Gejala penyakit tipes.
Secara umum, gejala penyakit tipes ini seperti penyakit biasa. Berikut ini adalah gejala-gejala penyakit tipes:
BACA JUGA :
Jenis dan ciri tumor payudara seperti yang dialami Kesha Ratuliu
- Demam yang meningkat secara bertahap tiap hari hingga mencapai 39C40C dan biasanya akan lebih tinggi pada malam hari
- Nyeri otot
- Sakit kepala
BACA JUGA :
Kolesterol bisa jadi pemicu serangan jantung, ini penjelasannya
- Merasa tidak enak badan
- Sakit perut
- Berat badan menurun
Pada orang dewasa gejala sakit tipes biasanya berlangsung selama 3-4 minggu, bahkan bisa lebih lama. Begitu juga gejala tipes pada anak-anak. Intensitas gejalanya pun bisa bervariasi. Ada yang merasakan banyak gejala ringan, ada juga yang hanya merasakan sedikit tapi terasa berat.
Cara mengobati penyakit tipes dengan bahan alami.
Selain resep obat dari dokter, penyakit tipes ini ternyata bisa diobati dengan bahan alami. Beberapa diantaranya pun mudah ditemukan di lingkungan sekitar. Berikut cara pengobatan alami untuk mengatasi penyakit tipes:
1. Minum sari cuka apel.
Bahan alami pertama yang bisa dimanfaatkan kandungannya untuk mengobati tipes adalah sari cuka apel. Kandungan mineral dan nutrisi di dalamnya dapat berperan dalam membantu memulihkan kondisi tubuh penderita tipes. Kamu bisa meminumnya secara langsung, namun alangkah lebih baik mencampurkan sari cuka apel dengan air agar rasanya tidak terlalu kecut. Masukkan saja 2-3 sendok sari cuka apel ke dalam segelas air, kemudian diminum.
2. Mengonsumsi bawang putih.
Memang agak sedikit aneh bila kita memakan bawang secara langsung, apalagi bawang putih karena pasti rasanya agak keras di mulut. Bawang putih memiliki sifat sebagai antioksidan yang mana sangat membantu bagi pemulihan tubuh. Jadi kamu juga bisa mencobanya.
3. Mengonsumsi pisang.
Pisang mengandung serat larut yang dapat menyerap cairan di usus sehingga menurunkan diare dan kalium di dalamnya. Pisang juga berguna menggantikan elektrolit yang hilang akibat diare dan demam. Mengonsumsi pisang tidak hanya mengobati tipes, namun jika rutin mengonsumsinya maka kamu juga dapat terhindar dari penyakit tipes.
4. Minum oralit.
Siapa yang tidak tahu dengan oralit? Ini merupakan ramuan yang sering digunakan oleh masyarakat secara turun temurun. Tentunya ramuan ini bisa mengobati penyakit tipes dan kamu juga dapat membuatnya sendiri.
Cukup siapkan gula, garam, dan air kemudian campurkan setengah sendok teh garam dan enam sendok teh gula ke dalam empat gelas air. Minum saja setiap hari sampai kondisi tubuh benar-benar pulih. Jika tidak ingin ribet membuatnya, kamu bisa membeli oralit kemasan di apotek terdekat lalu dilarutkan dalam segelas air.
Itulah bahan-bahan yang dimaksud. Ketika sakit tipes atau apapun, yang paling penting kamu jangan sampai kekurangan air putih dan selalu istirahat yang cukup.