Brilio.net - Oxavia Aldiano atau yang lebih dikenal dengan Vidi Aldiano adalah seorang penyanyi dan penulis lagu kelahiran 1990. Namanya mulai dikenal publik secara luas sejak ia merilis single Nuansa Bening dari debut album 'Pelangi di Malam Hari" pada tahun 2008 lalu.
Meski sudah merilis 4 album dan beberapa single, seperti Membiasakan Cinta (2014) dan Akhirnya (2015) yang dinyanyikan bersama Alika Islamadina, Vidi tetap tak berpuas diri.
BACA JUGA :
Sering posting foto berdua, 5 pasang seleb sahabat ini dikira pacaran
Lulusan Berklee College of Music ini tak henti-hentinya berusaha mengeksplor kemampuannya dalam berkarya. Bahkan, beberapa waktu yang lalu ia sempat melakukan perjalanan ke Amerika Serikat secara khusus guna menulis lagu sekaligus menyusun materi album.
Nah, salah satu lagu hasil dari perjalanannya ke Amerika Serikat tersebut ialah 'Tak Sejalan' yang mana telah dirilis pada 13 April lalu. Sayangnya, kala itu perilisan lagu tersebut tidak dibarengi dengan video musiknya.
Nah, kira-kira apa sih hal-hal menarik dari lagu terbarunya ini? Yuk, simak beberapa fakta yang dilansir oleh brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (9/5).
BACA JUGA :
Terekam mencium mesra, ini 10 momen kebersamaan Vidi Aldiano & kekasih
1. Video musik 'Tak Sejalan' akan dirilis pada 11 Mei besok.
foto: Instagram/@vidialdiano
Melalui akun Twitter maupun Instagramnya, semalam (7/5) Vidi Aldiano mengumumkan bahwa dirinya akan segera merilis video musik 'Tak Sejalan' pada 11 Mei mendatang. Pengumuman tersebut disampaikannya dalam sebuah unggahan video berdurasi 12 detik yang memutar sepenggal lirik bagian refrain.
2. Terinspirasi dari pertujukkan musikal di Amerika Serikat.
foto: Instagram/@vidialdiano
Lagu ini ditulis setelah Vidi menyaksikan pertujukan broadway saat sedang berlibur di Amerika Serikat.
3. Digarap bersama musisi ternama lainnya.
foto: Instagram/@vidialdiano
Dalam menggarap lagu ini, Vidi bekerja sama dengan beberapa musisi ternama, yakni Anindyo Baskoro (Nino RAN), Arya Aditya Ramadhya (gitaris Maliq & D'Essentials), dan Ilman Ibrahim (kibordis Maliq & D'Essentials). Menurutnya, ketiga musisi tersebut adalah orang yang tepat dan dapat merealisasikan lagu 'Tak Sejalan' sesuai dengan keinginannya.
4. Liriknya agak sendu, tapi nadanya tidak mendayu-dayu.
foto: Instagram/@vidialdiano
Tak sejalan dilantunkan dengan nada-nada yang sama sekali tidak mengisyaratkan kesedihan. Lagu ini berkisah tentang seseorang yang sudah menganggap pujaan hatinya sebagai jodoh yang diingkan. Namun, keinginan tersebut tak sejalan dengan realitas.