1. Home
  2. »
  3. Musik
20 Februari 2021 00:06

4 Fakta single ketiga ArTi Untuk Cinta Arsy Widianto, ada yang beda

Kali ini nggak duet bareng Tiara Andini, ada apa nih? Yani Andriansyah
Foto-foto: Dok Pribadi/Universal Music Indonesia

Brilio.net - Usai meluncurkan music series #ArTi Untuk Cinta beberapa waktu lalu, penyanyi muda berbakat Arsy Widianto kembali merilis single ketiga berjudul Padamu Luka untuk project ini. Nah jika pada dua single sebelumnya Arsy berduet bareng Tiara Andini, kini putra sang maestro lagu-lagu cinta, Yovie Widianto itu melantunkan single ketiga ini sendirian.

Loh ada apa nih, pecah kongsi? Tenang, bukan berarti Tiara menghilang. Dia tetap masih ada kok di video musik singlenya. Memang single ketiga dalam project ini sedikit berbeda dibanding dua single yang telah dirilis sebelumnya, Cintanya Aku dan Diam-Diam.

BACA JUGA :
10 Potret rumah Yovie Widianto, kamar Arsy Widianto bak studio rekaman


Suara piano diawal menjadi pembuka yang manis dalam aransemen musik Padamu Luka ini. Selanjutnya, semua instrumen musik menjadi kesatuan harmonis sebagai pendukung suara vokal Arsy yang mumpuni di genre musik ini. Penasaran seperti apasingle terbaru Arsy? Berikut faktanya.

1. Lebih groovy

BACA JUGA :
7 Musisi dikumpulin selama seminggu di camp, begini 5 faktanya

Selain nggak tampil bareng Tiara, di single ketiga ini Arsy bereksplorasi dengan pop yang lebih groovy, upbeat, sedikit sentuhan jazz pop, namun tetap manis didengar. Sementara pada dua single sebelumnya nuansa pop ballad nan sendu lebih kentara.

2. Mengejar cinta Tiara

Single ketiga yang dirilis di bawah bendera Universal Music Indonesia ini menceritakan tentang upaya Arsy mendapatkan cinta Tiara. Namun yang didapatkan justru sebaliknya, sebuah luka.

Sesuatu yang lazim sih dalam setiap kisah cinta. Selalu ada rasa pahit dalam perjalanannya yang justru datang saat sedang suka-sukanya. Tapi pilihannya bukan menyerah, justru makin mendekat jadi opsi utama yang berakhir untuk mendapatkan cintanya. Kurang lebih seperti itu lirik lagunya diterjemahkan secara sederhana.

3. Sebuah perjalanan cinta dalam empat single

Oh iya, sekadar mengingatkan. Project music series #ArTi Untuk Cinta merupakan rangkaian cerita perjalanan cinta yang diterjemahkan Arsy dan Tiara. Ada ada empat single berserta video musiknya yang saling berhubungan ceritanya satu sama lain.

4.Yovie Widianto, sang maestro di balik layar

Dalam project music series ini, Yovie Widianto terlibat langsung sebagai pencipta semua single yang dinyanyikan Arsy dan Tiara. Single ketiga yang sudah bisa dinikmati di seluruh layanan musik digital ini dijamin bikin tambah penasarandengan akhir kisah cinta Arsy dan Tiara.

Makanya langsung dengarkan lagu Padamu Luka. Jangan lupasaksikan video musiknya juga di YouTube ya. Tungguin single keempat sekaligus yang terakhir, bakal ada kejutan loh.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags