1. Home
  2. ยป
  3. Korea
12 Mei 2022 18:43

9 Film dan drama Korea tentang depresi, bikin menguras emosi

Film dan drama Korea tentang depresi menjadi salah satu tontonan edukasi untuk mengetahui apa dan saja yang termasuk depresi beserta gejalanya. Suhairi
1. You Are My Spring (2021).

foto: imdb.com

You Are My Spring merupakan drama Korea yang mengangkat isu depresi yang disebabkan inner child atau trauma masa kecil. Drama ini mengisahkan Kang Da-jeon (Seo Hyun-jin), seorang manajer hotel menjalin hubungan khusus dengan Ju Young-do (Kim Dong-wook), saat terlibat dalam kasus pembunuhan di hotel yang mereka tempati. Mereka tinggal di hotel yang sama, namun berbeda lantai.

BACA JUGA :
11 Drama Korea romantis kisah CEO perempuan, suasana kantor makin seru


Melalui Joo Young-do (Kim Dong-wook), Da-jeon dan Young-do pun berkonsultasi terkait kondisi mental dan kejiwaan mereka. Sampai pada sebuah kesimpulan, mereka mengalami apa yang disebut sebagai inner child, sebuah trauma masa kecil yang masih tersimpan dalam memori. Drama ini tampak menampilkan cerita dan isu yang menarik.

2. Soul Mechanic (2020).

foto: imdb.com

Soul Mechanic merupakan drama Korea yang mengangkat isu depresi saat tim psikiater percaya pada penyembuhan dan tidak hanya merawat pasien sakit. Drama ini menceritakan Lee Shi-Joon yang menjadi seorang psikiater yang mencoba menyembuhkan luka emosional orang lain.

BACA JUGA :
7 Rekomendasi drama Korea kisahkan kutukan, banyak dosa turunan

Dia sangat bersemangat untuk membantu semua pasien yang datang padanya. Sampai suatu ketika, dia bertemu dengan Han Woo-joo yang menjadi seorang pasien bermasalah. Han Woo-joo adalah seorang bintang musik yang sedang naik daun dan dia sulit sekali mengatur emosinya, apalagi ketika dalam keadaan marah.

3. Beautiful Love, Wonderful Life (2019).

foto: imdb.com

Beautiful Love, Wonderful Life merupakan drama Korea yang mengangkat isu depresi yang dialami empat orang yang mencari cinta dan kebahagiaan. Kim Cheong-ah, pernah bekerja penyiar yang penuh ambisi dan menikah dengan Do Jin-woo, seorang CEO sebuah perusahaan.

Selain itu, Moon Tae-rang, seorang koki dan kakak tertua dari keluarga yang terdiri dari anak angkat. Moon Hae-Rang, adik perempuan Moon Tae-Rang yang bekerja sebagai sekretaris untuk Do Jin-woo.

Keempat orang tersebut terjalin dalam tiga keluarga yang berhubungan satu sama lain. Mereka sering kali mengalami berbagai masalah yang dapat membuat mereka pusing.

Tanpa seorang tahu, Cheong-ah pernah mengalami depresi yang membuatnya hampir bunuh diri pada saat masa sekolah. Namun, Cheong-ah kemudian menemukan harapan hidupnya lagi setelah pertemuan Goo Joon-hwi membuatnya berdamai dengan masa lalunya.

4. Spring, Again (2019).

foto: imdb.com

Spring, Again merupakan film Korea yang mengangkat isu depresi dan mengisahkan Putri Eun-jo (Lee Chung-ah) yang meninggal dunia karena kecelakaan.

Sebelum kecelakaan, dia terlihat seperti orang yang penuh putus asa. Film terus menampilkan alur mundur beberapa momen saat Eun-jo selalu seperti melihat dirinya saat hari kemarin.

Hal itu terung berulang sampai ia merasa putus asa dengan hidupnya. Eun-Jo kemudian bertemu Ho-min (Hong Jong-hyu) yang ternyata punya rahasia besar dan bisa membantunya untuk melakukan perjalanan waktu.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags