1. Home
  2. ยป
  3. Life
5 Oktober 2015 19:12

Kenapa kekasih baru cenderung mirip mantan? Ini penjelasan ilmiahnya

Kamu naksir orang bukan hanya berdasarkan wajah tapi juga berdasarkan pengalaman hidup, lho Agustin Wahyuningsih
ilustrasi pacaran

Brilio.net - Kamu pasti punya tipe ideal lawan jenis untuk dijadikan kekasih hati, kan? Harus begini-begitu, harus punya A atau B, dan sebagainya. Nah, kira-kira kenapa ya kamu punya ketertarikan lebih terhadap suatu tipe dibandingkan tipe yang lain?

Sebuah studi menyatakan bahwa daya tarik seksual dipengaruhi oleh pengalaman hidup. Maka tak heran, kalau kamu tertarik pada orang yang mirip dengan orang yang pertama kali kamu sukai.

Untuk membuktikannya, telah ada survei online yang melibatkan sebanyak 35.000 relawan. Mereka diminta menilai wajah terkait ketertarikan sebagai bagian dari studi yang dilakukan oleh psikolog dari Wellesley College dan Massachusetts General Hospital di Boston, Amerika Serikat.

Hasil survei yang diterbitkan dalam jurnal Current Biology tersebut menunjukkan bahwa para peneliti menyatakan sekalipun faktor-faktor wajah simetri (standar tradisional yang menentukan daya tarik) ditemukan dalam survei, namun hanya memegang 50% jawaban. Separuh temuan lain justru mengarah kepada kepribadian dan pengalaman para partisipan. Sehingga menunjukkan bahwa semua orang benar-benar memiliki tipe ideal tersendiri.

"Kalau kamu berpikir tentang hubungan romantismu pertama kali, tentang wajah orang bersangkutan atau seseorang yang mirip dengan dia, kemungkinan kriteriamu ke depannya juga akan seperti dia," kata Laura Germine, seorang psikolog dari Massachusetts General Hospital, sebagaimana dilansir brilio.net dari Independent, Senin (5/10).

Kesimpulan serupa juga dibuktikan oleh studi lain yang berfokus pada preferensi dari 547 pasang kembar identik dan 214 pasang kembar sama jenis kelamin tapi tidak identik.

Jeremy Wilmer, asisten profesor psikologi di Wellesley mengatakan bahwa sekalipun DNA pada kembar identik sama persis, DNA pada kembar tidak identik punya kemiripan DNA yang dibagi dengan saudara kembarnya, dan kedua pasangan kembar tersebut diasuh dalam keluarga yang sama, tetap saja mereka berbeda dalam preferensi wajah yang menarik bagi masing-masing orang.

Hmmm ..., jadi benar ya, orang tertarik bukan hanya sekadar fisik. Walaupun memang, fisik sekali waktu menentukan kesan pertama kamu akan tertarik atau tidak. Lalu, seperti apa tipe ideal kekasih hati kamu?

BACA JUGA :
5 Kalimat yang selalu ingin didengarkan cewek selain 'i love you'


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags