1. Home
  2. ยป
  3. Life
3 Juli 2015 18:33

Orang yang bisa memasak sayur diklaim orang yang jago masak, percaya?

Dalam penelitian itu juga dijelaskan bahwa menu steak, ayam, atau lasagna yang disisipi dengan sayuran dan kentang akan terasa lebih lezat. Sabar Artiyono

Brilio.net - Banyak orang yang merasa bahwa belajar memasak adalah proses yang ribet. Selain itu, mereka juga harus sering latihan dengan menu-menu yang berbeda. Tidak hanya persoalan teknik, seorang yang belajar masak juga harus mempunyai lidah yang tajam untuk membedakan rasa. Tapi tahukah kamu bahwa ada trik tersendiri supaya dicap sebagai 'koki' handal?

Dikutip brilio.net dari Public Health Nutrition, Jumat (3/7), jika kamu ingin dicap sebagai orang yang jago masak, maka bikinlah menu dengan berbahan sayur. Studi ini dilakukan di Amerika dengan melibatkan 500 ibu-ibu. Sang peneliti, Brian Wansink menerangkan bahwa memasak menu sayuran yang sederhana membuat seseorang terlihat lebih pintar dalam memasak.

Dalam penelitian tersebut juga dijelaskan bahwa menu steak, ayam, atau lasagna yang disisipi dengan sayuran seperti brokoli dan kentang lebih terasa lebih enak. Hal inilah yang menyebabkan mereka mengatakan bahwa memasak sayuran memberikan image jago masak terhadap seseorang.

Temuan lain dari riset ini juga menyebutkan bahwa orang yang masak sayur (kacang-kacangan) dalam menu makan malam memiliki karakter 'orang' di mata orang lain. Karakter itu di antaranya adalah pemikir, penuh perhatian, dan pintar memasak. Sedangkan orang yang tidak memberikan menu sayuran dipandang sebagai orang yang egois dan membosankan.

Jadi, apakah kamu ingin menggunakan trik ini agar dicap sebagai orang yang jago masak?


BERITA TERKAIT YANG WAJIB KAMU TAHU:

5 Alasan memasak bisa bikin kamu tambah happy

7 Fakta yang harus kamu tahu dari sebuah tayangan memasak di TV

Memasak tanpa memakai garam bisa tetap lezat, ini 8 bumbu rahasianya!

Ini cara mengurangi jumlah kalori ketika memasak nasi

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags