1. Home
  2. ยป
  3. Kuliner
15 Mei 2016 17:03

Nggak perlu ke Bandung, bikin sendiri seblak basah ala kamu aja!

Rasanya yang pedas bisa bikin kamu ketagihan. Karina Ayu Pradita

Brilio.net - Bandung memang surganya jajanan enak, salah satunya adalah seblak. Makanan bertekstur kenyal dan pedas, dan terbuat dari kerupuk ini memang memiliki penggemar tersendiri. Cita rasanya yang pedas menggigit selalu membuat ketagihan siapapun yang melahapnya. Nah, tak perlu harus jauh-jauh ke Bandung, kamu bisa membuat seblak basah ala kamu sendiri di rumah, dengan mengikuti resep berikut ini.

Ini dia resep seblak basah yang berhasil dirangkum brilio.net dari kulineri.com, Minggu (15/5), khusus buat kamu yang hobi ngemil. Check this out!

Bahan-bahannya:

500 gram kerupuk aci mentah yang berwarna jingga
4 butir telur ayam
1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
2 batang daun bawang, jangan lupa diiris halus
10 siung bawang putih
2 buah tomat merah
1 cm kencur
6 buah cabai merah atau sesuai selera kamu
15 buah cabai rawit atau sesuai selera kamu
2 batang daun bawang iris
Air secukupnya
Minyak secukupnya
Garam secukupnya
Gula secukupnya

Cara membuat:

1. Rebus kerupuk hingga lunak. Angkat, lalu tiriskan.
2. Rendam kerupuk dengan air panas.
3. Haluskan bawang, tomat, kencur dan cabai, sisihkan.
4. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum.
5. Masukkan telur,aduk sampai rata.
6. Tiriskan kerupuk lalu masukkan kerupuk ke dalam wajan, tambahkan air sesuai selera.
7. Tambahkan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk, tumis sampai meresap.
8. Taburkan daun bawang iris. Aduk rata. Angkat, lalu sajikan.

Seblak basah ini bisa kamu nikmati bersama keluarga atau orang tersayangmu saat sore hari, sambil duduk dan ngeteh lucu..


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags