1. Home
  2. »
  3. Kesehatan
11 Februari 2018 23:02

Selain tembakau, 4 makanan ini ternyata juga mengandung nikotin

Bahkan sebagian besar kandungan nikotinnya justru lebih tinggi daripada tembakau. Eko Wahyu Putradinata

Brilio.net - Selama ini rokok memang selalu dianggap punya banyak risiko kesehatan. Penyakit yang didatangkan karena merokok juga banyak, salah satunya kanker.

Kandungan rokok yang berupa nikotin juga selama ini masih kerap disorot. Nikotin yang berasal dari tembakau itu dianggap sebagai salah satu dari banyak zat biang racun dalam rokok.

Daun tembakau memiliki kandungan nikotin yang bervariasi. Standar kandungan nikotin dalam tembakau berkisar 0,5 - 3,5 persen per 100 gram tembakau. Dengan angka yang persentase kandungan yang tak begitu besar itu, selama ini rokok sering disebut menyebabkan kecanduan.

Nah, tapi tahukah kamu, kalau selain rokok ternyata ada beberapa makanan yang ternyata juga mengandung nikotin? Padahal selama ini saat memakannya, kamu merasa bahwa makanan tersebut aman dari bahaya nikotin. Hayo, lho..

Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (11/2), berikut empat makanan yang sering kamu temui tapi ternyata juga mengandung nikotin. Bahkan hampir semuanya bisa dibilang punya kandungan lebih tinggi daripada tembakau.


1. Kembang kol.

BACA JUGA :
Kamu sering alami tiba-tiba ingin BAB usai merokok? Ini penyebabnya


foto: merdeka.com


Kamu biasanya memakan kembang kol sebagai bahan campuran dari sayur capcay, sop atau pun pendamping sayur saat makan steak. Ya kan?

Nah, rupanya kembang kol sendiri mengandung 3,8 gram nikotin per satu buahnya.


2. Terong.

BACA JUGA :
5 Minuman ini dipercaya bermanfaat untuk perokok aktif

foto: gdmorganic.com


Sering makan terong digoreng, atau terong yang disambal? Nah, perlu kamu ketahui terong juga memiliki kandungan 10 gram nikotin dalam satu buahnya.


3. Kentang.

foto: meetdoctor.com


Kentang yang biasa kita tahu sebagai makanan pengganti karbohidrat ini juga mengandung zat nikotin. Satu kentang dengan jenis 'pulp' ternyata mengandung 15,3 gram nikotin dengan kulit dari kentang tersebut mengandung 4,8 mg nikotin.


4. Tomat.

foto: khasiat.co.id


Kalau tomat yang sering dijadikan jus atau campuran saat kamu memasak tumisan sayur, satu tomat sendiri bisa mengandung 42,8 gram nikotin. Tetapi, setelah matang tomat hanya mengandung 4,1 gram nikotin.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags