1. Home
  2. »
  3. Kepribadian
1 Desember 2016 15:36

Selain wajah, ini 7 hal yang dilihat cewek saat pertama ketemu cowok

Sebenarnya realistis saja.
+
foto: pixabay.com

Brilio.net - Cowok kadang menilai cewek itu banyak maunya. Tapi sebenarnya, keinginan cewek untuk cowok idaman, khususnya tentang kriteria untuk mereka, sebenarnya realistis saja. Sebab siapa sih cewek yang tidak ingin cowoknya sesempurna mungkin. Jadi kamu para cowok jika kadang melihat cewek ingin cowoknya begini dan begitu.

Bagi cewek, wajah ganteng itu penting, namun selain itu mereka juga memberi beberapa kriteria yang harus ditunjukkan cowoknya kepada mereka. Kriteria itu bisa berupa sikap, perilaku, dan pribadi sang cowok. Berikut beberapa kriteria yang diinginkan cewek terhadap cowoknya, selain wajah ganteng, Kamis(1/12).

BACA JUGA :
9 Keputusan yang tidak seharusnya kamu lakukan ketika jatuh cinta

1. Memiliki kepercayaan diri.

foto: askmen.com

BACA JUGA :
Jatuh cinta pada cewek lebih tua? Ini sikap yang harus kamu miliki

Bagi sejumlah cewek, kepercayaan diri adalah kriteria utama yang harus dimiliki cowok. Tanpa kepercayaan diri, jangankan untuk untuk membimbing ceweknya ke arah yang lebih baik, membawa diri mereka sendiri saja tidak bisa. Maka syarat ini mutlak dimiliki. Jangan sampai ada cowok hanya memiliki kepercayaan diri saat bersama orangtua atau saat di rumah. Sementara saat di luar dia minder. Jika ini yang terjadi, dipastikan cowok itu bukan tipenya cewek banget.

2. Punya selera humor.

foto: coconuts.co

Selera humor yang tinggi buat kebersamaan menjadi lebih ceria. Saat berkumpul dengan banyak orang pun, cowok yang punya selera humor tinggi bisa mewarnai suasana. Cowok seperti ini pun banyak diburu cewek. Namun cowok yang punya selera humor tinggi bukan berarti suka tertawa atau senyum-senyum sendiri lho. Selain itu wajah yang lucu bukan jaminan ia memiliki selera humor.

3. Pandai bersosialisasi.

foto: ipsoa.it

Cowok yang mudah bersosialisasi pasti akan lebih disukai banyak orang dibanding mereka yang sulit melakukannya. Cowok dengan tipe ini bagi cewek juga sangat diperlukan agar mudah bergabung dengan komunitas dan keluarga sang cewek. Dijamin deh, calon mertua akan mudah akrab kepada calon menantu yang mudah bersosialisasi.

4. Berpikir positif.

foto: istimewa

Pria yang selalu berpikiran positif sangat disuka cewek, karena pria ini akan pasti punya semangat tinggi membangun masa depan yang cerah. Semangat itu akan mendobrak semua tantangan yang mungkin ada di masa depan, sehingga jalan kesuksesan pun semakin mulus. Bagi mereka, tidak ada kata "tidak mungkin" untuk dilakukan.

5. Pembawaan menarik.

foto: pixabay.com

Pembawaan menarik yang dimiliki cowok meliputi penampilan, tutur kata, pilihan bahasa yang cocok, hingga cara bergaul yang menarik. Jika semua itu dimiliki dijamin deh akan banyak cewek yang mendekat, karena pembawaan menarik adalah syarat untuk memiliki #AttitudeGanteng.

Agar pembawaan makin menarik, kamu perlu melengkapi #GantengKit kamu dengan rangkaian produk GATSBY yang menyajikan rangkaian men's grooming. Produk yang disediakan untuk cowok ini akan melengkapi penampilanmu sehari-hari. Inspirasi lain untuk menjadi lebih ganteng bisa kamu telisik di Instagram GATSBY.

6. Sosok mandiri.

foto: londonhairlossclinic.com

Kemandirian dalam berbagai hal sangat dibutuhkan. Baik itu kemandirian finansial, gagasan, hingga pikiran. Cowok yang mandiri juga akan membuat cewek lebih PD (percaya diri) untuk mengarungi hidup bersamanya.

7. Cerdas.

foto: medicaldaily.com

Cowok cerdas dipercaya akan memberikan benih kecerdasan kepada anak-anaknya. Tidak heran jika banyak cewek yang berburu cowok cerdas agar anak mereka kelak juga cerdas. Selain itu, cowok cerdas juga bisa membuat sejumlah masalah sulit menjadi lebih ringan dan mudah.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags