1. Home
  2. »
  3. Kuliner
17 Oktober 2016 18:05

Lagi musim hujan, yuk buat sup apel yang bisa menghangatkanmu

Makanan yang berkuah-kuah dan panas. Cocok deh. Rizky Mandasari

Brilio.net - Musim hujan memang sedang melanda Indonesia akhir-akhir ini. Suasana yang dingin membuat siapa saja butuh kehangatan. Selain bisa menghangatkan diri dengan berdiam diri di rumah, kamu bisa menikmati makanan yang berkuah-kuah dan panas.

Biasanya memang makanan yang paling cocok disantap ketika hujan ya seperti sup ayam atau mi rebus pedas. Bosen nggak sih makanan yang disantap itu-itu saja ketika hujan? Kamu bisa mencoba makanan yang berbeda namun tetap bisa menghangatkanmu lho.

Seperti yang brilio.net lansir dari Dingo Food, kamu bisa tiru resep sup apel yang sangat mudah berikut ini, Senin (17/10):

BACA JUGA :
Yuk buat camilan Rainbow Surabi Saus Kinca, biar kekinian & makin hits


Bahan yang kamu butuhkan:

- Apel
- 1 blok butter
- 1/4 buah bawang bombay
- 1 mangkok kecil susu cair
- 1 mangkok kecil whip Cream
- Garam sedikit

BACA JUGA :
Selain enak, roti goreng selai kacang ini mudah banget buatnya lho

Cara membuatnya:

1. Kupas apel.



2. Iris apel yang sudah dikupas tipis-tipis.



3. Panaskan butter.



4. Tumis bawang bombay yang sudah diiris.



5. Masukkan irisan apel.



6. Masukkan susu, whip cream dan garam sedikit.



7. Aduk hingga rata dan setelah mendidih matikan api.



8. Tunggu hingga dingin dan blender campuran apel dan bahan lain yang sudah dimasak hingga halus.



9. Sajikan.


Gimana? Sangat mudahkan cara membuatnya. Yuk coba bikin di dapurmu masing-masing!

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags