1. Home
  2. »
  3. Korea
10 Februari 2022 14:45

11 Drama Korea fantasi romantis, kisah Blue Birthday bikin haru

Dalam drama-drama ini, kisah cinta yang seolah tak mungkin terjadi bisa saja terjadi dan semua alur cerita terasa logis. Suhairi
foto: imdb.com

Brilio.net - Drama Korea fantasi romantis merupakan drama yang penuh kisah fantasi yang seolah itu adalah hal yang benar-benar ada. Cerita dalam drama Korea tersebut kisah cinta yang seolah tak mungkin terjadi bisa saja terjadi dan semua alur cerita terasa logis.

Selain itu, drama Korea fantasi romantis ini memberikan gambaran tentang semua premis. Karena itu, drama tersebut terbangun dengan angan-angan tertentu yang dalam bayangan kehidupan nyata takkan mungkin terjadi.

BACA JUGA :
13 Rekomendasi drama Korea supranatural, Hotel Del Luna mencekam


Drama Korea fantasi romantis menjadi salah satu sub genre menarik dari drama romantis yang selama ini ada. Drama-drama ini pula hadir dengan beragam kisah yang layak dinikmati.

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (10/2), berikut 11 drama Korea fantasi romantis, kisah Blue Birthday bikin haru.

1. Blue Birthday (2021).

BACA JUGA :
11 Rekomendasi film Korea terbaik kisah persahabatan, Sunny penuh haru

foto: imdb.com

Bagaimana rasanya ditinggal mati oleh cinta pertama? Tentu saja hal itu sering membuat seseorang rindu, tetapi orang yang dirindukannya sudah tiada. Hal itulah yang dirasakan oleh Oh Ha-rin (Kim Ye-rim) saat kangen dengan Ji Seo-jun (Yang Hong-seok), cinta pertamanya yang bunuh diri tepat saat hari ulang tahunnya.

Hingga akhirnya kejadian aneh terjadi setelah ia melihat foto-foto masa lalu dengan Seo-jun saat mereka sama-sama berusia 18 tahun atau 10 tahun yang lalu. Ha-Rin melakukan perjalanan waktu ke masa lalu dan mencari tahu apa yang terjadi sebenarnya saat Seo-jun memilih untuk mengakhiri hidupnya. Blue Birthday menampilkan kisah haru sepasang remaja yang saling mencintai.

2. Doom at Your Service (2021).

foto: imdb.com

Doom at Your Service mengisahkan Tak Dong-kyung, seorang editor di sebuah perusahaan novel web yang hidupnya biasa-biasa saja hingga kemudian ia tertimpa nasib yang tak pernah ia duga. Ia divonis mengalami Glioblastoma, sebuah jenis kanker paling agresif yang dimulai dari dalam otak dan memungkinkan dirinya hanya memiliki waktu hidup selama tiga bulan.

Nasib malang tak hanya berhenti di situ, ia juga baru tahu bahwa pacarnya adalah suami orang lain dan seorang calon ayah. Selain itu, ia masih sempat dimarahi atasan di kantornya. Sampai suatu ketika, ia berada di sebuah atap apartemen dan mabuk di tempat tersebut. Ia mengucapkan sumpah serapah dan berharap dunia hancur. Saat ia mengatakan hal itu, Myul Mang, seorang utusan antara dewa dan manusia, mendengar ucapan tersebut.

Namun, sudah kepalang basah, dunia tiba-tiba seperti yang ia ucapkan. Hal itu harus dilakukan Myul Mang karena ia harus memilih keinginan manusia untuk dipenuhi. Dong-kyung akhirnya menandatangani kontrak seratus hari dengan Myul Mang dan mempertaruhkan semua hal tentang nasibnya.

3. My Roommate is a Gumiho (2021).

foto: imdb.com

My Roommate is Gumiho merupakan drama Korea yang diadaptasi dari cerita webtoon dengan judul yang sama. Cerita ini merupakan cerita rakyat dan legenda Korea yang sangat populer.

Drama ini mencoba kembali menghadirkan legenda tersebut dalam versi modern. Drama menceritakan kisah romantis Shin Woo-Yeo, rubah berekor sembilan yang sudah hidup selama 999 tahun dan ingin menjadi manusia. Ia kemudian bertemu dengan Lee Dam, seorang mahasiswa yang tidak sengaja menelan manik-manik Woo-Yeo dalam sebuah kecelakaan. Hal itu kemudian menjadi masalah dan mereka pun harus tinggal dalam satu rumah untuk memecahkan masalah tersebut. Sejak mereka tinggal bersama, kisah cinta antara dua makhluk ini pun dimulai.

4. The King: Eternal Monarch (2020).

foto: imdb.com

The King: Eternal Monarch merupakan drama Korea yang mengisahkan Lee Ji-hun (Lee Min-ho) yang menjadi pemimpin di dunia paralel Korea. Drama ini mengisahkan Lee Gon (Lee Min-ho), Kaisar Kerajaan Korea zaman modern, mencoba untuk melintasi penghalang ke realitas alternatif saat Republik Korea ada sebagai pengganti Kerajaan.

Dia menemukan detektif Jung Tae-eul (Kim Go-eun), yang dikenali dari kartu identitas yang diperoleh selama titik balik masa kecilnya: pembunuhan ayahnya. Paman tiri Lee Gon, Lee Lim (Lee Jung-jin), yang membunuh raja sebelumnya, Lee Ho (ayah Lee Gon), bersembunyi dan mengumpulkan pasukan sementara melintasi bolak-balik antara dua dunia paralel.

5. Abyss (2019).

foto: imdb.com

Abyss berkisah tentang Go Se-yeon, seorang pengacara cantik yang ada di puncak karier mengalami kematian bersama Cha Min, temannya yang menjadi pewaris perusahaan kosmetik kaya, tetapi tidak menarik. Mereka kemudian dihidupkan kembali ke dalam tubuh berbeda oleh makhluk gaib yang disebut Abyss. Abyss adalah benda langit yang memiliki kekuatan untuk menghidupkan kembali apa pun yang telah mati.

Sejak saat itu, Go Se-yeon tampil 'lebih polos', sementara Cha Min menjadi sangat menarik dan muda, hampir kebalikan dari sebelumnya. Mereka mulai bekerja sama untuk mencari tahu alasan kebangkitan mereka dan siapa yang menyebabkan kematian Go Se-yeon.

6. Angel's Last Mission: Love (2019).

foto: imdb.com

Angel's Last Mission: Love berkisah tentang Lee Yeon-seo, seorang balerina yang sangat berbakat dan sukses. Ia dapat mengatakan apa pun yang ia inginkan dengan Perusahaan Balet Fantasia keluarganya. Namun, sebuah kecelakaan menghancurkan mimpinya dan membuatnya buta.

Hal ini membuat kehidupannya terasa pahit dan ia marah kepada stafnya, termasuk sekretaris dan kepala pelayannya yang setia, keluarganya yang licik, dan semua orang. Pada saat kondisi terpuruk ini, ada sosok malaikat yang punya sikap optimis dan riang selalu mendapat masalah. Malaikat tersebut harus menemukan cinta sejati Yeon-seo sebelum akhirnya bisa kembali ke surga. Alih-alih menemukan cintanya Yeon-seo, malaikat tersebut malah jatuh cinta sendiri kepada Yeon-seo.

7. Hotel del Luna (2019).

foto: imdb.com

Hotel Del Luna merupakan sebuah hotel yang melayani orang mati. Jang Man-Wol (IU) adalah CEO-nya yang telah ditakdirkan untuk menjalankan pendirian karena dosa yang dilakukannya. Meskipun dia tidak lagi ingat mengapa dirinya dihukum, satu-satunya cara untuk keluar dari situasi ini adalah menemukan seseorang yang telah melakukan kesalahan yang lebih besar daripada kesalahannya.

Selain itu, Goo Chan-sung (Yeo Jin-goo) juga ditakdirkan untuk bekerja di tempat aneh ini setelah Man-Wol berurusan dengan ayahnya. Drama ini penuh dengan elemen mistik dan alur cerita yang menarik.

8. Familiar Wife (2018).

foto: imdb.com

Familiar Wife merupakan drama Korea yang membawa kisah romantis dan perjalanan waktu. Drama ini mengisahkan Joo-hyuk (Ji Sung) yang sudah menikah selama lima tahun dan ada dalam tekanan batin saat harus mengurus kedua orang tua dan anak-anaknya saat bekerja. Selain itu, ia juga takut bila tiba-tiba istrinya marah.

Suatu ketika, ia bertemu dengan seorang lelaki tua di kereta bawah tanah yang memberinya dua koin. Dalam pergantian peristiwa, koin tersebut mengirimnya kembali ke masa lalu. Ia tidak lagi menikah dan menjalani kehidupan yang berbeda. Joo-hyuk harus memutuskan apakah akan mengubah nasib ini atau tidak dan menyalakan kembali cinta pertamanya atau mendapatkan kehidupan kembali.

9. Go Back Couple (2017).

foto: imdb.com

Confession Couple atau Go Back Couple berkisah tentang Choi Ban-do (Son Ho-jun) dan Ma Jin-joo (Jang Na-ra) yang sudah berusia 38 tahun dan menikah dengan membawa seorang putra kecil. Keduanya berjuang melalui kehidupan sehari-hari yang membuat mereka lelah dan tidak bahagia.

Ban-do adalah seorang salesman farmasi yang menghabiskan hari-harinya memohon orang untuk membeli obat-obatan dan malamnya minum dengan calon klien atau membantu direktur rumah sakit yang arogan dan kejam, Park Hyun-suk (Im Ji-kyu).

Sementara itu, Jin-joo adalah seorang ibu rumah tangga yang membesarkan putra mereka sambil berjuang untuk menemukan makna dalam hidupnya dan merasa kesepian, sedihnya lagi ia ditinggalkan oleh Ban-do.

Setelah sempat berselingkuh dengan pasangan gelap masing-masing, mereka kemudian bangun tidur dan mendapati diri sendiri saat masih berusia 20-an tahun. Mereka kemudian membuat keputusan yang sama sekali berbeda dan membuat mereka ingin terus-menerus ada pada fase tersebut, saling mencintai tanpa pertengkaran.

10. Chicago Typewriter (2017).

foto: imdb.com

Konsep perjalanan waktu dalam Chicago Typewriter digambarkan sebagai reinkarnasi. Tiga pejuang perlawanan dari pendudukan Jepang tahun 1930-an di Korea menemukan diri mereka dalam periode waktu baru saat mereka bereinkarnasi sebagai penulis, penggemar, dan penulis hantu.

Beralih antara tahun 1930-an dan abad ke-21, ketiga karakter ini mulai melihat kesejajaran antara kedua periode waktu tersebut. Saat mereka mulai mengungkap kebenaran di balik masa lalu, mereka khawatir itu akan mempengaruhi masa kini dan masa depan mereka. Drama ini mengisahkan persahabatan, cinta dan pengkhianatan yang berlangsung 80 tahun.

11. Tomorrow with You (2017).

foto: imdb.com

Sepanjang 16 episode, Tomorrow With You mengisahkan tentang seorang CEO dari perusahaan real estate bernama Yoo So-joon (Lee Je-hoon). Ia memiliki keahlian unik, yakni menjelajah waktu melalui kereta bawah tanah. So Joon bisa melakukan perjalanan waktu ke masa depan ataupun masa lalu. Suatu hari, Yoo So-joon bertemu dengan Song Ma-rin (Shin Min-ah).

Meski awalnya mereka tidak mengenal satu sama lain, tak disangka bahwa Song Ma-rin menjadi gadis yang berhasil menaklukkan hati Soo-joon. Saat menjelajahi waktu dan pergi ke masa depan, Yoo So-joon seringkali menemukan dirinya hidup menyedihkan. Maka dari itu dia berniat untuk mengubah takdirnya yakni dengan cara menikah dengan Song Ma-rin, cewek yang mengajarkan bagaimana cara mencintai.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags