1. Home
  2. ยป
  3. Life
25 Juni 2015 07:25

Pilihan pekerjaan yang bisa kamu lakukan 'sesuka hati'

Sejumlah karir menawarkan suasana yang santai dan menyenangkan. Agustin Wahyuningsih

Sekarang ini persaingan lulusan perguruan tinggi untuk mendapatkan pekerjaan begitu ketat. Sebab tuntutan pihak yang membutuhkan pekerja juga tinggi.

Selain itu, tak jarang pencari kerja mulai merambah menjadi entrepreneur. Kalau kamu bagaimana, guys?

Dikutip brilio.net dari laman About Careers, Rabu (24/6), pilihan karir yang bisa kamu jalani sesuai minat dan nggak mainstream.

1. Marketing email
Mereka yang bekerja di bidang marketing email bertanggung jawab untuk merancang kampanye iklan email, mengelola daftar pelanggan, dan meningkatkan jangkauan perusahaan mereka atau klien. Marketer email bisa bekerja untuk satu perusahaan atau mungkin bekerja secara freelance untuk beberapa organisasi yang berbeda.

Marketer email sering memiliki latar belakang di bidang pemasaran atau hubungan masyarakat, dan harus memiliki kemampuan komunikasi yang solid di samping keakraban dengan mereka yang ahli di bidang web dan desain grafis.

2. Promosi pembuat video
Sekarang ini, penggunaan dan pembuatan video sudah marak di berbagai sudut dunia. Bidang ini bisa jadi ladang karir buatmu, guys. Kamu bisa bikin iklan atau video kampanye lalu diunggah di Youtube. Contoh saja si Eka Gustiwana Putra yang hits banget dengan kemampuan utak-atik kata-kata orang sehingga bisa jadi video lagu utuh.

3. Penulis lepas
Kalau kamu hobi menulis, boleh banget jadi penulis lepas. Baik untuk fiksi maupun non fiksi. Enak kan, kalau hobi bisa menjadi ladang rezeki. Kamu juga tidak harus selalu ke kantor dengan jam normal 9-5. Kamu bisa mengerjakan di rumah sesukamu.

4. Desainer web atau grafik
Ladang bisnis satu lagi di bidang kreatif adalah desainer web atau grafik. Zaman serba digital begini, butuh banget para ahli web atau grafik. Kamu yang mina, bisa banget bekerja di bidang ini, baik independen maupun di sebuah perusahaan.

5. Penerjemah
Karena Indonesia semakin terbuka terhadap dunia global, maka ladang jasa penerjemah semakin subur. Kamu bisa menjadi penerjemah baik sebagai guide langsung, bekerja di perusahaan penerbit maupun media massa online. Itu bisa kamu kerjakan freelance, menjadi karyawan atau independen.

6. Manajemen layanan pelanggan
Banyak perusahaan, termasuk perusahaan ritel online dan organisasi lain berbasis online, mempekerjakan individu untuk mengelola permintaan layanan pelanggan. Orang yang bekerja dalam bidang ini bisa kamu 'temui' saat berbelanja online kemudian ada tombol 'chat now for help' ketika butuh bantuan. Biasanya, orang untuk bidang ini berlatar belakang ritel, layanan pelanggan, pemasaran atau komunikasi.

7. Pengembang Android dan iPhone
Kamu yang berlatar belakang ilmu komputer atau rekayasa perangkat lunak mungkin bisa bekerja di bidang ini. Dengan koneksi internet dan software desain yang tepat, jenis pekerjaan ini bisa dilakukan dari mana saja.

8. Penerbit e-book
Kamu pasti tak asing dengan buku elektronik atau e-book. Sekarang sudah lazim penjualan buku dalam bentuk e-book. Kamu bisa berkecimpung di dunia penerbitan e-book. Kesuksesan penerbitan e-book membutuhkan keterampilan pemasaran yang kuat serta kelancaran dalam media sosial. Lagi pula, dengan e-book, orang tidak perlu capai-capai ke toko buku kan, jadinya.

Nah, guys, kamu nggak perlu lagi bingung harus bekerja di bidang apa atau galau ikutan daftar CPNS atau tidak. Kamu bisa bekerja cerdas dan asyik sehingga kamu selalu enjoy dan selalu produktif. Selamat bekerja, guys!


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags