1. Home
  2. ยป
  3. Global
11 Februari 2016 17:07

10 Alasan tak terduga ini bikin kamu ingin belajar bahasa Jerman

Di Eropa bahasa Jerman merupakan bahasa ibu bagi 100 juta orang. Karina Ayu Pradita

Brilio.net - Belajar bahasa asing tentunya memiliki manfaat yang besar dan berguna untuk mengembangkan dirimu. Menguasai bahasa asing kini sudah menjadi keharusan jika kamu ingin bersaing di dunia kerja dan pendidikan. Mahir berbahasa asing juga sangat membantu bagi kamu yang hobi berwisata ke mancanegara, lho.

Banyak bahasa di dunia yang kini tengah menjadi tren untuk dipelajari, salah satunya adalah bahasa Jerman. Lalu mengapa sih harus belajar bahasa Jerman? Alasan-alasan berikut ini akan membuatmu ingin belajar bahasa Jerman, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (11/2).

1. Di beberapa lokasi tujuan wisata dunia, persentase terbesar dari wisatawan asing berasal dari Jerman.

foto: informasipendidikan.com

Nah, kalau kamu sedang jalan-jalan dan menjadi turis domestik, dan bertemu dengan wisatawan dari Jerman, kamu tak akan bingung lagi guys, untuk sekadar menyapa dan mengajak bicara.

2. Bahasa Jerman adalah bahasa yang paling banyak digunakan di negara Uni Eropa.

BACA JUGA :
20 Potret kemeriahan perayaan Imlek 2016 di berbagai belahan dunia


foto: mendetail.com

Di Eropa bahasa Jerman merupakan bahasa ibu bagi 100 juta orang, tidak hanya di Jerman, tetapi juga di Austria, Swiss, Luxemburg dan Liechtenstein. Hal ini menempatkan bahasa Jerman di antara 12 bahasa paling umum dipakai di dunia, 2,1% dari populasi dunia. Di Eropa bahasa Jerman adalah bahasa ibu yang paling luas digunakan.

3. Jerman adalah salah satu eksportir terbesar di dunia.

foto: internations.org

Bahasa Jerman adalah bahasa yang penting untuk perdagangan. Jerman adalah negara pengekspor utama di dunia. Jerman memiliki ekonomi yang kuat dan partner industri dan perdagangan paling penting bagi Indonesia di Uni Eropa.

4. 18% dari buku di seluruh dunia diterbitkan di Jerman.

foto: telegraph.co.uk

Di abad 19 bahasa Jerman sebagai bahasa pengetahuan dan sastra menduduki posisi penting di dunia, lebih penting dari bahasa Prancis dan dalam hal tertentu bahasa Inggris.

5. Bahasa Jerman adalah bahasa ilmiah kedua yang paling sering digunakan.

BACA JUGA :
10 Ikan terbaik dunia versi PBB, 8 ikan punya Indonesia, bikin bangga!

foto: letsjudgetheworld.tumblr.com

Saat ini bahasa Inggris adalah bahasa internasional yang dominan untuk pengetahuan dan sastra. Namun dalam jaringan kerjasama internasional dan lintas disiplin di tingkat global, bahasa Jerman masih banyak dipakai. Masyarakat Jerman modern mendasarkan diri pada pengetahuan. Pengetahuan dan penelitian menempati kedudukan kuat dalam kehidupan umum di Jerman.

6. Bahasa Jerman adalah bahasa dari Goethe, Nietsche dan Kafka.

foto: press.uchicago.edu

Bahasa Jerman sebagai bahasa kebudayaan membuka wawasan intelektual. Kebudayaan Jerman mewujudkan diri dalam berbagai bentuk, dari sastra dan musik, teater dan film hingga ke arsitektur, lukisan, filosofi dan seni.

7. Mozart, Bach, Beethoven, Freud dan Einstein juga berbahasa Jerman.

foto: intisari-online.com

Tak hanya itu pengetahuan bahasa Jerman memungkinkan kamu mengenal satu dari kebudayaan besar Eropa dalam bentuk aslinya, yakni menggunakan bahasa Jerman. Banyak tokoh penting di berbagai bidang menggunakan bahasa Jerman untuk bahasanya.

8. Belajar bahasa Jerman memberikan pandangan yang lebih mendalam Eropa.

foto: majorcities.eu

Belajar bahasa Jerman memberikan pandangan yang lebih mendalam tentang sebuah wilayah yang berperan penting di bidang Intelektual, kehidupan Ekonomi, dan Sejarah Kebudayaan di Pusat Eropa.

9. Berbicara dan mengerti bahasa Jerman akan memperdalam pengetahuan kamu tentang kebudayaan Jerman dan meningkatkan kesempatan kerja kamu.

foto: blog.migrationideas.com

Bahasa Jerman membuka pintu ke perkuliahan di universitas Jerman. Meskipun kuliah internasional di universitas Jerman memungkinkan kamu studi di Jerman tanpa pengetahuan bahasa Jerman, penguasaan bahasa Jerman tentu saja menguntungkan jika kamu ingin studi di sana.

10. Jerman adalah rumah dari ribuan perusahaan internasional.

foto: dw.com

Tentu saja, belajar berbicara dan menulis bahasa Jerman lebih mudah dibandingkan bahasa lainnya. Tak hanya mudah, manfaat belajar berbahasa Jerman tentunya sangat terasa bagi kamu yang ingin bekerja di perusahaan asing, dalam hal ini adalah perusahaan Jerman.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags