Brilio.net - Drama Korea thriller selalu berhasil membawa para penontonnya dengan berbagai kisah petualangan seru. Apalagi jika kisah-kisah dalam drama Korea tersebut diangkat dari kisah nyata yang pernah terjadi dan menimpa publik Korea.
Drama Korea thriller itu pun mendapatkan sambutan meriah. Hal ini pun membuat banyak orang semakin penasaran dengan kasus-kasus yang terjadi dan mencocokkan satu sama lain dari informasi yang didapatkan.
BACA JUGA :
11 Drama Korea horor terbaik, Strangers From Hell bikin merinding
Drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata ini pernah mencoba merekam berbagai ketakutan dan kekhawatiran publik Korea atas segala hal yang berbahaya.
Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (9/3), berikut sembilan drama Korea thriller diangkat dari kisah nyata, seru bikin ketagihan.
1. Taxi Driver (2021).
BACA JUGA :
10 Drama Korea rating tertinggi Asianwiki 2021, tak ada Squid Game
foto: imdb.com
Taxi Driver merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata sebuah peristiwa yang terjadi di Korea. Cerita dalam drama ini menggabungkan berbagai kisah nyata tersebut dengan berbagai pengembangan.
Taxi Driver bukan sembarang taksi, melainkan taksi yang akan melakukan pembalasan atas orang-orang yang tidak mendapatkan hukum yang adil dari pengadilan resmi.
Drama ini mengisahkan Kim Do-gi (Lee Je-hoon), seorang lulusan Akademi Militer Korea yang ibunya dibunuh ketika dia masih muda. Dia sekarang bekerja sebagai sopir taksi untuk sebuah perusahaan yang menawarkan layanan "balas dendam" kepada klien yang tak mendapatkan peradilan yang cukup adil atas kasus yang menimpa mereka.
2. Mouse (2021).
foto: imdb.com
Mouse merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata kasus pembunuhan di sekolah dasar Incheon pada 2017. Mouse mengisahkan polisi yang jujur dan berusaha menindak kejahatan seadil-adilnya.
Jung Ba-reum (Lee Seung-gi), seorang polisi yang ditugaskan untuk menangkap pembunuh berantai yang punya jejak rumit dan sulit ditemukan. Ia akan bekerja sama dengan Go Moo-chi (Lee Hee-joon), seorang detektif yang tidak lagi peduli dengan berbagai hal selain menangkap penjahat dengan cara apa pun.
3. Extracurricular (2020).
foto: imdb.com
Extracurricular merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata kasus Nth Room yang sempat menghebohkan publik internasional, karena pelakunya adalah seorang pelajar. Extracurricular mengisahkan sekelompok siswa sekolah menengah yang menjalankan sebuah bisnis ilegal. Semua bermula saat Oh Ji-soo menjalankan bisnis terlarang tersebut dan kemudian diketahui Bae Gyu-ri yang juga ingin bergabung menjalankan bisnis tersebut.
Namun, semua berubah saat Seo Min-hee yang juga terlibat dalam bisnis tersebut ditangkap polisi. Bisnis yang awalnya menjadi jalan mereka mencari uang, mulai mengundang banyak petaka. Sejak itulah, petualangan siswa sekolah menengah ini dimulai.
4. Life on Mars (2018).
foto: imdb.com
Life on Mars merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata kasus pembunuhan terhadap pelajar di Kota Pocheon, Korea Selatan pada 2004 atau dikenal dengan kasus cat kuku merah.
Life on Mars berkisah tentang Han Tae-joo (Jung Kyung-Ho) memimpin tim investigasi kejahatan. Kariernya mengalami peningkatan yang pesat dan dia mempercayai data daripada orang lain. Saat menyelidiki kasus pembunuhan berantai, dia mengalami kecelakaan.
Ketika Han Tae-joo bangun, dia menemukan dirinya ada pada tahun 1988. Dia tidak tahu mengapa, tetapi dia sekarang adalah seorang detektif yang ditunjuk untuk bekerja di sebuah kantor polisi di sebuah kota kecil. Untuk kembali ke masa sekarang, Han Tae-joo mencoba memecahkan kasus pembunuhan berantai.
5. The Hymn of Death (2018).
foto: imdb.com
The Hymn of Death merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata tentang kehidupan Korea pada masa jajahan Jepang. The Hymn of Death menggambarkan romansa tragis antara penyanyi sopran pertama Joseon Yun Sim-deok dan penulis drama jenius, Kim Woo-jin. Drama ini berkisah ketika Sim-deok berhasil merekam lagu "Praise of Death" yang sekaligus menandakan kelahiran lagu pop Korea pertama pada 1926.
Di tengah situasi perang yang mencekam, cinta Sim-deok disambut dengan baik oleh Woo-jin, seorang penulis drama panggung yang cukup dikenal. Cinta mereka kemudian bersemi di tengah dentuman perang. Sayangnya, nasib cinta mereka berakhir tragis.
6. Tunnel (2017).
foto: imdb.com
Tunnel merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata kasus pembunuhan terkeji yang menelan banyak korban dari berbagai usia di wilayah Hwaseong, Provinsi Gyeonggi pada tahun 1986-1991. Tunnel mengisahkan Park Gwang-ho, seorang detektif yang hidup di masa lampau sedang mengejar seorang pelaku pembunuhan berantai yang masuk dalam sebuah terowongan.
Namun, setelah melewati terowongan tersebut, Gwang-ho tiba-tiba melakukan perjalanan waktu ke 30 tahun kemudian. Walaupun ia sempat bingung, ia harus segera melakukan berbagai cara untuk bisa kembali ke tahun tempat semula ia hidup pada 1986. Gwang-ho percaya bahwa jika ia bisa memecahkan kasus ini, ia dapat kembali ke masa lampau dan bertemu dengan keluarganya kembali.
7. Signal (2016).
foto: imdb.com
Signal merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata berbagai insiden kriminal kehidupan nyata di Korea, termasuk pembunuhan berantai Hwaseong. Signal merupakan drama Korea yang mengisahkan kelompok detektif pada 1986 harus mengejar penjahat yang diburunya dan masuk ke dimensi masa depan pada 2015. Melalui sebuah walkie talkie memungkinkan seorang detektif pada tahun 1989 untuk berkomunikasi dengan seseorang yang dingin dari tahun 2015.
8. Songgot: The Piercer (2015).
foto: imdb.com
Songgot: The Piercer atau Awl merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata yang terjadi pada 2007. Drama ini mengisahkan Lee Soo-in (Ji Hyun-woo) yang bekerja di pasar ritel diperintahkan oleh bosnya untuk memecat karyawan sementara. Menemukan situasi yang tidak adil, Lee Soo-in bergabung dengan serikat pekerja dan mulai melawan bersama dengan karyawan lain.
9. Gap Dong (2014).
foto: imdb.com
Gap-Dong merupakan drama Korea thriller yang diangkat dari kisah nyata pembunuhan berantai Hwaseong. Serangkaian pembunuhan tersebut terjadi antara 1986 dan 1993 di kota fiksi Iltan. Seorang detektif yakin bahwa pelakunya adalah seorang pria yang tertantang secara intelektual di kota. Namun, setelah orang yang dituduh terbunuh, putranya, Moo-yeom (Yoon Sang-hyun) bersumpah untuk membersihkan nama ayahnya.
Bertahun-tahun kemudian, undang-undang pembatasan berakhir, tetapi serangkaian pembunuhan baru menunjukkan kesamaan yang menakutkan dengan pembunuhan masa lalu. Moo-yeom bergabung dengan tim detektif yang memberatkan ayahnya untuk menemukan pembunuh yang sebenarnya.