Brilio.net - Jakarta sebagai ibu kota negara bukan hanya menjadi kota tersibuk di Indonesia. Tapi kota metropolitan ini juga menyimpan banyak potensi. Baik wisata, ekonomi, dan sumber daya manusia.
Nggak heran jika Jakarta selalu menjadi magnet bagi siapa saja untuk mengunjunginya. Untuk urusan wisata, Jakarta punya segudang destinasi yang bisa dikunjungi.
BACA JUGA :
Ini fitur penolong agar kamu tak kehabisan tiket kereta saat liburan
Bukan cuma tempat wisata mainstream, Jakarta juga menyimpan sejumlah tempat wisata tersembunyi yang jarang dikunjungi wisatawan. Padahal tempat-tempat itu juga nggak kalah dalam menawarkan sensasi lho. Mau tahu di mana saja tempat tersebut? Berikut tiga tempat wisata tersembunyi di Jakarta yang bisa bikin kamu kagum.
1. Kampung Betawi Setu Babakan
BACA JUGA :
Selain renang, ini 5 kegiatan asyik saat liburan di Maafushi Maldives
Tempat wisata yang terletak di pinggiran Jakarta ini sejatinya adalah sebuah kampung wisata yang sekaligus menjadi pusat kebudayaan Betawi. Di sini tradisi masyarakat Betawi masih memegang teguh tradisi. Nah jika berkunjung ke sini, Sobat Brilio bisa menikmati aneka kebudayaan khas Betawi seperti seni tari, ondel-ondel, pagelaran lenong, hingga melihat dari dekat pembuatan dodol dan bir pletok khas Betawi.
Selain bisa berkeliling kampung yang sarat dengan budaya Betawi, kamu juga dapat mengunjungi danau Babakan yang menawan. Mengunjungi danau ini akan membuat kamu lupa sedang berada di kota metropolitan terbesar dengan jumlah penduduk terbanyak di Indonesia.
Oh iya, harga tiket masuk Kampung Betawi Setu Babakan cukup ramah kantong. Hanya berkisar antara Rp2.000 hingga Rp5.000 per orang. Jika ingin berkunjung ke sini, pastikan kamu datang setelah jam 06.00 dan sebelum jam 18.00 WIB.
2. Galeri Indonesia Kaya
Bagi Sobat Brilio yang suka seni, tempat yang satu ini bisa menjadi rekomendasi. Terletak di dalam Grand Indonesia, salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Jakarta, Galeri Indonesia Kaya (GIK) menyimpan aneka karya seni. Nggak jarang di tempat ini digelar pertunjukan seni budaya. GIK merupakan galeri kebudayaan unik, seru, dan mengagumkan.
Konsep galeri ini adalah media interaktif sehingga pengunjung bebas bereksplorasi dengan segala sajian budaya yang ada. Di sini pengunjung bisa memakai baju adat, memainkan alat musik tradisional, dan menonton pagelaran budaya khas negeri ini yang menakjubkan.
Serunya, untuk menikmati itu semua Anda tidak akan dipungut biaya tiket masuk alias gratis. Tempat yang terletak di lantai 8 West Mall Grand Indonesia itu memiliki jam operasional sekitar pukul 10.00 hingga 22.00 malam. Jangan lupa untuk berfoto saat sedang mengenakan aneka baju tradisional yang unik sebagai cendera mata liburan.
3. Taman Prasasti
Satu lagi nih tempat seru di Jakarta yang kerap dikunjungi anak-anak muda. Museum Prasasti yang terletak di wilayah Tanah Abang I ini sejatinya adalah sebuah pemakaman era kolonial Belanda. Kompleks pemakaman ini dulu merupakan tanah hibah dari seorang tokoh Belanda bernama Van Riemsdijk untuk dijadikan pemakaman bagi mereka yang beragama Nasrani di antaranya para pejabat dan tokoh Belanda.
Nggak heran jika seluruh batu nisan di makam ini bertuliskan nama-nama warga Belanda. Oh iya, di tempat ini ada juga lho dua peti mati yang pernah digunakan proklamator Indonesia, Soekarno-Hatta.
Pemakaman ini sekarang sudah menjadi museum. Seluruh kerangka jenazah yang pernah dimakamkan di sini sudah dipindahkan. Sebagian ditempatkan di pemakaman Menteng Pulo, Jakarta Selatan dan sebagian lagi dibawa pihak keluarga ke Belanda.
Di kompleks pemakaman yang dibangun pada 1795 ini Sobat Brilio bisa menyaksikan aneka batu nisan berbentuk unik dan bernilai seni tinggi dengan nuansa era kolonial. Tempat yang pada 1975 ditutup dan dilakukan pembongkaran ini sering digunakan untuk pra wedding.
Nggak jarang sekelompok anak muda mendatangi tempat ini hanya untuk mengambil gambar atau membuat video. Mereka umumnya para pecinta fotografi. Taman Prasasti yang terletak di samping kantor Walikota Jakarta Pusat ini buka dari pukul 10.00 hingga 16.00 WIB. Untuk masuk ke tempat ini cukup merogoh kantong Rp5000 per orang.
Nah, itulah beberapa tempat wisata tersembunyi di Jakarta sebagai referensi ketika Sobat Brilio berlibur ke ibukota. Untuk rekomendasi penginapan murah, manfaatkan aplikasi traveling yang bisa diakses melalui Android atau iPhone seperti Airy Apps. Airy Apps merupakan aplikasi jaringan hotel terbesar dengan jumlah properti terbanyak di Indonesia.
Dengan aplikasi tersebut, kamu bisa mencari sekaligus memesan hotel murah di Jakarta dari mana dan kapan saja. Selain praktis, keunggulan lain jaringan hotel Airy ini terletak pada jaminan fasilitasnya yang cukup memadai dan anti bikin kecewa seperti tempat tidur bersih, AC, televisi layar datar, akses internet nirkabel gratis, air minum, perlengkapan mandi yang boleh dibawa pulang, dan pancuran air hangat.
Kerennya lagi untuk pembayaran hotel, kamu bisa melakukan transaksi melalui transfer bank atau kredit. Cukup mudah bukan? Jadi, sudah siap menjelajahi kota Metropolitan dengan pesona tanpa batas ini?