1. Home
  2. ยป
  3. Ilmiah
20 Februari 2017 02:05

5 Tanaman langka di Jogja ini berhasil dilestarikan, ada bambu tutul

Para peneliti dari BBPPBPTH Yogyakarta berhasil mengembangbiakkan dan diharapkan dapat diperbanyak lagi. Syifa Fauziah

Brilio.net - Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi dan Pemuliaan Tanaman Hutan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan di DI Yogyakarta berhasil menyelamatkan sejumlah jenis pohon langka yang hampir punah. Jenis pohon langka yang berhasil diselamatkan tersebut di antaranya pohon gayam, gowok, dan pohon timoho.

"Ada beberapa jenis pohon asli dari wilayah Yogyakarta saat ini hampir punah. Beberapa penelitian yang kami lakukan ditemukan sejumlah pohon langka, dan telah berhasil kami kembangbiakkan. Nama-nama pohon tersebut identik dengan nama suatu daerah atau wilayah di Yogyakarta. Mungkin sejarahnya dulu pohon-pohon tersebut banyak terdapat di daerah Gayam maupun Timoho serta Gowok," kata Kepala Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi dan Pemuliaan Tanaman Hutan (BBPPBPTH) Yogyakarta Tandya Tjahjana, di Yogyakarta beberapa hari lalu.

BACA JUGA :
Pisang asli Maluku ini unik lho, tumbuhnya menjulang langit


Ia mengungkapkan, para peneliti dari BBPPBPTH Yogyakarta berhasil mengembangbiakkan tanaman langka tersebut dan diharapkan dapat diperbanyak lagi. Peneliti BBPPBPTH Yogyakarta juga berhasil menyelamatkan jenis bambu tutul yang sudah sangat langka.

"Langkah selanjutnya adalah bibit pohon langka itu disebarkan ke masyarakat untuk ditanam, dan dipastikan sampai benar-benar hidup. Kami juga berusaha meneliti perbanyakan tanaman bambu tutul, baik melalui vegetatif makro maupun vegetatif mikro," terangnya.

Lanjut dia, vegetatif makro dilakukan dengan stek akar dan batang, sedangkan teknik mikro menggunakan kultur jaringan. Dalam dua tahun terakhir setidaknya sudah menyelamatkan jenis bambu tutul (Bambusa maculata) yang keberadaannya sudah sangat sulit dijumpai, dan juga perbanyakan jenis bambu wulung (Gigantochloa atroviolacea) yang juga menunjukkan hasil positif.

BACA JUGA :
Tanaman ini jadi penanda keberadaan berlian di bawah tanah, cari yuk!

Kedua jenis bambu tersebut, kata dia lagi, memiliki tekstur batang yang bagus dan banyak digunakan untuk kerajinan mebel dan lainnya.

"Bambu tutul memiliki warna alami kuning dengan totol-totol pada batangnya, sedangkan bambu wulung memiliki warga ungu kehitaman," pungkasya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags