1. Home
  2. »
  3. Kuliner
6 April 2016 19:02

Dari digoreng sampai menu bubur, kreasi pisang ini patut kamu coba!

Biar kamu nggak bosan dengan pisang yang itu-itu saja. Karina Ayu Pradita

Brilio.net - Selain dimakan langsung, buah pisang rupanya bisa kamu olah menjadi sajian nikmat lho, guys. Nggak hanya digoreng, rupanya buah pisang favoritmu bisa menjadi kue bolu, bubur, brownies sampai es krim. Kok bisa ya?

Nah, daripada kamu semakin penasaran, berikut ini adalah menu kreasi olahan pisang yang bisa kamu coba kalau kamu bosan dengan menu pisang yang itu-itu saja, yang berhasil dikumpulkan brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (6/4).

1. Banana split

foto: thehunt.com

Bosan dengan pisang yang itu-itu saja? Kamu bisa mengkreasikan menu banana split yang sering kamu pesan di cafe lho, guys. Tinggal tambah 2 scoop es krim favorit kamu, dan kamu pun sudah siap untuk menikmati banana split yang yummy!

2. Brownies pisang ketan hitam

BACA JUGA :
14 Meme ngenesnya nasib anjing, sering jadi umpatan ketika kena sial!


foto: dapuribulalawira.blogspot.com

Siapa bilang brownies adanya cuma cokelat sama keju? Kamu bisa berkreasi dengan pisang. Tak cuma pisang, kamu bisa tambah dengan ketan hitam, lho.

3. Es krim pisang

foto: rusaproject.com

Ingin sesuatu yang dingin, kamu bisa coba kreasikan pisang di kulkas dengan mengolahnya menjadi es krim. Es krim buatan sendiri menggunakan buah ini tentunya lebih sehat, kan?

4. Pisang kipas goreng

foto: negerikuindonesia.com

Nah, kalau biasanya kamu lihat pisang goreng digoreng dengan bentuk yang itu-itu saja. Kamu bisa berkreasi dengan pisang kipas, guys. Untuk nantinya bisa menjadi pisang kipas goreng yang cantik, pemilihan pisangnya juga harus tepat ya. Kamu bisa menggunakan pisang raja atau pisang kepok.

5. Bubur pisang

BACA JUGA :
25 Meme lucu ini sering dipakai komentar di Facebook, bikin ngakak ya!

foto: memangbeda.net

Bubur tak selama digunakan dalam menu orang sakit. Bubur yang satu ini legit dan tentunya kaya vitamin C. Kok bisa? Soalnya bubur ini terbuat dari pisang. Dijamin ketika kamu mencobanya, kamu akan ketagihan.

6. Dadar gulung pisang

foto: daridapurdwek.blogspot.com

Kalau biasanya dadar gulung berisi parutan kelapa yang diberi gula merah, kali ini coba ganti isi dari dadar gulungmu dengan pisang. Dijamin nikmat dan menjadi sajian favoritmu saat berkumpul dengan sahabat atau keluarga.

7. Bolu pisang

foto: daridapurdwek.blogspot.com

Bolu yang satu ini wajib kamu coba karena bahannya pisang. Selain nikmat dan tentunya mengenyangkan, bolu pisang ini bisa menjadi teman minum teh mu sore-sore bersama pasangan, lho.



8. Puding pisang

foto: citarasawan.blogspot.com

Ingin sesuatu yang ringan, dan tahan lama? Kamu bisa membuat puding yang cocok dinikmati dingin-dingin. Nah, pudingnya bisa kamu coba buat dengan menggunakan pisang, guys. Penasaran, kan?



9. Cupcake pisang

foto: duniainter.net

Cupcake yang lagi hits itu bisa dibuat juga dari pisang, lho. Selain sehat, kamu bisa membuat sendiri menu cupcake ala cafe, kan?


10. Es pisang ijo

foto: resepdanmasakan.com

Nah, ini yang sering ada dan dijual di pinggir jalan, kan? Dari pada beli di luar, lebih hemat kalau buat sendiri, kan?

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags