1. Home
  2. ยป
  3. Life
6 Juni 2015 09:07

Ini hubungan olahraga dan tidur yang tidak boleh kamu abaikan

Artis meninggal mendadak padahal mereka (tampak) segar bugar dan gaya hidup yang sehat? Mengapa ya, bisa begitu? Agustin Wahyuningsih

Brilio.net - Pernah mendengar atau membaca berita beberapa kalangan artis meninggal mendadak padahal mereka (tampak) segar bugar dan gaya hidup yang sehat? Mengapa ya, bisa begitu?

Banyak yang bilang persoalan genetik atau stres. Faktanya, tidak seperti itu. Kita tidak bisa membabi buta menuduh itu masalah genetik. Untuk faktor stres, sebenarnya bisa diatasi.

Bukan untuk men-judge mereka, namun faktanya gaya hidup, pola makan, dan pola istirahat bisa menjadi penyebab utama mengapa gangguan jantung bisa mengerikan. Ya, kasus seperti di atas karena ada masalah dengan jantung. Namun, akarnya adalah kebiasaan yang dianggap remeh padahal bisa berakibat fatal.

Dikutip brilio.net dari buku Mitos dan Fakta Kesehatan 2 yang ditulis Erikar Lebang, Sabtu (6/6), pola istirahat (dalam hal ini tidur) menjadi faktor yang tak terelakkan bagi "keberhasilan" olahraga dan tentu saja kesehatan jantung, pun keseluruhan tubuh.

Erikar menyebutkan bahwa ada kasus orang yang mendadak pingsan saat olahraga bersepeda, dan setelah diusut ternyata malam sebelumnya baru pulang dugem sampai larut. Itu artinya, jam tidur orang itu hanya sedikit, lalu langsung "digenjot" dengan olahraga yang bikin jantung bekerja ekstra.

Tidur adalah sesi bagi mayoritas organ tubuh manusia untuk mencapai kondisi homeostatis agar semua kembali normal, setidaknya menjadi lebih baik. Maka, jika kamu kurang atau bahkan tidak tidur, lantas memaksakan diri beraktivitas berat, jangan protes kalau jantung bisa kolaps bahkan bisa "bablas".

Contoh sederhana lainnya bisa kamu rasakan sendiri ketika begadang mengerjakan tugas sampai dini hari, lalu langsung beraktivitas paginya. Secara performa, kamu tidak terlalu mengalami masalah. Namun, apakah tingkat fokus dan kewaspadaanmu dalam kondisi prima? Tentu tidak. Tak heran pula, banyak kasus kecelakaan terjadi akibat pengendara mengantuk.

Nah, itulah pentingnya tidur untuk me-recharge energimu, guys. Plus, kalau mau olahraga, pastikan kamu memulai dengan olahraga yang sesuai dengan kemampuan, jangan frontal. Plus, selalu jaga pola istirahat, pola makan, dan gaya hidup. Kesehatanmu, lho.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags