Brilio.net - Nggak kehitung sudah berapa banyak penelitian yang membuktikan bahwa main gadget sebelum tidur bisa mengganggu siklus tidur kita. Dari mulai tidur yang nggak lelap, sampai dengan bangun dengan badan yang pegal-pegal akibat terdistraksi layar smartphone.
Ternyata, bahayanya nggak cuma di situ saja. Bahkan jika dilakukan terus menerus dapat menyebabkan kematian, lho, Hii...
Penelitian yang dilakukan oleh Brigham bekerja sama dengan sebuah rumah sakit wanita di Boston, seperti dilansir brilio.net dari Huffington Post, Sabtu (11/4) mengungkapkan hal tersebut.
Menurut Anne mari Chang, neuroscientist dari asosiasi BWH yang juga penulis dalam jurnal tersebut, kebiasaan membaca melalui smartphone pada malam hari dapat mengubah rasa kantuk. Kamu pun 'dipaksa' untuk tetap terjaga.
Seseorang yang kurang tidur atau kualitas tidurnya tidak baik, akan mengalami gangguan pada kesehatan, seperti obesitas, diabetes, penyakit kardiovaskular, dan bahkan bisa menyebabkan kematian jika dilakukan dalam waktu yang lama. Hal ini disebabkan karena terjadi penekanan kronis melatonin yang sudah sejak lama dikaitkan dengan peningkatan risiko mengidap kanker tertentu.
Penelitian yang dilakukan selama dua minggu ini menggunakan 12 orang responden yang diwajibkan untuk membaca buku elektronik dari gadget. Hasilnya, menggunakan elektronik sebelum tidur akan membutuhkan waktu lebih lama untuk terlelap.
Masih menurut Chang, membaca buku cetak lebih baik ketimbang membaca dari gadget, karena dapat merangsang pikiran untuk lebih cepat tidur. Sinar dari layal gadget adalah pemicu utama kenapa kamu lebih lama terjaga. Wah, pantas saja kalau baca buku pelajaran jadi cepat mengantuk ya?