Brilio.net - Kendati saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19 dan berada di bulan suci Ramadan, tapi nggak ada salahnya jika kamu merencanakan liburan seru. Ya, bisa dilakukan usai Ramadan atau saat Idul Fitri.
Apalagi tahun ini pemerintah melarang aktivitas mudik. Bisalah kamu bikin acara piknik yang asik bareng pasangan atau orang tercinta. Nah buat kamu yang ingin piknik seru dan asik, sebaiknya memperhatikan tips berikut agar perjalanan kamu lebih berkesan.
BACA JUGA :
5 Potret keluarga Meisya Siregar piknik di rooftop, penuh keseruan
1. Nggak perlu jauh
Karena masih dalam situasi pandemi, sebaiknya kamu memilih lokasi piknik yang nggak perlu jauh-jauh. Cukup di sekitar kota kamu. Yang penting tempat tersebut menyenangkan dan kalau perlu cari yang instagramable biar kamu bisa mengunggah acara piknik kamu yang seru dan asik di media sosial.
BACA JUGA :
Begini serunya menikmati kuliner sambil piknik di tengah kota
2. Tetap memperhatikan keselamatan dan protokol kesehatan
Ketika kamu beraktivitas di luar rumah, termasuk saat traveling, jangan pernah melalaikan protokol kesehatan ya. Hal ini demi keselamatan dan keamanan. Kamu nggak mau kan piknik kamu yang seharusnya asik malah bikin panik. Ingat ya, pandemi Covid-19 belum berakhir.
3. Siapkan fisik
Tentu saja untuk melakukan perjalanan kamu harus menyiapkan fisik agar tetap prima. Kan nggak seru jadinya jika kamu justru sakit saat traveling. Pasti nggak bisa menikmati perjalanan dan destinasi wisata yang kamu tuju. Jadi sebelum melakukan perjalanan, kamu sebaiknya selalu menjaga kesehatan agar saat traveling kondisi tubuh kamu benar-benar fit.
4. Piknik naik skutik? Kenapa nggak
Nah buat kamu yang suka berkendara motor, tampaknya bakal lebih menyenangkan jika perjalanan piknik kamu dilakukan dengan kendaraan modern, kekinian, tapi tampil klasik seperti Vespa PicNic.
Maklum, motor besutan PT Piaggio Indonesia yang belum lama ini diluncurkan sangat cocok untuk dipakai piknik. Sebab, skutik modern bergaya vintage dengan desain rustic-chic ini bisa menjadi perhatian banyak orang lho.
Apalagi, skutik dari desain Vespa Primavera yang memboyong mesin 150 cc ini memang didesain dengan fitur bernuansa piknik modern. Jadi cocok banget buat kamu yang berjiwa muda dan selalu ingin menikmati setiap momen hidup, kapan saja, di mana saja.
5. Bawa perbekalan secukupnya
Saat piknik, umumnya orang selalu membawa perbekalan. Nah saat melakukan perjalanan dengan sepeda motor, biasanya para rider bakal direpotkan dengan perbekalan tersebut. Biasanya sih, mereka mengandalkan daypack (tas punggung berukuran sedang) untuk membawa segala perbekalan mulai dari makanan hingga alas duduk saat piknik.
Tapi lain lagi jika kamu menggunakan Vespa PicNic. Soalnya skutik ini menyediakan aksesoris dan merchandise orisinal. Mulai dari selimut piknik yang lembut dengan logo Vespa Picnic hingga keranjang rotan yang unik dengan fixing kit.
Kamu juga nggak bakal kerepotan membawa aksesoris ini. Sebab, Vespa PicNic menyediakan rak kokoh di bagian belakang untuk keranjang rotan dan rak bagian depan untuk selimut.
Jika kamu ingin membawa makanan atau minuman dingin, ada juga tas pendingin yang bisa diletakan di dalam keranjang rotan. Selain itu, aksesoris yang nggak kalah menawan adalah tumbler Vespa khusus, yang tersedia dalam warna abu-abu dan putih, serta dirancang untuk menjaga minuman pada suhu yang diinginkan. Oh iya, berbagai aksesoris Vespa PicNic ini dijual terpisah ya.
Jadi, sudah siap nih piknik menggunakan skutik nyentrik, Vespa PicNic?