1. Home
  2. »
  3. Kepribadian
14 Juli 2016 06:05

5 Kebiasaan ini ternyata bikin galau kamu makin parah!

Sebenarnya galau boleh-boleh saja asal jangan kelamaan. Aprilia Nurohmah

Brilio.net - Istilah galau sangat populer di kalangan anak muda. Perasaan saat kamu merasa patah hati, hati jadi nggak tenang dan kepikiran dia terus ini menjadi penyebab kegalauan. Sebenarnya galau boleh-boleh saja asal jangan kelamaan karena ada beberapa hal yang bisa memicu galaumu itu malah semakin parah.

Apa saja ya? Berikut ini 5 penyebab galaumu makin parah, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (13/7):

BACA JUGA :
7 Tipe guru waktu murid minta remidi ini kocak abis, gurumu yang mana?


1. Kebanyakan minum kopi

foto: giphy

BACA JUGA :
10 Meme 'cari mantu' untuk mama papa, kamu udah punya belum?

Kebanyakan minum kopi membuat detak jantung meningkat serta bisa menimbulkan rasa gelisah yang berlebih. Nah, biar nggak makin galau sebaiknya kamu malah mengkonsumsi coklat panas atau es coklat.

2. Begadang

foto: giphy

Galau kadang memang bikin kamu jadi susah tidur bahkan sengaja untuk nggak tidur. Tapi, sebaiknya kebiasaan begadang ini kamu hindari Guys. Membiarkan tubuh tetap terjaga sepanjang malam justru akan membuatmu makin tertekan.

3. Melewatkan makan

foto: giphy

Biasanya saat galau kamu juga akan melewatkan makan. Nafsu makanmu mendadak hilang karena suasana hatimu sedang kacau. Padahal kelaparan justru akan meningkatkan kadar stresmu lho.

4. Menyendiri

foto: istimewa

Jika kamu merasa galaumu tak kunjung sembuh, cobalah untuk meluangkan waktu bekumpul dan bertemu dengan banyak orang dan jangan malah menyendiri. Jika kamu bertemu banyak orang akan membuat lebih cepat move on.

5. Bermalas-malasan

foto: istimewa

Nah, salah satu dampak bruuk dari galau adalah bikin malas berkativitas. Sepanjang hari kamu hanya di kamar sembari meratapi nasib. Nah, padahal lebih baik kamu melakukan olahraga agar bisa melepaskan perasaan galau serta membuat otak lebih enteng.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags