Brilio.net - Ada yang bilang mata merupakan jendela jiwa. Setujukah kamu? Kalangan ilmuwan di Orebro University di Swedia telah meneliti 428 partisipan untuk melihat bahwa kepribadian mereka berkaitan dengan iris mata mereka.
Peneliti ini juga menemukan bahwa warna mata kita dipengaruhi oleh gen yang sama dengan yang membentuk lobus frontal kita, sehingga ada kaitan jelas antara perilaku seseorang dengan irisnya.
Anthony Fallone dari Edinburgh University telah mempelajari hubungan antara mata dan kepribadian, sama halnya dengan penelitian sebelumnya. "Mata begitu erat dengan neurologis otak, yang tampaknya memberikan petunjuk penting tentang fungsi otak kita," ungkapnya.
Nah, kira-kira, bagaimana karakter kamu dilihat dari warna mata? Berikut dikutip brilio.net dari laman Little Things, Kamis (2/7), penjelasannya.
1. Mata hitam atau gelap
Kamu yang memiliki warna mata cokelat super gelap dan cenderung hitam, atau di negara kita memang kebanyakan hitam, disebut dalam artikel 'Scientists Say Your Eye Color Reveals Information About Your Personality. Mine Was SO TRUE!' ini sebagai pemilik warna mata langka.
Dengan begitu, kamu disebut orang yang cukup misterius atau rahasia. Namun begitu, sebuah penelitian di Current Psychology, yang diberitakan oleh Medical Daily, menunjukkan bahwa orang dengan mata gelap umumnya menyenangkan.
Ada yang menyatakan bahwa semakin gelap mata seseorang, maka kandungan melanin semakin banyak. Melanin sendiri adalah zat protein yang berperan menentukan warna kulit seseorang. Letaknya bisa di otak, mata, telinga, maupun kulit.
Sebuah studi lain yang diterbitkan dalam jurnal Personality and Individual Differences mengatakan bahwa orang dengan mata sangat gelap cenderung minum lebih sedikit jika dibandingkan orang dengan mata berwarna ringan.
Sementara itu studi lain mencatat bahwa orang mata gelap lebih baik dalam olahraga yang melibatkan memukul target, seperti tenis. Melaninlah yang bertindak sebagai insulator untuk koneksi antar sel-sel otak. Semakin banyak melaninnya, semakin cepat otak bekerja.
2. Mata biru
Sekalipun orang tidak banyak melihatnya, namun kamu memiliki kekuatan batin yang besar dan kekuatan fisik memukau. Orang lain sering kali menganggap orang bermata biru itu pemalu atau tidak tegas.
Dailymail melaporkan bahwa pada tahun 2006, psikolog Jerman menemukan bahwa anak-anak bermata biru cenderung waspada terhadap hal-hal baru dan jauh lebih terbuka terhadap teman-temannya. Medical Daily juga melaporkan bahwa banyak orang dengan mata biru sebagai pribadi 'kompetitif' dan 'egois'.
Sekolah kesehatan dari University of Pittsburgh juga ikut andil menyatakan bahwa perempuan dengan warna mata terang cenderung mentolerir rasa sakit yang lebih baik saat melahirkan, dibandingkan dengan yang bermata gelap. Mereka juga tampak mampu menangani stres melahirkan lebih baik.
"Dalam penelitian yang melibatkan 48 wanita hamil, yang terdiri dari 24 bermata gelap dan 24 bermata terang, mereka yang memiliki warna mata ringan atau terang mampu mengatasi kecemasan postpartum, depresi, dan masa perenungan," ujar Inna Belfer, perwakilan dari Sekolah Kesehatan University of Pittsburgh.
3. Mata abu-abu
Warna mata ini terbilang jarang, tapi ada yang menyebut warna ini sebagai variasi dari warna mata biru. Perbedaannya adalah kadar melaninnya.
Menurut Tech Museum of Innovation orang bermata abu-abu, terutama abu-abu gelap, memiliki jumlah melanin yang banyak di mata, sedangkan jumlah melanin pada mereka yang bermata abu-abu terang atau biru itu sedikit.
Kamu yang memiliki mata abu-abu gelap, merupakan orang yang sangat seimbang untuk dua sisi. Laksana dua sisi koin, kamu akan memperlakukan orang atau situasi sesuai kebutuhan sebagaimana mestinya. Kamu bisa pro, bisa pula kontra dengan takaran sesuai.
4. Mata hazel
Warna ini hampir mirip dengan warna mata cokelat, namun lebih cerah dan terang. Eye Doctor Guide menyatakan bahwa warna mata ini seperti perubahan warna hijau menjadi cokelat, atau bisa disebut iris mata memiliki dua warna berbeda.
Warna hazel jarang terjadi. Tak pelak membuat pemiliknya diyakinkan sejak masa muda bahwa mata mereka unik. Membuat mereka mandiri, percaya diri, dan spontan.
Berhubung jumlah melanin pada orang bermata hazel bervariasi, kepribadian mereka tidak bisa dijabarkan dengan pasti. Bisa jadi mereka memiliki kepribadian seimbang, namun kadang-kadang juga misterius untuk dibaca.
Matthew Leach dari University of South Australia mengklaim bahwa orang dengan mata hazel memiliki warna campuran tersebut di mata akibat bahan dari aliran darah yang rusak karena ketidakseimbangan hati. Dengan demikian, orang bermata hazel rentan terhadap masalah pencernaan.
5. Mata cokelat
Sama seperti pemilik warna mata hitam, pemiliki mata cokelat memiliki kandungan melanin lebih banyak. Kamu dianggap sebagai orang yang menyenangkan, tegas, dan percaya diri.
Charles University di Praha menjelaskan orang dengan mata cokelat sebagai orang yang umumnya sangat setia, hormat, dan lembut, sekalipun tidak terlalu patuh.
Terlepas dari ulasan kepribadian, jurnal Chronobiology Internasional menyebutkan bahwa orang bisa saja memiliki warna mata cokelat karena kurang tidur, yaitu dua jam lebih sedikit dari orang dengan warna mata terang. Tak heran, mereka sulit bangun pada pagi hari.
6. Mata hijau
Kamu dianggap sebagai orang yang memikat, seksi, dan misterius. Sebuah studi yang dirilis Impulse Corporation di Los Angeles mempelajari daya tarik orang dengan berbagai warna mata. Deskripsi paling umum untuk pemilik warna mata hijau adalah 'seksi'. Tak heran, banyak peserta mengatakan ingin mengubah warna mata mereka menjadi hijau.
Mata hijau memiliki keseimbangan melanin yang membuat mereka menyenangkan dan dominan seperti orang-orang bermata cokelat. Namun begitu mereka juga kuat dan hati-hati seperti orang bermata biru.
Dokter spesialis bedah mata, Hamadi Kallel telah mempelajari warna mata dan mengatakan orang dengan mata hijau itu lebih tenang dan misterius. "Mereka sering tidak terduga tapi lambat untuk marah. Mereka juga orisinil, kreatif, dan mampu melakukan tugas di bawah tekanan besar," ujarnya.