1. Home
  2. ยป
  3. Jalan-Jalan
7 Juli 2019 15:01

7 Potret eksotisme 'Punggung Naga' Gunung Piramid, terjal & menantang

Jalur ekstrem menuju puncak ini hanya memiliki lebar kurang lebih satu meter. Annisa Amalia Hapsari

Brilio.net - Kabar meninggalnya seorang remaja bernama Thoriq Rizki Maulidan masih ramai menjadi pembicaraan banyak orang. Sebelum ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa, Thoriq dikabarkan hilang sejak Minggu (23/6), saat dirinya melakukan pendakian di Gunung Piramid Bondowoso, Jawa Timur.

Saat itu, diketahui jika remaja lulusan SMPN 4 Bondowoso ini mendaki puncak Gunung Piramid untuk menikmati sunset bersama tiga orang teman lainnya. Namun sayangnya, Thoriq yang terlihat berjalan cepat saat menuruni gunung justru tidak kunjung sampai ke bawah.

BACA JUGA :
5 Destinasi glamping yang hits dan Instagramable untuk liburan


Menurut penuturan salah satu anggota Wanadri, Eko Wahyu Prasetyo dalam pers rilis yang dibagikan akun Instagram @humas_wanadri, diketahui jika Thoriq ditemukan di Gunung Piramid bagian selatan. Ia juga menambahkan dugaan kronologis jatuhnya Thoriq di jalur yang terjal tersebut.

"Melihat dari terjalnya medan tempat ditemukannya survivor, diduga survivor terjatuh dan terperosok lalu tersangkut di batang pohon, tulis Eko.

Area dengan medan yang terjal tersebut dijuluki 'Punggung Naga' oleh para pendaki. Bagi sebagian masyarakat sekitar, area ini memang dianggap berbahaya lantaran jalur yang terjal dengan lebar tak sampai satu meter.

BACA JUGA :
Wisata alam di Papua Barat ini suguhkan keindahan cenderawasih

Dilansir dari berbagai sumber, Minggu (7/7), brilio.net sudah menghimpun beberapa potret eksotisnya jalur 'Punggung Naga' Gunung Piramid.

1. Gunung yang terletak di bagian barat Bondowoso ini diapit oleh beberapa gunung, yaitu Gunung Salak, Gunung Krincing, dan Gunung Saeng.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags