Brilio.net - Park Shin-hye salah satu aktris berbakat dan populer dari Korea Selatan. Sebab, ia selalu sukses dan meraih rating yang tinggi dengan drama-dramanya yang ia bawakan. Tentu saja prestasi dari wanita 31 tahun ini tidak perlu diragukan lagi.
Park Shin-hye mengawali kariernya dalam dunia hiburan pertama kali muncul lewat video klip berjudul 'flower' milik penyanyi solo Lee Seung-hwan. Tak lama kemudian, ia berhasil lolos casting menjadi pemeran masa kecil Choi Ji-woo di drama legendaris 'Stairway to Heaven'.
BACA JUGA :
7 Menu diet Park Shin-hye ini bikin bobotnya turun 10 kg dalam sebulan
Selain kemampuannya dalam berakting, ia juga dikenal sebagai sosok yang periang dan tentu saja karena kecantikannya ia selalu terlihat memesona.
Pada Sabtu (22/1) di Seoul, Korea Selatan dirinya telah melaksanakan pernikahan dengan Choi Tae-joon. Hubungan Park Shin-hye dengan Choi Tae-joon bermula dari persahabatan, hingga kini dirinya telah resmi menikah.
Penasaran dengan potret transformasi Park Shin-hye dari semasa ia kecil hingga kini telah menikah? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Minggu (23/1).
BACA JUGA :
11 Momen pernikahan Park Shin-hye dan Choi Tae-joon, penuh haru
1. Imut dengan rambut dikuncir
foto: istimewa
Foto masa kecil Park Shin-hye semasa kecil, dirinya sangat imut dengan rambut yang dikuncir dua.
2. Memesona dengan rambut panjang
foto: istimewa
Park Shin-hye dengan penampilan rambutnya yang panjang, sangat memesona.
3. Pakai kacamata juga tetap cantik
foto: istimewa
Wanita kelahiran 1990 ini, ternyata menggunakan kacamata, namun dirinya tetap terlihat cantik.
4. Saat remaja tampil tomboy
foto: istimewa
Park Shin-hye dikenal dengan sosok yang anggun dan periang, namun pada foto semasa ia masih remaja dengan gaya rambutnya yang pendek membuatnya terlihat tomboy.
5. Elegan dengan blazer
foto: istimewa
Pose dengan dua jari dengan penampilannya yang mengenakan blazer, membuatnya terlihat manis.
6. Membintangi Tree of Heaven
foto: istimewa
Park Shin-hye juga pernah memerankan peran utama dewasa di melodrama Korea Selatan-Jepang Tree of Heaven pada tahun 2006. Dari situ juga ia menerima banyak pujian.
7. Pernah membintangi film horor
foto: istimewa
Park Shin-hye juga membuat debut film horor musim panas di film Evil Twin tahun 2007. Ia memerankan dua peran, satu sebagai karakter utama, dan yang lainnya sebagai hantu saudara perempuan karakter utama, yang menghantui saudara perempuan lainnya setelah kematiannya.
8. Pernah jadi host variety show
foto: istimewa
Selain berakting, Park Shin-hye juga menjadi pembawa acara program variety Fantastic Partner dari 2006 hingga 2007.
9. Raih penghargaan MBC Entertainment Awards
foto: istimewa
Tak heran ia juga banyak mendapati penghargaan, salah satunya ia mendapat penghargaan pada program variety show di MBC Entertainment Awards sebagai Pendatang Terbaik.
10. Dia juga laris sebagai brand ambassador
foto: istimewa
Perjalanan kariernya telah ia tempuh dengan banyak penghargaan, bahkan Park Shin-hye juga kerap menjadi brand ambassador.
11. Cantiknya natural
foto: istimewa
Park Shin-hye dikenal dengan wanita yang periang membuat dirinya selalu ceria dan kecantikannya yang natural.
12. Pacaran dengan Choi Tae-joon sejak 2017
foto: Instagram/@park.shinhye
Park Shin-hye menjalin hubungan dengan aktor Choi Tae-joon sejak akhir 2017.
13. Umumkan hamil pada 2021
foto: Instagram/@park.shinhye
Pada 23 November 2021 diumumkan bahwa Park hamil dan sedang mempersiapkan pernikahan dengan Choi.
14. Menikah dengan Choi Tae-joon pada 2022.
foto: Instagram/@park.shinhye
Pada 22 Januari 2022 Park Shin-hye dan Choi Tae-joon resmi menikah di hadapan keluarga dan temannya dalam upacara gereja di Seoul, Korea Selatan.
15. Anggun dengan gaun pengantin putih.
foto: Instagram/@park.shinhye
Dirinya tampak anggun mengenakan gaun berwarna putih di hari kebahagiaannya.