1. Home
  2. ยป
  3. Gadget
2 April 2021 10:00

Solusi 5 gangguan saat main game di smartphone, dijamin lancar jaya

Nggak cuma sekadar menghambat, gangguan-gangguan ini bahkan bisa merusak jalan permainan secara keseluruhan. Annisa Amalia Hapsari
foto: shutterstock.com

Brilio.net - Fungsi main game sebagai hiburan rasanya kini sudah mulai bergeser menjadi kebutuhan bagi sebagian orang. Terlebih beberapa tahun terakhir, aktivitas ini mulai dianggap serius dengan adanya kompetisi game resmi yang diikuti para atlet eSport.

Nggak heran kalau kegiatan yang mengharuskan pemainnya fokus menatap layar ini makin digandrungi. Entah bermain di komputer, laptop, atau smartphone, bermain game pasti akan memberi kesenangan tersendiri.

BACA JUGA :
5 Beda kostum superhero Marvel di komik vs film, Hulk berubah drastis


Sayangnya, nggak jarang ada saja gangguan yang bikin momen main game jadi berantakan. Nggak cuma sekadar menghambat, gangguan-gangguan ini bahkan bisa merusak jalan permainan secara keseluruhan. Duh, kalau sudah begini bisa bikin bete seharian.

Biar momen main game bebas hambatan, kamu bisa mencoba solusi lima gangguan yang biasa ditemukan di smartphone. Yuk simak informasinya di bawah ini seperti dirangkum Brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (31/3).

1. Force close dari game.

BACA JUGA :
10 Fakta Oppo A54, pas buat mereka yang aktif, cuma Rp 2 jutaan nih

foto: shutterstock.com


Ada beberapa alasan yang menyebabkan terjadinya force close atau tiba-tiba keluar saat kamu sedang bermain game di smartphone. Mulai dari smartphone terlalu panas, memori RAM kepenuhan, hingga adanya aplikasi yang rusak.

Untuk mengatasi gangguan ini kamu bisa mencari sumber masalah terlebih dahulu agar penanganannya sesuai. Namun jika masih belum mengetahui penyebabnya, ada sejumlah cara yang bisa kamu coba. Seperti menghapus cache game, mengupdate game, meng-uninstal game, dan menghapus data game.

Selain itu, kamu juga bisa mematikan smartphone, mengupdate android OS, dan coba periksa koneksi internet sudah stabil atau belum. Jika masih belum berhasil, opsi terakhir adalah dengan factory reset. Namun cara ini sangat berisiko karena dapat menghilangkan semua data dan file dalam smartphone. Jadi, pastikan kamu sudah mencadangkan semua data dan file sebelum melakukan factory reset.

2. Notifikasi atau panggilan mendadak di tengah permainan.

foto: shutterstock.com


Mendapat panggilan atau notifikasi saat lagi asyik main game pasti bakal merusak konsentrasi. Sudah banyak yang terpaksa menerima kekalahan saat main game gara-gara gangguan ini.

Kabar baiknya, kini kamu bisa konsentrasi penuh tanpa gangguan saat main game dengan ColorOS 11 di Oppo Reno5 F. Sistem operasi modifikasi buatan Oppo ini mampu mengoptimalisasikan pengalamanmu saat bermain game.

Aktifkan fitur Game Focus Mode di dalam Color OS 11 yang akan memblokir semua notifikasi termasuk panggilan, gesture, bahkan petunjuk volume di layar. Jadi, nggak ada lagi deh cerita pecah konsentrasi gara-gara notifikasi.

ColorOS 11 dalam Oppo Reno5 F membawa beragam fitur andalan seperti AI App Preloading, SuperTouch, UI First 3.0, Hyper Boost 3.0, dan Game Focus Mode. Fitur-fitur ini akan memberi kenyamanan dengan permainan game yang lancar dan mulus. Fitur Storage Optimizer di smartphone ini juga bisa membersihkan file yang tidak digunakan lagi dan juga memberikan rekomendasi untuk memindahkan data ke cloud agar ruang penyimpanan smartphone tetap lega dan lancar bermain game.

Ada juga Hyper Boost 3.0 yang akan mengatasi masalah panas berlebih dan pengurasan baterai. Berkat Hyper Boost 3.0, kamu bisa bermain game tanpa khawatir cepat kehabisan baterai karena fitur ini akan menjaga penggunaan baterai tetap terkendali tanpa mengorbankan kinerja sistem secara keseluruhan.

3. Nge-lag saat di tengah permainan.

foto: shutterstock.com

Gamers pasti sudah nggak asing lagi sama momen nge-lag saat di tengah permainan. Biasanya gangguan ini disebabkan oleh kapasitas RAM yang kurang mumpuni. Seperti diketahui, RAM jadi penentu cepat atau lambatnya performa sebuah smartphone.
Untuk itu, pastikan kamu menggunakan smartphone dengan RAM mumpuni seperti Oppo Reno5 F. Dibekali memori hingga 8 GB LPDDR4X dan penyimpanan 128 GB, Oppo Reno5 F akan memastikan game berjalan lancar dengan minim lag.

Belum lagi prosesor AI MediaTek Helio P95 yang semakin melengkapi performa Oppo Reno5 F. Prosesor MediaTek Octa-core ini secara signifikan meningkatkan kinerja Oppo Reno5 F yang bisa memulai aplikasi 30% lebih cepat. Selain itu, prosesor ini juga mendukung akselerasi saluran ganda Wi-Fi dan 4G untuk mendongkrak kecepatan koneksi.

Tambah lagi fitur UI First 3.0 dalam Oppo Reno5 F yang menggabungkan teknologi pengurangan lag dengan Quantum Animaton. Fitur canggih yang termasuk dalam sistem operasi ColorOS 11 ini mampu mengurangi penggunaan RAM hingga 45%, tingkat respon ditingkatkan 32%, dan stabilitas frame rate sebesar ditingkatkan 17%.

4. Smartphone cepat panas.

foto: Oppo Indonesia

Suhu smartphone yang cepat panas juga kerap menganggu performa saat main game. Untuk masalah ini kamu bisa mengandalkan fitur Multi Cooling System pada Oppo Reno5 F.

Pada bagian badan, Oppo Reno5 F dilengkapi paduan alumunium yang memiliki konduktivitas termal tinggi sehingga mampu meningkatkan efisiensi pembuangan panas sebesar 30%. Lalu di bagian dalam, penambahan empat lapis tabung grafit dan tiga lapis lembaran grafit juga ditempatkan secara tepat untuk mendinginkan prosesor dan berbagai chip dengan cepat.

Selain itu, Oppo Reno5 F juga memiliki sensor suhu pintar yang dapat menyeimbangkan suhu dengan kinerja ponsel saat digunakan. Jadi, saat smartphone mulai panas, fitur ini akan mengoptimalkan frekuensi CPU dan arus pengisian daya.

5. Baterai smartphone cepat habis.

foto: Oppo Indonesia

Siapa yang nggak bete kalau lagi di tengah war tiba-tiba smartphone mati karena kehabisan baterai? Tapi momen ini nggak bakal kamu alami saat menggunakan Oppo Reno5 F.

Dibekali baterai sebesar 4310 mAh, dengan Oppo Reno5 F kamu nggak perlu lagi cemas bakal cepat kehabisan baterai. Terlebih, teknologi 30W VOOC Flash Charge 4.0 juga membantu Oppo Reno5 F mengisi daya baterai dengan cepat hingga 100% hanya dalam waktu 56 menit saja. Jadi, momen main game pun bakal lebih menyenangkan tanpa khawatir kehabisan baterai di tengah permainan.

Fitur-fitur canggih Oppo Reno5 F di atas jadi solusi tepat buat kamu yang ingin main game tanpa hambatan. Selain memberi kenyamanan maksimal bagi para gamers, Oppo Reno5 F juga dibekali dengan beragam fitur terbaik seperti spesifikasi kamera dan desain yang ciamik.

foto: Oppo Indonesia

Hadir dengan dua pilihan warna Fluid Black dan Fantastic Purple, Oppo Reno5 F bisa didapatkan mulai 2 April 2021 di e-commerce dan store resmi Oppo terdekat. Kabar baiknya, ada beberapa promo penjualan menarik seperti paket Freedom Bundling 84GB selama 12 bulan dari Indosat, program tukar tambah dengan cashback hingga 500 ribu rupiah, berbagai kemudahan pembiayaan seperti gratis biaya admin dari Spektra dan AEON, serta bunga 0% dari Home Credit dan Kreditplus.

Klik di sini untuk informasi lebih lengkap tentang Oppo Reno5 F.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags