Brilio.net - Tubuh sehat adalah dambaan bagi semua orang. Menjaga kesehatan lebih baik daripada mengobati. Sebab itu, kamu perlu merawat kesehatan tubuh sebagaimana mestinya. Untuk mendapatkan tubuh sehat, kamu perlu menerapkan pola sehat pula. Mulai dari mengonsumsi makanan dan minuman bergizi hingga olahraga teratur.
Sayangnya tak sedikit orang yang malas berolahraga. Padahal olahraga itu sangat baik demi kesehatan dan mencegah segala penyakit. Sebenarnya olahraga itu mudah dan menyenangkan. Salah satu olahraga sederhana, mudah, tak butuh waktu lama, tapi punya banyak manfaat tak lain adalah bersepeda.
Bersepeda adalah latihan aerobik yang menawarkan banyak manfaat. Intensitasnya juga bervariasi, sehingga cocok untuk semua level. Kamu dapat bersepeda sebagai moda transportasi, untuk aktivitas santai, hingga sebagai upaya kompetitif yang intens seperti perlombaan.
Bersepeda, olahraga luar biasa yang membuatmu tetap aktif. Berikut beberapa manfaat bersepeda bagi kesehatan, brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (10/6).
1. Menjaga berat badan.
BACA JUGA :
7 Kota ini sudah melarang warganya gunakan mobil, biar go green
foto: unsplash.com
Sering bersepeda dengan intensitas tinggi, dapat membantu menurunkan kadar lemak tubuh. Dengan manajemen berat badan ideal, kamu akan sehat. Selain itu, bersepeda dapat meningkatkan metabolisme dan membentuk otot, membakar lebih banyak kalori, bahkan saat istirahat (tidak bersepeda).
2. Kaki lebih kuat.
BACA JUGA :
10 Momen absurd saat bersepeda ini bikin mikir keras
foto: unsplash.com
Bersepeda meningkatkan fungsi keseluruhan tubuh bagian bawah, memperkuat otot-otot kaki. Utamanya pada bagian paha depan, glutes, paha belakang, dan betis. Untuk membuat kaki yang lebih kuat mendayuh saat bersepeda, cobalah latihan angkat berat, seperti squat, leg presses, dan lunges, beberapa kali per minggu.
3. Latihan otot inti.
foto: unsplash.com
Bersepeda juga melatih otot intimu, termasuk punggung dan perut. Caranya adalah menjaga tubuh tetap tegak dan menjaga posisi duduk saat bersepeda. Karena perut yang kuat dan otot punggung mendukung tulang belakang untuk meningkatkan stabilitas, meningkatkan kenyamanan saat bersepeda.
4. Meningkatkan kesehatan mental.
foto: unsplash.com
Bersepeda dapat meredakan perasaan stres, depresi, atau kecemasan. Berfokus pada jalan saat kamu bersepeda membantu mengembangkan konsentrasi dan kesadaran akan saat ini. Jika kamu merasa lesu, gunakan sepeda setidaknya selama 10 menit. Olahraga ini dapat melepaskan endorfin, yang akan membuatmu merasa lebih baik sambil menurunkan tingkat stres.
5. Dapat membantu penderita kanker.
foto: pixabay.com
Bersepeda adalah tambahan perawatan bagi penderita kanker atau yang sedang dalam pemulihan dari kanker. Bersepeda juga dapat membuatmu tetap ramping dan bugar, yang dapat mengurangi risiko kanker jenis tertentu. Salah satunya kanker payudara.
Menurut penelitian pada 2019 dilansir dari healthline, pasien kanker payudara yang tetap aktif bersepeda, dapat membantu mengurangi efek samping dari pengobatan kanker, terutama rasa lelah, dan meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan.
6. Menjaga metabolisme tetap baik.
foto: unsplash.com
Mulailah hari dengan aktivitas yang sehat seperti bersepeda, yang dapat meningkatkan sirkulasi kerja tubuh. Bersepeda di pagi hari lebih dapat membakar lemak, meningkatkan kinerja daya tahan, dan meningkatkan energi dan tingkat metabolisme sepanjang hari.
Sebuah studi tahun 2019 menemukan bahwa orang yang berolahraga sebelum sarapan selama 6 minggu, dapat meningkatkan respons mereka terhadap insulin. Membantu membakar lemak dua kali lebih banyak daripada mereka yang berolahraga setelah sarapan.
7. Mencegah penyakit jantung, stroke, dan tekanan darah tinggi.
foto: pixabay.com
Olahraga teratur adalah kunci utama untuk mencegah segala penyakit. Begitu juga dengan bersepeda secara teratur, salah satu cara untuk menghindari gaya hidup tidak sehat. Salah satunya adalah dapat mencegah masalah jantung seperti stroke, serangan jantung, dan tekanan darah tinggi.
8. Meningkatkan keseimbangan, postur, dan koordinasi tubuh.
foto: unsplash.com
Saat kamu menstabilkan tubuh saat bersepeda tetap tegak, kamu akan meningkatkan keseimbangan, koordinasi, dan postur tubuh secara keseluruhan. Keseimbangan cenderung menurun dengan bertambahnya usia, jadi penting untukmu tetap menjaganya sejak dini. Keseimbangan postur tubuh dapat mengurangi dan mencegah cedera saat jatuh dan patah tulang.
9. Menjaga persendian.
foto: unsplash.com
Bersepeda adalah hal yang mudah diterima tubuh. Olahraga ini cocok jadi pilihan banyak orang. Sebab bersepeda dapat secara intens baik untuk tubuh tanpa menekankan persendian. Bersepeda adalah pilihan yang bagus untuk orang yang memiliki masalah sendi, terutama di tubuh bagian bawah.
10. Meningkatkan kemampuan seks.
foto: unsplash.com
Bersepeda dapat memberikan manfaat bagi kelompok otot yang penting. Dr Matthew Forsyth, ahli urologi dan pengendara sepeda dari Portland, Oregon dari Amerika Serikat mengatakan, semua otot ini (yang dibentuk saat bersepeda) digunakan selama hubungan seksual. Semakin baik mengembangkan otot-otot ini, hubungan seksual yang lebih lama."
11. Mengatasi insomnia.
foto: unsplash.com
Olahraga khususnya bersepeda dapat mengatasi gangguan insomnia yang kamu alami. Cobalah bersepeda selama 20-30 menit setiap 2 hari sekali. Rasakan manfaatnya, rasa kantukmu akan datang lebih cepat.
Manfaat saat sepeda di pagi hari, yakni dapat membantu jam biologis kembali normal, sehingga dapat menyingkirkan hormon kortisol yang dapat menyebabkan insomnia.
12. Menjaga kesehatan paru-paru.
foto: unsplash.com
Dilansir dari cyclingweekly, sebuah studi menunjukkan bahwa orang yang mengendarai sepeda sebenarnya terkena lebih sedikit asap berbahaya daripada mereka yang bepergian dengan mobil.
Sebuah studi oleh Kings College London dan Dewan Camden melihat detektor polusi udara dipasang pada pengemudi, pengguna bus, pejalan kaki dan pengendara sepeda menggunakan rute yang sibuk melalui pusat kota London.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengemudi mengalami tingkat polusi lima kali lebih tinggi daripada pengendara sepeda. Serta 3,5 lebih banyak dari pejalan kaki dan 2,5 kali lebih banyak dari pengguna bus.
13. Meningkatkan kekuatan otak.
foto: unsplash.com
Olahraga berulang kali dikaitkan dengan kesehatan otak dan pengurangan perubahan kognitif, yang dapat membuat orang rentan terkena demensia di kemudian hari. Sebuah studi pada 2013 menyebutkan bahwa selama berolahraga, aliran darah pengendara sepeda di otak naik 28 persen, dan hingga 70 persen di area tertentu.
Bukan hanya itu, tetapi setelah berolahraga, beberapa daerah aliran darah tetap naik hingga 40 persen. Kesimpulannya, bersepeda selama 45-60 menit, dapat menghasilkan 75-85 persen dari maksimum 'cadangan detak jantung' (denyut jantung maksimal).
14. Meningkatkan kesadaran spasial.
foto: unsplash.com
Bersepeda bukan hanya dapat meningkatkan detak jantung dan mencegah sesak napas. Ada elemen teknis, memanjat, turun dan menikung yang bisa mengajarkanmu menggunakan berat badan saat mengendarainya. Dengan begitu tubuh secara otomatis memperoleh keterampilan untuk mengelola elemen-elemen teknis kesadaran spasial atau kesadaran akan ruang dan tempat.
15. Memperkuat imun atau sistem kekebalan tubuh.
foto: pixabay.com
Olahraga memiliki manfaat besar pada kesehatan sistem pernapasan atas, sehingga dapat mengurangi sakit pilek biasa. Selain itu, olahraga juga bisa mencegah sakit karena imun tubuh terjaga dengan baik.
16. Mengurangi risiko diabetes.
foto: pixabay.com
Diabetes dapat terjadi karena kurangnya aktivitas fisik. Dengan bersepeda, risiko untuk terkena diabetes akan berkurang. Penelitian di Finlandia menunjukkan bahwa orang yang bersepeda lebih dari 30 menit per hari memiliki risiko lebih rendah untuk terkena diabetes.
17. Ramah lingkungan.
foto: Istimewa
Ini salah satu manfaat yang nggak kalah penting. Bersepeda adalah salah satu bentuk kepedulian seseorang terhadap lingkungan karena sudah gawatnya polusi udara. Dengan bersepeda, kita telah peduli dengan alam karena tidak mengeluarkan emisi karbon. Jika semua orang menggunakan sepeda, maka lingkungan akan semakin terjaga dari polusi udara. Dampaknya juga akan bagus bagi pernapasan kita.