1. Home
  2. ยป
  3. Ilmiah
19 Juni 2017 00:01

Siap-siap, akan ada gerhana matahari total Agustus nanti

Gerhana akan terlihat jelas di AS. Syifa Fauziah

Brilio.net - Pada 21 Agustus mendatang, gerhana matahari total akan terlihat jelas di Amerika Serikat (AS), tepatnya di pantai South Carolina sampai Oregon.

Oleh sebab itu, AS akan menggelar acara yang diberi nama Great American Eclipse, dan orang-orang telah membuat rencana perjalanan mereka untuk bisa mendapatkan pandangan terbaik tentang fenomena astronomi tersebut.

BACA JUGA :
15 Foto suasana perburuan melihat gerhana matahari 100 tahun silam


Dilansir dari nasa.gov, Solar Dynamic Observatory (SDO) NASA, yang bertugas memantau Matahari setiap hari, melihat Bulan saat melintas di depan bintang induk pada 25 Mei.

Observatorium, yang dikenal sebagai SDO, tersebut saat ini berada di atas 22.000 mil di atas Bumi dalam orbit yang berada di atas Meksiko.

BACA JUGA :
10 Foto Gurun Atacama, tempat yang disebut paling mirip dengan Mars

Tidak seperti gerhana yang akan dilihat pada Agustus nanti di AS, gerhana yang dilihat SDO hanya sebagian saja, sekitar 89 persen Matahari yang sepenuhnya tertutup pada satu waktu.

Namun, karena pekerjaan sebenarnya observatorium adalah memotret Matahari, NASA bisa menggabungkan foto-foto transit Bulan menjadi GIF.

SDO juga akan mendapatkan tampilan gerhana pada bulan Agustus, setelah gerhana total meninggalkan Amerika Serikat.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags