Brilio.net - Pagelaran musik jazz tahunan terbesar di Jogja baru saja berakhir semalam, Sabtu (19/11). Namun euphorianya pasti belum dilupakan bagi yang nonton.
Pertunjukan jazz dengan tema 'Hamemayung Karyenak Jazzing Sasama' kali ini berlangsung di padukuhan Kwagon, Desa Sidorejo, Godean, Sleman.
BACA JUGA :
Monita Tahalea buka Ngayogjazz 2016 dengan 'Kekasih Sejati'nya
Sudah menjadi ciri khas dari Ngayogjazz sendiri bahwa setiap tahunnya memilih tempat 'anti mainstream' yang bukan lazimnya tempat pertunjukan. Namun, biar begitu nyatanya dari tahun ke tahun justru antusias penonton selalu meningkat.
Dalam event Ngayogjazz 2016 kali ini, penonton dimanjakan dengan 7 panggung utama yang menghadirkan musisi-musisi jazz lokal.
Penampil Ngayogjazz 2016 antara lain, Monita Tahalea, Momo dan Para Biru, MLD Jazz Project, Bonita & The Hus Band, Tohpati and Friends, Fariz RMAnthology Kuartet, Jogja Blues Forum dan masih banyak yang lainnya.
BACA JUGA :
Gubuk Jazz, pengisi Ngayogjazz 2015 yang datang dari Pekanbaru
Nah, bagi kamu yang nggak nonton pasti iri deh melihat keseruan Ngayogjazz tadi malam. Berikut foto-foto yang berhasil dihimpun brilio.net, untuk kamu yang semalam nggak datang:
1. Sejak sore sudah ramai lho.
2. Aksi komunitas mural mobil-mobil pick up jadi lebih cantik.
3. Menjelang pembukaan Ngayogjazz 2016 di panggung Gendeng Paris.
4. Penampil pertama di Gendeng Paris, Monita Tahalea.
5. Masih di Gendeng Paris ada penampilan band baru dari Jogja, Momo dan Para Biru
6. Jazz Ngisor Ringin fear Baruch Jeetrobe menghipnotis penonton di panggung Gendeng Kodok.
7. Sono Seni Ensemble di Panggung gendeng Krepus.
8. Sinden Cantik yang membius penonton dengan suara lembutnya.
9. MC sedang ngajak ngobrol salah satu anggota Sono Seni Ensemble asal London.
10. Tohpati and Friends menjadi penampil terakhir di panggung Gendeng Krepus.
11. Tohpati kali ini menggandeng Ricad Hutapea di Tenor Saxophone.
12. Puncak Ngayogjazz 2016 ada penampilan Faris RM Anthology Kuartet di panggung Gendeng Paris.
13. Jogja Blues Forum menghangatkan malam di Panggung Gendeng Kodok.
14. Nikita Dompas Trio feat Mian Tiara menjadi penampil terakhir di panggung Garuda.
15. Nah, apakah kamu ada di antara mereka Guys?