bagaimana spesifikasi lengkapnya? Berikut brilio.net rangkum pada Senin (28/2), spesifikasi lengkap dari Xiaomi Redmi 10 2022 spesial untuk kamu.

Layar dan dimensi.

BACA JUGA :
Rilis Februari, ini spesifikasi dan harga POCO M4 Pro 5G

foto: mi.co.id

Xiaomi Redmi 10 2022 mengandalkan layar Dot Display dengan kualitas FHD+ berukuran 6,5 inci. Layar tersebut memiliki resolusi 2400 x 1080 pixel, dan 450 ppi. Kemudian refresh rate mencapai 90 Hz yang membuat layar seri Xiaomi ini responsif. Untuk perlindungan layar, mempercayakan pada Corning Gorilla Glass 3.

Dimensi Xiaomi Redmi 10 2022 adalah tinggi 161,95 mm, lebar 75,53 mm. Memiliki ketebalan yang cukup tipis yaitu 8,92 mm, dan berat 181 gram. Dengan dimensi tersebut, mengakibatkan perangkat nyaman digenggam dan mudah untuk dimasukkan ke dalam saku. Redmi seri ini tersedia dengan tiga varian warna, Carbon Grey, Pebble White, dan Sea Blue.

Prosesor dan penyimpanan.

foto: mi.co.id

Chipset yang digunakan pada Xiaomi Redmi 10 edisi 2022 adalah MediaTek Helio G88. Selanjutnya GPU Arm Mali-G52 juga turut mendukung chipset tersebut agar tetap memiliki performa tinggi. Prosesor yang dimiliki Xiaomi seri ini memberikan efek kencang dan grafik yang halus saat bermain game, dan saat pemrosesan kamera berlangsung.

Sistem operasi pada sebuah perangkat akan bekerja dengan baik jika kapasitas RAM juga memadai. Untuk Xiaomi Redmi 10 2022 memiliki kapasitas RAM sebesar 4GB dengan opsi lain 6GB. Sedangkan besaran memori internal adalah 64 GB dengan opsi 128 GB. Kapasitas penyimpanan juga dapat diperbesar hingga 512 GB melalui port hybrid microSD. Kemudian pada perangkat ini memakai MIUI 12.5 untuk UI, dan sistem berbasis Android 11.

Kamera yang unggul.

foto: mi.co.id

Kamera yang dipakai pada Xiaomi Redmi 10 2022 memiliki sistem quad camera AI. Kemudian lensa kamera yang dipakai memiliki resolusi yang besar. Untuk lensa utama menggunakan 50 MP wide, kemudian lensa sudut lebar 8 MP ultrawide, lensa makro 2 MP, dan lensa 2 MP dengan sensor kedalaman bidang. Sedangkan untuk kamera selfie menggunakan lensa 8 MP. Baik kamera depan maupun kamera belakang, keduanya memiliki resolusi 1080p pada kecepatan 30 fps pada saat pengambilan rekaman video.

Xiaomi Redmi 10 2022 memang unggul pada segi kamera. Dengan spesifikasi kamera yang telah disebutkan, pengambilan foto dan video pasti akan memuaskan. Terlebih kamera selfie dapat mengambil gambar dengan luas saat pada mode panorama.

Kapasitas daya baterai.

foto: mi.co.id

Baterai yang dipakai pada Xiaomi Redmi 10 2022 berdaya 5000 mAh. Perangkat ini juga sudah mendukung pengisian daya cepat sebesar 18 Watt. Ketahanan baterai pada perangkat ini diklaim awet. Dengan capaian 30 jam untuk menelepon, 14 jam menonton video, dan 158 untuk memutar musik. Sebagai tambahan port yang digunakan untuk mengisi daya baterai adalah tipe USB-C.

Speaker dan fitur lainnya.

foto: mi.co.id

Xiaomi memberikan dual speaker pada Redmi 10 2022. Hal tersebut tentu membuat pengguna dapat menikmati suara yang jernih dan berkualitas. Selain itu terdapat port favorit yang dimiliki oleh perangkat ini, yaitu jack headphone 3.5 mm. Artinya pada perangkat ini memberikan dukungan audio yang baik bagi penggunanya.

Fitur lain yang terdapat pada Xiaomi Redmi 10 2022 adalah sensor sidik jari pada bagian samping, dan pembuka kunci dengan pengenalan wajah berbasis AI. Pada perangkat ini juga terdapat IR Blaster yang berfungsi untuk remote TV, AC, dan sebagainya.

Untuk mendapatkan sebuah Xiaomi Redmi 10 2022 perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp 2,1 juta. Kamu bisa mendapatkan smartphone tersebut di toko online maupun toko handphone terdekat.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags