1. Home
  2. »
  3. Kuliner
15 Juli 2016 13:06

Sushi bungkus kondom ini unik, tapi jijik nggak sih?

Idenya liar. Syifa Fauziah
foto: viralfleek.com

Brilio.net - Bicara mengenai hal aneh, Jepang salah satunya. Maklum, negara Matahari Terbit ini seringkali menciptakan sensasi dengan hal-hal yang kadang di luar nilai-nilai standar. Tak jarang malah nyeleneh.

Coba saja tengok buku karya Kyosuka Kagami dalam bentuk e-book. Untuk mempromosikan hubungan seksual yang aman, Kagami menunjukkan imajinasi liar. Kagami ingin menunjukkan bahwa sebuah alat kontrasepsi yakni kondom bisa menjadi alat bantu membuat masakan. Hah!

foto: bustle.com

BACA JUGA :
Yin Yang Fish, menu makanan mengerikan dari Taiwan, berani coba?



BACA JUGA: Ada-ada saja, kafe ini hadirkan sensasi makan di toilet

Dilansir brilio.net dari Lost At E Minor, Rabu (13/7), e-book bertajuk Condom Meals I Want to Make For You ini menyajikan tulisan tentang makanan yang dikemas dengan kondom. Menggabungkan kultur Jepang yang akrab dengan sushi, kondom itu pun dijadikan alat bantu untuk membuat sushi. Nasi dan isi sushi dimasukkan ke dalam karet kondom dan jadilah sebuah sushi panjang yang siap disantap.

foto: condom-cookbook

BACA JUGA :
Cara masak ikan di restoran ini bikin banyak orang murka, kenapa ya?

Kondom juga bisa diisi daging sehingga mirip dengan sosis yang disajikan dengan sayur-sayuran dan saus. Tentu saja karet kondom harus dilepas dulu sebelum menikmati makanan itu. Meskipun tidak sepenuhnya seperti mempromosikan hubungan seksual aman, tetapi makanan-makanan itu cukup unik, bukan? Atau kamu justru merasa jijik dengan ide tersebut?

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags